x

Bukti Kehebatan Mikel Arteta, Sulap Eddie Nketiah Jadi Penyerang Andalan Arsenal

Selasa, 10 Januari 2023 18:15 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Indra Citra Sena
Eddie Nketiah menjadi aktor di balik kemenangan 3-0 untuk Arsenal atas Oxford United di putaran ketiga Piala FA, Selasa (10/01/23) usai mencetak dua gol. (Foto: Reuters/John Sibley)

FOOTBALL265.COM – Eddie Nketiah menjadi aktor di balik kemenangan 3-0 untuk Arsenal atas Oxford United di putaran ketiga Piala FA, Selasa (10/01/23) usai mencetak dua gol.

Sejak absennya Gabriel Jesus karena mendapatkan cedera di Piala Dunia 2022, Mikel Arteta hanya memiliki opsi untuk memainkan Eddie Nketiah sebagai ujung tombak.

Masalah tersebut tentu menjadi pukulan bagi Arteta yang sedang bersaing untuk memberikan gelar kepada Arsenal.

Namun, Arteta tetap memberikan kepercayaan kepada Nketiah yang kemudian mampu dibuktikan dengan mencetak dua gol untuk mengalahkan Oxford di Piala FA.

Dengan hasil tersebut, Eddie Nketiah sukses menambah jumlah gol untuk Arsenal di semua musim ini, sekaligus menjadi solusi atas absennya Gabriel Jesus.

Baca Juga

Jika ditotal secara keseluruhan, pada pelaksanaan musim ini Nketiah telah membuat 23 penampilan dan mencetak tujuh gol serta satu assist.

Hal ini menunjukkan bahwa striker berusia 23 tahun itu telah mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan performanya di musim lalu.

Baca Juga

Pada musim 2021-2022, Nketiah hanya mampu mencetak 10 gol dan satu assist setelah memainkan 28 pertandingan di semua kompetisi.

Bahkan, selama 13 pertandingan berturut-turut di awal musim 2021-2022, striker kelahiran Inggris itu tak dimasukkan dalam skuat Arteta.

Tapi, berkat kesabaran dan kepercayaan yang diberikan Mikel Arteta, Eddie Nketiah kini mulai menjadi lebih baik bersama Arsenal.

Baca Juga

1. Kesabaran Mikel Arteta Untuk Eddie Nketiah

Selebrasi Eddie Nketiah (kanan) di laga Arsenal vs Bodo/Glimt (07/10/22). (Foto: REUTERS/David Klein)

Berbanding terbalik dengan catatan Eddie Nketiah di musim lalu. Hingga paruh kedua Liga Inggris musim ini, ia hanya absen sebanyak tiga kali dari 19 pertandingan.

Meskipun hanya tiga pertandingan yang dimainkan secara penuh, tetapi hal ini menunjukkan adanya perkembangan.

Momen itu terjadi ketika Arsenal sukses mengalahkan West Ham United dan Brighton & Hove Albion serta hasil imbang melawan Newcastle United.

Melansir laman Daily Mail, Mikel Arteta percaya bahwa seiring berjalannya waktu, Nketiah akan menjadi lebih baik lagi.

Arteta menilai bahwa penyerang mudanya itu memiliki kemampuan untuk menjadi striker yang hebat di masa mendatang.

Baca Juga

“Dia (Eddie Nketiah) menunjukkan ketenangan yang luar biasa. Dia memiliki penyelesaian yang hebat,” kata Mikel Arteta.

“Dari caranya mengatur waktu untuk berlari, mengambil keputusan hingga kinerjanya, membuat saya percaya dia bisa menjadi lebih baik lagi,” sambungnya.

Baca Juga

Pelatih kelahiran Spanyol itu juga menyukai kepribadian Nketiah yang mau bersabar untuk mendapatkan kesempatan tersebut.

Kendati demikian, hal tersebut tak menutup kemungkinan bagi Arsenal untuk mendatangkan penyerang baru.

Mykhaylo Mudryk terus dikaitkan dengan kepindahan ke Liga Inggris dan Arsenal berusaha untuk menyelesaikan transfer tersebut.

Baca Juga

Sumber: Daily Mail

ArsenalMikel ArtetaLiga InggrisBola InternasionalBerita Liga InggrisEddie Nketiah

Berita Terkini