Hasil Liga 1 Persik Kediri vs Dewa United: Macan Putih Raih Kemenangan Perdana
FOOTBALL265.COM – Skor tipis 1-0 menjadi hasil laga lanjutan Liga 1 musim 2022/2023 antara Persik Kediri vs Dewa United pada hari Sabtu (17/12/22) sore WIB.
Laga lanjutan kompetisi Liga 1 musim 2022 mempertemukan Persik Kediri vs Dewa United di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.
Dalam laga ini, Persik Kediri unggul dengan skor 1-0 ketika pemain muda, Jeam Kelly Sroyer mencetak gol pada menit ke-25 ke gawang Dewa United.
Macan Putih mendapatkan tiga kartu kuning dalam laga ini, melalui Artur Irawan pada menit ke-39, Renan Da Silva di menit ke-74, dan Agil Munawar di menit ke-77 dan Dewa United mendapatkan satu kartu kuning karena protes Karim Rossi
Dengan hasil ini, Persik Kediri mampu meraih kemenangan perdana dan mengangkat mereka ke peringkat ke-17 dengan 9 poin sementara Dewa United berada di peringkat ke-13 dengan 14 poin.
Sejak babak pertama, tim tamu Dewa United justru membuka serangan dengan baik dan beberapa kali mengancam gawang Persik Kediri. Namun demikian, Persik Kediri kemudian mampu membalas dengan peluang pertama yang dicetak oleh Yohanes Ferinando Pahabol pada menit ke-6.
Memasuki menit ke-24. Persik Kediri justru mencetak gol manakala lemparan jauh dari Yusuf Meilana mampu ditanduk oleh Jeam Kelly Sroyer dan menembus gawang Dewa United yang dijaga M. Natsir Fadhil.
Selepas kebobolan, Dewa United kemudian mencoba melakukan serangan balasan dengan mengandalkan dua pemain, Risto Mitrevski dan Rangga Muslim. Hanya saja, belum ada gol yang bertambah dalam laga Persik Kediri vs Dewa United Jelang babak pertama usai,
Persik Kediri mengalami insiden ketika ketika DIkri Yuston terkena cedera dan digantikan oleh Kurniawan Kartika Ajie.
Skor 1-0 menjadi hasil babak pertama lanjutan Liga 1 antara Persik Kediri vs Dewa United di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.
1. Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Persi Kediri mendapatkan peluang emas pada menit ke-47 manakala James Kelly Sroyer mendapatkan ruang tembak.
Hanya saja, pemain kelahiran Biak ini gagal menempatkan bola dengan baik dan tendangannya hanya melayang di atas gawang Dewa United.
Selang 10 menit kemudian, Dewa United masih terus melakukan serangan dan masih sulit menembus pertahanan Persik Kediri dan gawang yang dikawal oleh Kurniawan Kartika Ajie.
Memasuki menit ke-66, Dewa United kembali mendapatkan peluang manakala tendangan dari Karim Rossi gagal mengarah ke gawang Persik Kediri yang dikawal oleh Kurniawan Kartika Ajie.
Jelang akhir babak kedua, baik Dewa United dan Persik Kediri belum menambah keunggulan dengan beberapa serangan yang gagal berbuah gol.
Meskipun demikian, Dewa United yang tertinggal mencoba terus menyerang agar dapat mencetak gol balasan, salah satunya dari usaha Rishadi Fauzi pada menit ke-86.
Insiden sempat terjadi jelang akhir ketika Lucas Ramos melakukan pelanggaran pada pemain Persik Kediri, Bayu Otto.
Peluang akhir dari pemain Persik Kediri, Yohanes Ferinando Pahabol, menutup laga Liga 1 melawan Dewa United dengan skor 1-0.
Susunan Pemain
Persik Kediri (4-2-3-1): Dikri Yusron; Agil Munawar; Arthur Felix, M. Sabillah, Yusuf Meilana; Artur Irawan, Rohit Chand; Renan da Silva, Rendy Juliansyah, Yohanes Pahabol; James Kelly Sroyer
Pelatih: Divaldo Alves
Dewa United (4-2-3-1): M. Natsir; Dias Angga, Ahmad Faris, Risto Mitrevski, Miftah Anwar; Theofilo Numberi, Ichsan Kurniawan; Rangga Muslim, Majed Osman; Bhudiar Rizal; Karim Rossi
Pelatih: Nilmaizar