Selain Loftus-Cheek, Ini 3 Pemain Inggris yang Juga Layak Diboyong AC Milan
INDOSPORT. COM - Selain nama Ruben Loftus-Cheek, tersedia sejumlah pilihan pemain asal Inggris yang sekiranya juga cukup menarik sekaligus layak buat AC Milan boyong.
Belakangan tersiar kabar bahwa AC Milan berminat untuk membajak gelandang milik klub Liga Inggris, Chelsea, yang bernama Ruben Loftus-Cheek.
Ketertarikan muncul setelah beberapa waktu lalu Loftus-Cheek tampil membela Chelsea ketika menghadapi Milan di ajang Liga Champions.
Peran Loftus-Cheek yang bermain sebagai starter mengisi lini tengah The Blues, berhasil membuat skuat Milan begitu kerepotan, hingga sukses memberikan timnya kemenangan.
Manajemen Milan pun lantas merencanakan supaya segera memulai negosiasi dengan manajemen Chelsea perihal peluang membajak Loftus-Cheek.
Jika upaya negosiasi mulus, Rossoneri memasang target kalau gelandang berkebangsaan Inggris itu bisa mendarat di San Siro pada musim dingin Januari 2023 mendatang.
Melalui isu ketertarikan terhadap Loftus-Cheek, Milan sepertinya memang cukup doyan mengandalkan pemain-pemain berkebangsaan Inggris.
Kini, Milan setidaknya sudah memiliki satu pemain asal Inggris yang menjadi tumpuan di tim utama, yakni Fikayo Tomori.
Andai Milan serius ingin mencari tambahan pemain Inggris berkualitas, ada sejumlah opsi menarik yang bisa dikejar selain nama Loftus-Cheek.
Berikut INDOSPORT coba merangkum deretan pemain-pemain Inggris yang sekiranya layak pula diboyong oleh AC Milan.
1. 1. Jack Grealish
Jarang mendapatkan menit bermain di skuat utama Manchester City, membuat Jack Grealish dikabarkan mulai gerah.
Ia disebut-sebut sedang mempertimbangkan untuk mencari klub baru yang mau memberikannya posisi utama di winger kiri.
Faktor inilah yang rasanya bisa dimanfaatkan AC Milan untuk coba maju memberikan tawaran mengajak Grealish pindah ke San Siro.
Apalagi Milan sedang terancam kehilangan Rafael Leao yang notabene merupakan andalan tim di posisi winger kiri.
Langkah memboyong Grealish sekiranya layak dilakukan, setidaknya demi mengantisipasi kerugian dari potensi kehilangan Leao.
Harga pasaran: 70 juta euro
2. James Maddison
Ada gelandang Inggris yang juga layak diboyong AC Milan selain nama Ruben Loftus-Cheek, yakni pemain andalan Leicester City, James Maddison.
Kiprah Maddison yang masih saja bermain untuk tim medioker seperti Leicester, sepertinya butuh peningkatan level dengan pindah ke klub yang lebih besar.
Milan pun sekiranya bisa memanfaatkan situasi demikian, dengan mencoba mengajak pemain berusia 25 tahun itu buat hijrah menuju San Siro.
Maddison sendiri terkenal punya kualitas mumpuni sebagai gelandang serang, bahkan ia kerap dipuji berkat keunggulannya dari segi teknik tendangan jarak jauh.
Harga pasaran: 50 juta euro
2. 3. Jarrod Bowen
AC Milan pada berjalannya musim 2022/23 sejauh ini tampak punya kelemahan di sisi kanan barisan penyerangan.
Para pemain winger kanan yang kini ada di skuat Milan, level performanya disebut-sebut masih jauh dari kata memuaskan.
Demi mengatasi permasalahan ini, Milan sekiranya dapat mencoba membajak pemain Inggris yang lihai menempati posisi winger kanan, yakni Jarrod Bowen.
Karier Bowen yang sudah sejak 2020 terbina bersama West Ham United, belakangan memang terlihat memiliki kualitas lumayan mentereng.
Musim lalu, Bowen bahkan mampu mencatatkan hal yang mengesankan, yaitu torehan dua digit dari segi gol maupun assists.
Harga pasaran: 42 juta euro