Piala Dunia 2022: Telat Main di Maroko vs Kroasia, Fans Yakin Amrabat dapat 'Panggilan Alam'
FOOTBALL265.COM – Nama Soyan Amrabat menjadi viral terlambat masuk lapangan saat harusnya ikut berlaga di partai Maroko vs Kroasia di Grup F Piala Dunia 2022.
Maroko memainkan pertandingan pertamanya di Piala Dunia 2022, dengan menghadapi Kroasia di Stadion Al Bayt, Al Khor, Rabu (23/11/22) sore.
Duel yang mempertemukan antara Maroko melawan Kroasia tersebut, menjadi salah satu pertandingan yang berjalan sengit.
Pasalnya dari menit pertama, kedua tim sudah menampilkan permainan terbuka. Sehingga Maroko dan Kroasia saling berbalas serangan.
Kroasia yang bertindak sebagai tim tamu, justru lebih menguasai pertandingan. Terbukti, Luca Modric cs mendapatkan 64.8 persen penguasaan bola.
Kendati demikian, tim nasional Maroko justru lebih bermain efektif. Pasalnya, mereka mampu menciptakan total 8 tembakan, meski hanya menguasai 35.2 persen penguasaan bola.
Sementara, Kroasia hanya mampu menghasilkan 5 tembakan, walaupun terus lebih banyak mengurung pertahanan Maroko.
Namun, hingga wasit meniup peluit sebagai tanda pertandingan telah berakhir, kedudukan antara Maroko melawan Kroasia, tetap 0-0.
Hal tersebut lantas membuat kedua tim harus rela untuk berbagi angka. Sehingga, membuat pertandingan berikutnya lebih sulit lagi.
Meskipun begitu, terdapat momen unik dalam pertandingan antara Maroko vs Kroasia di Grup E Piala Dunia 2022, di mana Soyan Amrabat terlambat memasuki lapangan di babak kedua.
1. Mampir Toilet
Pertandingan antara Maroko melawan Kroasia berlangsung dengan intensitas yang tinggi, Mengingat, keduanya sama-sama mengincar poin penuh di laga perdana Grup E Piala Dunia 2022.
Hal tersebut membuat salah satu pemain, atau lebih tepatnya jendral lapangan tengah Maroko, Sofyan Amrabat, terlambat memasuki lapangan di babak kedua.
Melansir dari The Sun, kondisi itu disebabkan karena gelandang Fiorentina berusia 26 tahun, diyakini baru saja selesai buang air besar.
Hal tersebut menyebabkan Amrabat ketinggalan oleh pemain Singa Atlas, julukan Maroko, yang lainnya kala akan melanjutkan pertandingan babak kedua.
Bahkan, ketika masuk ke lapangan, pemain kelahiran Huizen pada 21 Agustus 1996 tersebut, kedapatan terburu-buru ketika memasuki lapangan.
Selain itu, sembari memasuki lapangan untuk melanjutkan pertandingan Maroko melawan Kroasia, Soyan Amrabat juga membenarkan kaos kaki dan celana yang dikenakan.
Keadaan itu lantas mengundang respon dari penggemar sepak bola, khususnya dalam gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar.
Beberapa dari mereka meyakini bahwa keterlambatan Sofyan Amrabat memasuki lapangan, karena sang pemain baru saja buang air besar.
“Saat alam memanggil, Anda harus menjawab. 100 persen Amrabat (pasti) ada di toilet,” ujar penggemar sepak bola yang menyaksikan Maroko vs Krosia di Piala Dunia 2022 dikutip dari The Sun.
“Ketika kamu harus pergi (ke toilet), maka kamu harus pergi. Tidak perlu malu,” tambah komentar lain, terkait Sofyan Amrabat.
Sumber: The Sun