x

Berusaha Perbaiki Performa, AC Milan Dihadang Inter Milan di Derby Della Madonina

Kamis, 2 Februari 2023 02:55 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor:
Pemain AC Milan, Rafael Leao Usai Laga Melawan Sassuolo

FOOTBALL265.COM – Laga bertajuk Derby Della Madonina melawan Inter Milan di Liga Italia akan menjadi bukti perbaikan performa AC Milan yang menurun.

Seperti diketahui, laga lanjutan Liga Italia akan kembali mempertemukan dua rival sekota, Inter Milan dan AC Milan.

Laga bertajuk Derby Della Madonina ini akan menjadi salah satu pertandingan besar di pekan ke-21 Liga Italia dan akan digelar di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (06/02/23) dini hari WIB.

Seperti diketahui, AC Milan dan Inter Milan sempat bertemu dalam laga Piala Super Italia yang digelar beberapa pekan lalu.

Kala itu, AC Milan dikalahkan Inter Milan dengan skor telak 0-3 yang membuat mereka gagal menyempurnakan gelar juara Liga Italia.

Baca Juga

Selain itu, tensi rivalitas antara AC Milan dan Inter Milan pun memanas dengan apa yang terjadi selepas pertandingan tersebut.

Pasalnya, Hakan Calhanoglu kemudian memberikan pendapatnya ke media, sehingga memicu kemarahan dari publik Milan merah.

Baca Juga

Hanya saja, AC Milan perlu melihat performa mereka sebelum bertemu dengan Inter Milan pada pertandingan pekan ini.

Pasalnya, Rossoneri belum memenangi satupun laga sejak unggul dari Salernitana pada awal Januari 2023.

Sementara, AC Milan justru mendapat hasil imbang melawan AS Roma dan Lecce, selain juga kalah 0-4 dan 2-5 dari Lazio dan Sassuolo.

Baca Juga

1. Performa Acak-Acakan AC Milan Ganggu Laga Lawan Inter Milan

Pemain AC Milan, Rafael Leao Usai Laga Melawan Sassuolo

Yang terparah dari performa tim garapan Stefano Pioli adalah ketika mereka gagal mengalahkan Torino di Coppa Italia.

Kondisi ini memperlihatkan bahwa AC Milan belakangan tengah dalam kondisi terburuk, mengingat ada kesulitan untuk mengalahkan tim yang lebih kecil.

Dilansir dari Milan News, AC Milan memiliki masalah karena lini depannya gagal menghadirkan gol dan gagal menghasilkan pertahanan yang solid.

Kondisi ini membuat AC Milan kehilangan kekuatan dan akan kesulitan dalam pertandingan menghadapi Inter Milan dalam pertandingan nanti.

Kini, AC Milan belakangan merosot ke peringkat ke-5 klasemen Liga Italia dengan hasil beberapa kekalahan yang terjadi.

Baca Juga

Merosotnya AC Milan kemudian membuat beberapa tim terdongkrak ke posisi atas, salah satunya adalah Inter Milan yang kini terpaut 13 poin dari Napoli sang pemuncak klasemen Liga Italia.

Selain itu, Lazio dan Atalanta kemudian menjadi dua tim yang masuk ke zona Liga Champions dengan turunnya AC Milan ke posisi 5 klasemen.

Baca Juga

Tentu saja, laga Liga Italia pada pekan ini akan menentukan perubahan posisi klasemen, mengingat AC Milan kembali berpeluang naik posisi.

Hanya saja, AC Milan akan berusaha sangat keras, mengingat beberapa pemain performanya justru menurun.

Stefano Pioli mesti meracik strategi terbaik untuk berusaha membawa AC Milan menang atas Inter Milan di laga Liga Italia pekan ini,

Baca Juga
AC MilanInter MilanStefano PioliLiga ItaliaBerita Liga Italia

Berita Terkini