Manchester United Kembali Perkasa, Deretan Ancaman yang Bisa Diberikan Kepada para Rival!
FOOTBALL265.COM – Klub raksasa Liga Inggris (Premier League) Manchester United kembali menunjukkan keperkasaannya, beberapa ancaman pun siap menanti klub-klub rival.
Manchester United bak seperti singa yang terbangun dari tidurnya setelah dalam beberapa musim sebelumnya mengalami penurunan performa.
Hal itu terlihat dari performa The Red Devils, julukan Manchester United selama 16 pertandingan yang telah mereka jalani pada musim 2022/23.
Meski sempat terseok-seok di pertandingan awal musim kompetisi 2022/23, Manchester United mampu tampil konsisten setelahnya.
Bahkan, Setan Merah semakin hari tak hanya menunjukkan performa yang stabil, tetapi juga performa yang meningkat.
Kedatangan Erik ten Hag memang seperti merubah nasib Manchester United dari yang sebelumnya terseok-seok.
Berhasil lolos ke babak 16 besar Liga Europa dan di peringkat ke enam Liga Inggris adalah bukti bahwa kebangkitan Manchester United mulai terpancar.
Terlebih lagi, dalam tujuh laga terakhir yang mereka jalani, Setan Merah sama sekali tak terkalahkan atas lawan-lawannya.
Bahkan, pelatih Manchester City, Pep Guardiola turut mengakui kebangkitan Manchester United di bawah asuhan Erik ten Hag. “Saya merasa United akan kembali, akhirnya United kembali,” ucap Pep dilansir dari Metro.
Kebangkitan Manchester United tampaknya telah membuat beberapa rival mengalami kepanikan. Lantas, ancaman apa saja yang bisa diberikan klub berjuluk Setan Merah tersebut?
1. 1. Papan Atas Klasemen Tambah Panas
Keberhasilan Manchester United kembali bangkit dari keterpurukan selama beberapa musim kemarin tampaknya telah memberikan dampak yang signifikan.
Salah satu dampak yang akan terasa adalah persaingan papan atas klasemen Liga Inggris yang akan semakin panas dengan kembalinya Manchester United.
Sebelumnya, papan atas klasemen Liga Inggris hanya ramai dengan persaingan antara Manchester City, Liverpool, Chelsea, dan Tottenham.
Hal itu terlihat dari Manchester United yang hanya mampu menduduki peringkat ke enam klasemen akhir Liga Inggris musim lalu.
Manchester United hanya mampu mengemas 16 kemenangan, 10 hasil imbang dan 12 kekalahan pada musim lalu.
Pada akhir musim, Setan Merah yang kala itu dilatih dua pelatih berbeda Ole Gunnar Solkjaer dan Ralf Ragnick hanya mampu mengemas 58 poin.
Kini keperkasaan Manchester United telah menunjukkan ancaman yang mulai dirasakan oleh lawan-lawannya.
Bukti nyata lain yang terlihat dari kebangkitan Manchester United adalah keberhasilan mereka mengalahkan Liverpool, Arsenal, dan Tottenham pada awal musim ini.
Selain itu, keberhasilan menahan imbang Chelsea juga menjadi salah satu pencapaian mengesankan Setan Merah setelah tertinggal selama hampir 90 menit pertandingan.
Namun, ancaman Manchester United tak hanya dirasakan secara luas oleh klub-klub big six Liga Inggris. Ada ancaman yang lebih mengerucut lagi.
2. 3. Duel dengan Rival Kembali Seru
Tak hanya akan kembali memanaskan persaingan di papan atas klasemen Liga Inggris saja, kebangkitan Manchester United juga akan membuat duel dengan rivalnya kembali seru.
Hal itu bahkan telah dirasakan langsung oleh pelatih klub rival Man United, Manchester City, Pep Guardiola.
Pep Guardiola mengatakan bahwa penampilan Manchester United kala melawan Chelsea telah menunjukkan penampilan yang berbeda.
Kala itu, Manchester United mampu memberikan perlawanan tiada henti selama 90 menit kepada Chelsea selaku tuan rumah.
Puncak dari perlawanan tersebut adalah dengan keberhasilan United lolos dari jerat kekalahan lewat gol dari Casemiro.
Manchester United dipastikan masih akan terus mengalami peningkatan performa hingga akhir musim nanti.
Menarik untuk dinantikan apakah Manchester United mampu untuk mengakhiri musim di posisi empat besar Liga Inggris dan lolos ke Liga Champions.