Hasil Uji Coba JDT vs Borussia Dortmund: Jordi Amat Jadi Bulan-bulanan Die Borussen
FOOTBALL265.COM – Berikut hasil laga uji coba antara Johor Darul Ta’zim vs Borussia Dortmund pada Senin (28/11/22), di mana Jordi Amat jadi bulan-bulanan Die Borussen.
Dalam laga tersebut, pemain naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat gagal membawa Johor Darul Ta’zim atau JDT meraih kemenangan saat berhadapan dengan Borussia Dortmund.
Pasalnya, Jordi Amat yang tampil sebagai starter dari Johor Darul Ta’zim, tidak berhasil membendung serangan dari penggawa Die Borussen.
Sebab, JDT kalah dengan skor telak 1-4 atas Dortmund pada laga yang berlangsung di Sultan Ibrahim Stadium.
Jordi Amat dkk bahkan harus kecolongan lewat gol cepat dari Justin Njinmah di menit ke-11, dan membuat Harimau Selatan tertinggal 0-1 dari Borussia Dortmund.
Kemudian 20 menit berselang, JDT harus kembali kebobolan untuk kedua kalinya setelah penggawa tim raksasa Liga Jerman menunjukkan tajinya.
Dortmund semakin unggul setelah Donyell Malen berhasil mencetak gol di menit ke-31. Namun kedudukan 0-2 akhirnya bisa dibalas oleh JDT.
JDT akhirnya memecah kebuntuan berkat sepakan dari Arif Aiman Hanapi pada menit ke-41, dan kedudukan menjadi 1-2 atas Borussia Dortmund.
Sayangnya, Johor Darul Ta’zim masih kesulitan untuk membalikkan kedudukan hingga peluit berakhirnya babak pertama dibunyikan.
Jordi Amat dkk masih mencoba menjaga asa mereka usai JDT tertinggal 1-2 atas Borussia Dortmund di babak pertama.
1. Jordi Amat Cs Jadi Bulan-bulanan Borussia Dortmund
Borussia Dortmund masih memegang kendali pertandingan babak kedua, karena terus menyulitkan Johor Darul Ta’zim.
Meski demikian, Harimau Selatan tak pantang menyerah dan terus mencoba memberikan perlawanan di awal menit kedua.
Dortmund pun kembali memperlebar keunggulan berkat gol dari Ole Pohlmann yang melepaskan sepakan samping dan melewati kiper Farizal pada menit ke-60.
Jordi Amat dkk tak mau menyerah , namun Dortmund kembali melakukan serangan balik.
Alhasil Samuel Bamba yang menggiring bola berhasil melewati Feroz Baharudin sebelum melepaskan tembakan kuat yang berujung gol sembilan menit kemudian.
JDT masih digelantungi harapan lewat masuknya Moussa Sidibe yang langsung melakukan pergerakan di sayap kanan untuk mengacak-acak pertahanan lawan.
Sidibe nyaris mencetak gol di menit ke-82, namun sayang tembakkan dengan mudah di blok oleh Meyer selaku kiper lawan.
Hingga akhirnya peluit panjang berakhirnya pertandingan pun dibunyikan, dan JDT harus mengakui keunggulan lawan usai kalah telak dengan skor 1-4 atas Borussia Dortmund.
Susunan Pemain JDT vs Borussia Dortmund
JDT (3-5-2):
Marlias; Saad, Jordi Amat, Baharudin; Aiman Hanapi, Mansor, n. Wan, Fazail, Corbin-Ong; Ahamad, Bergson
- Borussia Dortmund (4-4-2)
Meyer; Semic, Hummels, Coulibaly, Schulz; Pasalic, Gurpuz, Can, Braaf; Malen, Njinmah