x

Masuk Pot 2 Bersama Jepang, Ini 3 Calon Lawan Kuat Timnas Indonesia di Piala Asia U-20 2023

Rabu, 19 Oktober 2022 14:16 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Timnas Indonesia U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 di Stadion GBT. Foto: PSSI

FOOTBALL265.COM - Berikut tiga calon lawan kuat yang bakal dihadapi oleh Timnas Indonesia U-20 besutan Shin Tae-yong di ajang Piala Asia U-20 2023 mendatang.

Seperti diketahui, Shin Tae-yong baru saja sukses meloloskan Timnas Indonesia U-20 ke ajang Piala Asia U-20 2023. Mereka meraih hasil sempurna di babak kualifikasi.

Baca Juga

Tergabung ke dalam Grup F bersama Vietnam, Hong Kong dan Timor Leste, Timnas Indonesia U-20 sukses menyapu bersih seluruh laga dengan kemenangan pada September 2020 lalu.

Hasil tersebut membuat Hokky Caraka dkk berhak melaju ke putaran final sebagai juara grup. Piala Asia U-20 2023 rencananya akan digelar di Uzbekistan pada 1 hingga 18 Maret tahun depan.

Baca Juga

Sebanyak 16 tim kontesta akhirnya lengkap pasca adanya sejumlah pertandingan yang digelar pada Selasa, 18 Oktober 2022 malam WIB.

Sebelum dikalukan drawing, skuat Garuda muda ternyata ditempatkan di pot 2 bersama Jepang, Tajikistan, dan Australia.

Ternyata, penempatan pot di Piala Asia U-20 2023 berdasarkan pencapain tim-tim pada turnamen edisi sebelumnya, yakni Piala Asia U-20 2018 yang digelar di Indonesia.

Baca Juga

Pada saat itu, Timnas Indonesia U-20 era Indra Sjafri mampu mencapai babak perempatfinal. Sayang, langkah mereka terhenti karena dibungkam 0-2 oleh Jepang.

Kini Timnas Indonesia U-20 di era Shin Tae-yong siap kembali membuat kejutan meski tidak bertindak sebagai tuan rumah. Namun, di fase grup mereka terancam oleh beberapa negara tangguh yang mengisi pot 1. Siapa saja mereka?


1. 1. Qatar

Timnas Indonesia U-19 saat melawan Qatar U-19.

Qatar akan menjadi salah satu lawan kuat Hokky Caraka dkk dalam menghadapi Piala Asia U-20 2023 mendatang. Bukan tanpa alasan, negara tersebut merupakan salah satu raksasa Asia.

Mereka di tempatkan ke dalam pot 1 drawing Piala Asia U-20 2023. Hal ini lantaran Qatar sukses melaju hingga semifinal di edisi 2018 lalu.

Baca Juga

Hanya saja, di semifinal Qatar kalah dari Korea Selatan dengan skor 1-3 dan gagal melaju ke partai puncak.

2. Korea Selatan

Setelah Qatar, ada Korea Selatan yang bakal menjadi ancaman bagi Timnas Indonesia U-20. Negara tempat asal Shin Tae-yong tersebut merupakan langganan Piala Dunia.

Baca Juga

Mereka juga kerap melahirkan bibit-bibit pemain bintang, salah satunya Son Heung-min yang kini tengah bersinar di Eropa.

Baca Juga

Di Piala Asia U-20 2023, Korea Selatan berada di pot 1. Mereka kemungkinan bisa satu grup dengan Timnas Indonesia U-20.

Pada Piala Asia U-20 edisi 2018 lalu, Korea Selatan sukses melaju ke partai final. Sayang di partai puncak mereka kalah 1-2 dari Arab Saudi.


2. 3. Arab Saudi

Timnas U-19 vs Arab Saudi U-19, Jumat (11/09/20).

Terakhir ada Arab Saudi yang bertatus sebagai juara bertahan Piala Asia U-20. Gelar empat tahun lalu merupakan trofi ketiga bagi mereka.

Kita berdoa saja, semoga Timnas Indonesia U-20 tidak berada di dalam satu grup dengan Arab Saudi. Sama seperti Korea Selatan, Arab Saudi juga merupakan negara langganan Piala Dunia dan menjadi salah satu raksasa kuat Asia.

JepangQatarKorea SelatanVietnamThailandArab SaudiTimnas IndonesiaShin Tae-yongTimnas Indonesia U-20Hokky CarakaPiala Asia U-20 2023

Berita Terkini