x

Rekap Hasil Liga 1 2022-2023: Persebaya dan Persik Senasib, Persib Menang Tipis

Kamis, 22 Desember 2022 01:44 WIB
Editor: Juni Adi
Logo Liga 1 2022-2023.

FOOTBALL265.COMLiga 1 baru saja rampung menggelar tiga pertandingan terakhir pekan ke-16, dan hasilnya hanya ada satu tim meraih kemenangan.

Kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia, Liga 1 2022-2023 baru saja rampung menggelar pekan ke-16, dengan menggelar tiga pertandingan terakhir pada Rabu (21/12/22) kemarin.

Adapun tiga pertandingan terakhir itu yakni Persebaya Surabaya vs Persis Solo, Persib Bandung vs Persita Tangerang, dan Persikabo vs Persik Kediri.

Namun hanya satu pertandingan yang mampu berakhir dengan kemenangan untuk satu tim, yakni di laga Persib vs Persita.

Bermain di Stadion Sultan Agung, Bantul, Persib menang dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal dicetak oleh sundulan Achmad Jufriyanto.

Baca Juga

Sejak awal pertandingan kedua tim sama-sama langsung melancarkan serangan ke lini pertahanan masing-masing.

Ancaman terlebih dulu mampu dihadirkan oleh Persib Bandung.

Baca Juga

Akan tetapi, kokohnya lini belakang Persita membuat usaha Persib belum membuahkan hasil.

Dengan hasil ini, Persib Bandung menyodok ke peringkat enam klasemen Liga 1 dengan 29 poin.

Persib masih punya tabungan satu laga. Sementara Persita Tangerang tertahan di posisi kedelapan dengan 25 angka. 

Baca Juga

1. Harusnya Bekera

Prediksi pertandingan antara Persebaya Surabaya vs Persis Solo (BRI Liga 1).

Sementara itu dua pertandingan lainnya berakhir dengan skor imbang 0-0 seperti Persebaya vs Persis Solo dan Persikabo vs Persik Kediri.

Bertanding di Stadion Maguwoharjo, Persebaya Surabaya mati-matian menahan gempuran Persis Solo. Upaya mereka berhasil, tak ada gol tercipta.

Membuka pertandingan babak pertama, Brylian Aldama menciptakan peluang di menit kedua, sayang sepakannya masih membentur mistar gawang Persis Solo.

Di sisi lain, Persis Solo juga bermain agresif dan menyerang ke lini pertahanan Persebaya, lewat kolaborasi dua pilar asing, Ryo Matsumura dan Fernando Rodriguez.

Beruntung Leo Lelis sangat sigap memutus serangan Laskar Sambernyawa. Hanya saja, ia juga beberapa kali miss dan memaksa kiper Ernando Ari untuk beraksi.

Penampilan Ernando juga sesuai harapan, ia terus melakukan save atas serangan-serangan yang diberikan Matsumura dan Alexis Messidoro di babak pertama.

Gawang Persebaya Surabaya nyaris kebobolan di menit ke-31, beruntung Ernando Ari masih bisa menggagalkan tendangan keras Ryo Matsumura.

Namun hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan, skor 0-0 tak berubah.

Persikabo vs Persik

Kedua tim sama-sama kesulitan mencetak gol hingga akhirnya berakhir imbang 0-0.

Hasil ini membuat Persikabo 1973 tertahan di posisi ke-9 dengan 22 poin, sementara Persik Kediri masih terbenam di dasar klasemen dengan 10 poin.

Rekap Hasil Liga 1 Hari Ini:

Persebaya 0-0 Persis Solo

Persib Bandung 1-0 Persita Tangerang

Persikabo 1973 0-0 Persik Kediri

Persebaya SurabayaPersib BandungPersik KediriLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1Liga 1 2022-2023

Berita Terkini