x

Hasil Liga Spanyol Real Madrid vs Sociedad: Tampil Mengesankan, Alex Remiro Tak Tertembus

Senin, 30 Januari 2023 05:04 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Pelatih Real Sociedad, Imanol Alguacil bersitegang dengan para pemain Real Madrid. REUTERS/Isabel Infantes

FOOTBALL265.COM – Pekan ke-19 Liga Spanyol (LaLiga) 2022-2023 antara Real Madrid vs Real Sociedad di Santiago Bernabeu, Senin (30/1/23) berakhir dengan hasil imbang.

Meski bermain di markas sendiri, Real Madrid cukup kesulitan untuk menembus pertahanan Real Sociedad sehingga membuat pertandingan berakhir imbang 0-0.

Dengan hasil imbang ini, Real Madrid harus mengalami kemunduran dari perburuan gelar juara Liga Spanyol karena tertinggal lima poin dari Barcelona.

Pada pertandingan melawan Real Sociedad kali ini, Carlo Ancelotti melakukan perubahan menarik pada susunan pemainnya.

Secara mengejutkan, Eduardo Camavinga yang biasanya bermain di lini tengah Real Madrid kini di pasang sebagai bek bersama Antonio Rudiger, Eder Militao dan Nacho.

Baca Juga

Sedangkan di lini tengah Ancelotti masih memberikan kesempatan kepada, Federico Valverde, Toni Kroos, dan Dani Ceballos.

Dengan susunan pemain itu, Real Madrid langsung tampil begitu mendominasi sejak sepak mula. Bahkan, Vinicius Junior nyaris membuka gol lebih awal.

Baca Juga

Kiper Sociedad, Alex Remiro tampil begitu mengesankan. Dia mampu menggagalkan peluang dari Karim Benzema hingga Kroos.

Kali ini giliran Vinicius Junior kembali mendapatkan peluang emas setelah berada di posisi terbaik untuk mencetak gol. Tetapi, Remiro lagi-lagi menjadi pahlawan Sociedad.

Alhasil, setelah dua menit tambahan waktu diberikan wasit, babak pertama antara Real Madrid vs Real Sociedad berakhir dengan skor 0-0.

Baca Juga

1. Jalannya Babak Kedua

Hasil pertandingan antara Real Madrid vs Real Sociedad (LaLiga Spanyol).

Memasuki jalannya babak kedua, Real Madrid langsung melakukan manuver dengan terus menggempur pertahanan Real Sociedad.

Bahkan, selama 50 menit pertandingan berlangsung mereka sudah melakukan 13 tembakan dengan lima diantaranya berhasil tetap sasaran.

Setelah pertandingan berlangsung selama 70 menit dalam, Real Madrid masih kesulitan untuk menjebol gawang Remiro.

Lagi dan lagi, Remiro kembali melakukan penyelamatan gemilang ketika Vinicius berhasil melewati pertahanan Sociedad dan bersiap untuk melepaskan tembakan.

Alhasil, karena tidak mampu menjebol gawang Remiro maka pertandingan antara Real Madrid vs Real Sociedad berakhir imbang 0-0.

Susunan Pemain

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Nacho, Eder Militao, Antonio Rudiger, Eduardo Camavinga; Federico Valverde, Toni Kroos, Dani Ceballos; Rodrygo, Karim Benzema, Vinicius Junior.

Pelatih: Carlo Ancelotti

Real Sociedad (4-3-3): Alex Remiro; Aritz Elustondo, Igor Zubeldia, Robin Le Normand, Aihen Munoz; Brais Mendez, Martin Zubimendi, Illarramendi; Takefusa Kubo, Alexander Sorloth, Mikel Oyarzabal

Pelatih: Imanol Alguacil

Real MadridReal SociedadLiga Spanyol

Berita Terkini