Gagal Meraih Poin, Alfredo Vera Nilai Permainan Persita Tak Kalah dari Persib di Pekan ke-16 Liga 1
FOOTBALL265.COM - Pelatih Persita Tangerang, Alfredo Vera, menilai penampilan anak asuhnya tidak kalah dari Persib Bandung pada pertandingan pekan ke-16 Liga 1 2022-2023 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Rabu (21/12/22).
Menurut Alfredo Vera, skor pada pertandingan tersebut memang tidak sesuai harapan. Pasalnya, tim berjuluk Pendekar Cisadane harus mengakui keunggulan skuat Maung Bandung dengan skor tipis 1-0.
Gol tunggal kemenangan Persib pada pertandingan tersebut, dicetak melalui gol bunuh diri Arif Setiawan setelah bola sundulannya masuk ke gawang Persita yang dikawal oleh Dhika Bayangkara, saat memasuki menit 45.
Lebih lanjut pelatih Persita itu menuturkan, sepanjang pertandingan pasukannya memiliki beberapa peluang untuk mencetak gol, namun tidak ada yang dapat dimaksimalkan menjadi gol.
Menurutnya, ada beberapa kekurangan yang membuat pasukannya tidak dapat mencetak gol pada pertandingan pekan ke-16 kompetisi Liga 1 2022-2023.
"Kita tidak bisa dapat (poin) cuma Persib cuma bisa cetak gol dan kita tidak bisa. Kita dapat banyak peluang untuk bisa cari gol penyeimbang, tapi ya saya pikir ini mungkin eksekusi dan pressing tidak mudah dan akurasi yang bagus," ucap Alfredo Vera saat konferensi pers setelah pertandingan.
Melihat penampilan anak asuhnya pada pertandingan tersebut, Alfredo Vera menilai pasukannya bermain lebih baik dari Persib. Hanya saja, tim Pendekar Cisadane tidak dapat mencetak gol.
Sehingga, pada pertandingan yang berlangsung malam hari tersebut, Persita Tangerang gagal mengamankan poin.
"Ya kalau saya lihat pertandingan, kita tidak kalah dari apa yang bikin, kita kalah sama Persib, kita main lebih bagus tapi ya sepak bola harus cetak gol," jelasnya.
Kekalahan yang didapat pada pertandingan pekan ke-16 kompetisi Liga 1 2022-2023, membuat pemain Persita Tangerang kecewa, salah satu Wildan Ramdhani.
1. Pemain Persita Akan Benahi Kekurangan
Menurut Wildan, hasil pertandingan tersebut tidak sesuai dengan harapan, meski begitu dia bersama rekan-rekannya harus segera bangkit dan menatap laga selanjutnya di kompetisi Liga 1 2022-2023.
Selain itu, sebagai pemain sepak bola profesional dia akan berusaha membenahi kekurangan yang ada dalam dirinya.
Selain itu, Wildan siap mengikuti instruksi yang diberikan oleh pelatih pada sesi latihan nanti.
"Mengenai pertandingan selanjutnya, mungkin pelatih yang lebih mengetahui tentang evaluasi yang kita perlukan untuk laga selanjutnya," ucap Wildan Ramdhani.
Mantan pemain Persib ini berharap, setelah tim pelatih melakukan evaluasi, Persita Tangerang bisa tampil lebih baik lagi dan meraih hasil maksimal pada pertandingan pekan ke-17 kompetisi Liga 1 2022-2023.
Sebagai informasi, setelah menghadapi Persib, tim Pendekar Cisadane akan berhadapan dengan Barito Putera di laga pamungkas putaran pertama.
Pertandingan tersebut, rencananya akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (24/12/22). Kick-off rencananya akan berlangsung pada pukul 15.00 WIB.
"Ya semoga harapannya kita bisa lebih baik dan mendapatkan poin maksimal lawan Barito," harap pemain yang sudah mengoleksi enam gol di Persita Tangerang ini.
Sementara itu, kekalahan Persita dari Persib Bandung tersebut, membuat tim Pendekar Cisadane untuk sementara berada di peringkat 8 dengan mengumpulkan 25 poin.
Sedangkan bagi Persib, kemenangan yang diraih atas Persita pada pertandingan pekan ke-16 kompetisi Liga 1 2022-2023, membuat skuat Maung Bandung mengoleksi 29 poin dan perlahan-lahan naik ke papan atas.
Selain itu, tambah tiga poin dari pertandingan tersebut, membuat tim kebanggaan Bobotoh naik ke peringkat 6 klasemen sementara, dengan jumlah poin yang sama seperti peringkat ke-5 Persija Jakarta.