'Disia-siakan' Chelsea, Presiden Federasi Sepak Bola Albania Desak Pemain Ini Gabung AC Milan
FOOTBALL265.COM - Presiden Federasi Sepak Bola Albania (FSHF) mengaku ingin melihat Armando Broja bergabung dengan AC Milan dari Chelsea. Hal itu juga didukung oleh rumor yang mengaitkannya.
Sejumlah sumber yang berbeda, baik dari Italia maupun Inggris telah mengaitkan AC Milan dengan kabar terkait kepindahan Armando Broja dari Chelsea.
AC Milan tentu akan membutuhkan investasi di sektor penyerang mengingat striker mereka saat ini termasuk dalam usia veteran, seperti Ibrahimovic yang berusia 41 tahun dan Giroud yang berusia 36 tahun.
Saat ini, Paolo Maldini dan Ricky Massara dikabarkan sedang mengincar penyerang yang berusia muda dan berpotensial. Armando Broja dikabarkan striker yang sedang dicari.
Rumor tersebut amini oleh presiden federasi sepak bola Albania, Armand Duka yang ingin sekali Armando Broja berseragam AC Milan. Ia mengatakan bahwa rossonerri sangat pas untuk Broja.
“Lebih baik ketika dia berada di Southampton di mana dia hampir selalu bermain sebagai starter. Di Chelsea, dia bermain 15-20 menit setiap pertandingan dan itu tidak sama dengan bermain 90 menit,” kata Armand Duka.
Armand Duka sangat menginginkan Broja bermain untuk AC Milan karena ia juga mendukung tim yang bermarkas di San Siro. Oleh karena itu ia sangat mengharapkan itu terjadi.
"Saya peduli dia bermain dan baik-baik saja, saya tidak peduli di mana. Kemudian, tentu saja, jika dia bermain untuk AC Milan lebih baik lagi karena saya juga sedikit penggemar Milan.” katanya.
Saat ini Broja kurang mendapatkan menit bermain di timnya Chelsea. Ia sering dicadangkan oleh Graham Potter karena Chelsea memiliki Pierre-Emerick Aubameyang.
Hal ini kemudian mendapatkan kritikan pedas dari timnas Albania, Edy Reja. Ia protes terhadap Graham Potter karena Broja kekurangan waktu bermain.
1. Salah Graham Potter
Pada musim lalu, Armando Broja dipinjamkan dari Southampton dan tampil cukup mengesankan. Ia berhasil mengemas 6 gol dari total 32 pertandingan yang ia mainkan.
Broja sendiri sudah bermain untuk Chelsea sejak mengawali karir sepak bolanya. Penyerang kelahiran Slough tersebut membukukan gol pertamanya bagi Chelsea ketika melawan Wolves.
Itu merupakan satu-satunya gol Broja dari 18 pertandingan pada musim ini. Selain itu, pemin yang tinggi badannya 191 cm tersebut juga tampil 3 kali sebagai starter.
Sedangkan waktu bertandingnya musim ini hanya 465 menit. Potter sendiri menyebut Broja berbaik baik saat Chelsea melawan Brentford pada Oktober lalu.
Di timnas Albania, Broja sudah mengemas 4 gol dari total 16 pertandingan untuk negaranya. Hal itu yang kemudian membuat Reja kesal terhadap Graham Potter.
Edy Reja menilai bahwa Armando Broja merupakan pemain yang kuat, tinggi, teknik tinggi, dan kecepatan yang luar biasa. Ketika ia sudah berlari sangat sulit untuk mengejarnya.
Meski demikian, Broja sendiri mengaku masih memiliki sejumlah kekurangan yang harus ia tingkatkan. Ia membutuhkan kerja keras untuk bisa membuatnya berkembang.
Reja sendiri menilai bahwa kurangnya menit bermain yang didapatkan oleh Broja akan membuat sang pemain sulit untuk berkembang. Graham Potter telah melakukannya.
Oleh sebab itu, mungkin saja satu-satunya cara untuk membuat Broja berkembang adalah pergi dari Chelsea dan mencari tim yang memberikannya kesempatan bermain.
Ketika AC Milan memiliki ketertarikan kepada Broja, bisa jadi itu adalah kesempatan emas untuknya. Bermain di level tertinggi akan memicu perkembangan Broja.
Sumber: Sempre Milan