Jadwal Liga 1 Hari Ini: Ada Big Match Arema FC vs Madura United, Persija Kembali Tampil
FOOTBALL265.COM – Jadwal Liga 1 hari ini, Selasa (20/12/2022), menyajikan big match Arema FC vs Madura United sekaligus Persija Jakarta bakal kembali tampil.
Laga Liga 1 hari ini bakal dibuka oleh Arema FC vs Madura United, dilanjutkan Barito Putera vs Bhayangkara FC, dan ditutup oleh Persija Jakarta vs Dewa United.
Duel panas Arema FC vs Madura United ini jelas penting bagi kedua tim untuk bisa terus merangkak naik ke posisi teratas sehingga poin sempurna harus didapatkan.
Madura United saat ini berada di posisi kempat dengan raihan 29 poin dari 15 laga, sedangkan Singo Edan bertengger di peringkat ketujuh dengan torehan 26 angka dari 15 pertandingan.
Seandainya skuad besutan Fabio Araujo Lefundes memenangi laga ini, mereka bakal menempel PSM Makassar di peringkat pertama yang mengoleksi 32 poin dari 15 laga.
Sementara itu, Persija Jakarta diadang oleh Dewa United di lanjutan laga Liga 1 hari ini. Pertandingan ini bakal menjadi kans Macan Kemayoran untuk bangkit setelah gagal meraih kemenangan di tiga partai terakhir.
Pasukan Thomas Doll saat ini menghuni peringkat keenam dengan koleksi 26 angka dari 14 laga, sementara Dewa United berada di peringkat ke-15 mengumpulkan 14 poin dari 15 pertandingan.
Pertandingan ini jelas penting bagi kedua tim, Persija Jakarta perlu poin untuk tetap berada di papan atas, begitu pula dengan Bali United demi menghindari jeratan zona degradasi.
Berikut jadwal Liga 1 hari ini, Selasa (20/12/2022).
1. Jadwal Liga 1
Berikut jadwal Liga 1 hari ini, Selasa (20/12/2022):
- Arema FC vs Madura United (15:00 WIB)
- Barito Putera vs Bhayangkara FC (18:00 WIB)
- Persija Jakarta vs Dewa United (20:15 WIB)
Peringatan!
*) Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu.
*) INDOSPORT TIDAK BERTANGGUNG JAWAB atas terjadinya perubahan jadwal.