x

3 Pelatih Jebolan Piala Dunia 2022 yang Cocok Gantikan Xavi di Barcelona, Siapa Saja?

Jumat, 14 Oktober 2022 19:34 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Indra Citra Sena
Berikut tiga pelatih yang cocok untuk menggantikan Xavi Hernandez sebagai pelatih di Barcelona, setelah menyelesaikan tugas di Piala Dunia 2022. (Foto: REUTERS/Albert Gea)

FOOTBALL265.COM – Berikut tiga pelatih yang cocok menggantikan Xavi Hernandez sebagai pelatih Barcelona setelah menyelesaikan tugas di Piala Dunia 2022.

Sebagaimana diketahui, Xavi Hernandez baru-baru ini mendapat tekanan kuat dari para pendukung Barcelona usai menuai hasil kurang memuaskan.

Baca Juga

Dari tiga pertandingan di Liga Champions 2022-2023, Barcelona gagal meraih kemenangan, sehingga membuat mereka turun ke peringkat ketiga klasemen Grup C.

Bahkan, Barcelona juga tak mampu mengalahkan Inter Milan yang notabene berada di peringkat ketujuh klasemen Liga Italia musim ini.

Sedangkan pasukan Xavi Hernandez yang berada di puncak klasemen Liga Spanyol, tak mampu memenangi laga kontra Inter Milan.

Baca Juga

Tentu hasil tersebut turut membuat para pendukung Barcelona ikut naik pitam. Terlebih setelah Laporta harus mengaktifkan tuas ekonomi untuk mendaftarkan para pemainnya.

Berada di peringkat tiga dengan selisih tiga poin dari Inter Milan tentu bukan tempat yang aman bagi Barcelona.

Meskipun pada akhirnya Xavi Hernandez mampu memuncaki klasemen Liga Spanyol musim ini, tetapi terlempar ke Liga Europa bukanlah harapan bagi pendukung Barcelona.

Baca Juga

Dengan hal tersebut, tentu situasi saat ini membuat Xavi Hernandez sebagai pelatih Barcelona menjadi tidak aman.

Berikut INDOSPORT mengulas tiga pelatih yang cocok untuk menggantikan Xavi Hernandez sebagai pelatih di Barcelona, usai memenuhi tugas di Piala Dunia 2022.


1. Luis Enrique Lagi?

Luis Enrique resmi latih Timnas Spanyol.

Luis Enrique

Luis Enrique bisa menjadi kandidat tepat untuk menggantikan Xavi Hernandez andai diberhentikan kelak. Hubungannya sangat dekat dengan Barcelona.

Baca Juga

Pasalnya, pria kelahiran Spanyol itu pernah menjadi juru taktik Barcelona periode 2014-2017. Enrique turut menghadirkan sejumlah gelar bagi klub yang dikenal dengan julukan Blaugrana tersebut.

Luis Enrique mampu memberikan dua trofi Liga Spanyol, satu Liga Champions, Piala Dunia Klub, hingga Piala Super Eropa.

Baca Juga

Dengan segudang prestasi yang berhasil ia rengkuh bersama Barcelona, Luis Enrique juga dipilih sebagai pelatih terbaik dunia edisi 2014-2015.

Sejak meninggalkan Barcelona, Luis Enrique mendapatkan tugas untuk menangani timnas Spanyol pada 2018 hingga kini. Kontraknya akan berakhir pada akhir 2022, tepatnya setelah pelaksanaan Piala Dunia Qatar selesai.

Baca Juga

Sehingga, Luis Enrique akan dihadapkan dua pilihan antara melanjutkan tugasnya sebagai juru taktik Spanyol atau mengambil tujuan lainnya.

Berdasarkan hal tersebut, Luis Enrique bisa menjadi sosok paling tepat untuk menggantikan Xavi Hernandez sebagai pelatih Barcelona.


2. Louis van Gaal

Hansi Flick, pelatih Bayern Munchen

Pelatih timnas Belanda, Louis van Gaal, saat ini telah berusia 71 tahun dan masih memiliki kemampuan untuk membantu Belanda berada di puncak klasemen UEFA Nations League.

Louis van Gaal juga memiliki hubungan baik dengan Barcelona, termasuk ketika menjadi juru taktik klub edisi 1997-1998 hingga 1999-2000.

Baca Juga

Meski hanya menjadi selama dua tahun, Van Gaal mampu membantu Barcelona merengkuh gelar dua Liga Spanyol, satu Copa del Rey, dan Piala Super Eropa.

Pencapaian dan relasi yang dimiliki membuat Louis van Gaal bisa menjadi pelatih potensial untuk menggantikan Xavi Hernandez.

Hanya saja, masih belum diketahui secara pasti apakah Louis van Gaal akan meneruskan karier sebagai pelatih atau ia justru memilih untuk pensiun dari dunia sepak bola.

Baca Juga

Hansi Flick

Pelatih asal Jerman yang kini berusia 57 tahun, Hansi Flick bisa menjadi opsi terbaik selain Luis Enrique atau Louis van Gaal.

Hansi Flick memiliki rekor mentereng selama menjadi pelatih Bayern Munchen dari awal November 2019 hingga akhir Juni 2021.

Pria kelahiran Jerman itu, turut membantu Bayern Munchen menjuarai Liga Champions, Piala Dunia Antarklub FIFA, hingga dua kali juara Piala Liga Jerman.

Baca Juga

Selain memiliki prestasi mentereng bersama Bayern Munchen, Hansi Flick juga menjalin hubungan baik dengan Barcelona.

Oleh karena itu, pilihan terbaik sebagai calon terbaik untuk menggantikan Xavi Hernandez andai tidak lagi bekerja bersama Barcelona adalah Hansi Flick.

Louis van GaalBarcelonaXavi HernandezLuis EnriquePiala Dunia 2022Hans-Dieter Flick

Berita Terkini