x

5 Pemain yang Bisa Tinggalkan Chelsea di Bursa Transfer Januari 2023

Kamis, 5 Januari 2023 15:39 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
Penyerang Chelsea, Hakim Ziyech dibayangi pemain Southampton.

FOOTBALL265.COM - Chelsea terus melakukan belanja besar-besaran di musim 2022-2023 ini. Akan tetapi, hal itu berdampak pada pemain lainnya karena posisinya mulai tersingkirkan.

Datangnya pemain baru ke sebuah klub tentu membawa angin segar untuk klub tersebut. Tetapi, juga jadi bumerang untuk pemain yang sudah menetap lebih dulu.

Baca Juga

Selain hadirnya pemain baru, masalah penurunan performa dan cedera juga jadi faktor lain yang menyebabkan seseorang mulai terasingkan.

Untuk itu, berikut lima pemain yang bisa meninggalkan Chelsea di bursa transfer Januari ini.

Baca Juga

Hakim Ziyech

Ada desas-desus yang menyebut bahwa Hakim Ziyech akan segera meninggalkan Chelsea setelah Piala Dunia 2022.

Menjadi bintang di Ajax Amsterdam tidak membuatnya berjaya di Chelsea. Dia baru mencetak 14 gol dan 10 assist sejak bergabung pada Juli 2020.

Baca Juga

Namun dengan penampilan apiknya bersama Maroko di Piala Dunia 2022, tentu ada banyak klub yang tertarik dengannya.

Tetapi, harganya kemungkinan akan melambung. Selain performanya di Piala Dunia, kontraknya yang masih sampai Juni 2025 juga cukup berpengaruh.


1. Christian Pulisic

Christian Pulisic, pemain Chelsea. Foto: REUTERS/Matthew Childs

Rasanya cukup tidak adil mendatangkan Christian Pulisic dari Borussia Dortmund seharga 64 juta euro pada Juni 2019.

Sebab, winger asal Amerika Serikat tersebut memang tampil moncer di Dortmund, tetapi tidak saat sudah di Chelsea.

Baca Juga

Di musim ini, Pulisic hanya mencetak satu gol dan satu assist dalam 15 penampilannya di Liga Inggris.

Tidak heran jika pihak The Blues mulai berpikir untuk menjual winger 24 tahun tersebut.

Trevoh Chalobah

Setelah beberapa kali menjadi pemain pinjaman, Chalobah akhirnya menjadi pemain reguler Chelsea saat masih dilatih Thomas Tuchel.

Baca Juga

Ketika sudah berganti era ke Graham Potter, Chalobah sudah memainkan sembilan laga Liga Inggris tanpa gol dan assist di musim ini.

Posisinya bisa saja terancam, mengingat Chelsea baru saja menyepakati untuk menghadirkan bek tengah baru dari AS Monaco, yakni Benoit Badiashile.


2. Conor Gallagher

Reaksi Conor Gallagher sebelum diusir dari lapangan di laga Chelsea vs Leicester City (27/08/22). (Foto: Reuters/Peter Cziborra)

Selain Chalobah, Conor Gallagher juga tampil baik saat menjadi pemain pinjaman, khususnya ketika di Crystal Palace.

Sejauh ini, Gallagher sudah mengemas sebuah gol dan satu assist dalam 14 laga di Liga Inggris musim ini.

Baca Juga

Dengan butuh menit bermain sebagai pemain reguler, sang gelandang sepertinya akan dipermanenkan Crystal Palace dalam waktu dekat.

Edouard Mendy

Kedatangan Edouard Mendy ke Chelsea pada September 2020 sebenarnya membawa keberuntungan, salah satunya dengan menjuarai Liga Champions 2020-2021.

Gelar itu membawa kiper asal Senegal tersebut menempati peringkat kedua dalam kategori penghargaan trofi Yashin  2021.

Baca Juga

Kini, situasi telah berubah. Mendy tidak lagi jadi kiper utama Chelsea karena posisinya kembali dimiliki oleh Kepa Arrizabalaga.

Dengan cedera dan hadirnya Gabriel Slonina dari Chicago Fire, posisi Mendy semakin terancam. Dia bisa pergi ke klub lain untuk mencari menit bermain lebih layak.

ChelseaLiga Primer InggrisHakim ZiyechLiga InggrisTRIVIABerita Liga Inggris

Berita Terkini