Aji Santoso Pede Target 3 Besar Persebaya di Liga 1 Tercapai
FOOTBALL265.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, optimistis target tiga besar timnya di Liga 1 2022-2023 terpenuhi.
Hal ini bisa mulus terealisasi apabila sejumlah rencana berjalan lancar seperti yang diharapkan. Akan tetapi, jika tidak sesuai target tiga besar, Aji Santoso paling tidak bisa menyodok ke papan atas.
"Mudah-mudahan nanti di Semadang Insyaallah kami bisa memenangkan pertandingan paling tidak, kami ada di posisi 5 atau 6," harap Aji Santoso, Sabtu (04/02/23).
"Sebenarnya ketika pertandingan di minggu (pekan) 25 atau 26 paling tidak kami berusaha untuk bisa masuk lima besar," lanjut bapak lima orang anak itu.
Nah target tersebut kata Aji Santoso untuk mengejar posisi tiga besar sebagaimana yang sudah direncanakan.
"Alhamdulillah sejauh ini masih on the track. Mudah-mudahan pertandingan nanti di Semadang kami bisa mendapatkan poin penuh juga," bebernya.
Sebagaimana diketahui, Persebaya Surabaya tampil memukau dalam lima pertandingan terakhir di putaran kedua Liga 1.
Klub berjuluk Bajul Ijo itu konsisten meraih kemenangan dalam lima pertandingan tersebut.
Kemenangan terakhir yang cukup dramatis didapatkan Persebaya saat laga melawan Borneo FC, Jumat (03/02/23).
Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik dengan skor akhir 3-2.
1. Pantau Kondisi Paulo Victor
Aji Santoso mengaku terus memantau kondisi Paulo Victor pascalaga menghadapi Borneo FC.
Hal ini dikarenakan pada pertandingan kemarin, mantan pemain Visakha FC itu diketahui harus ditarik keluar.
"Kondisi Victor, dia hamstring. Kira-kira butuh waktu berapa lama istirahat saya masih harus cek ke dokter nanti," jelasnya.
Paulo Victor sendiri meskipun sebagai pemain baru, cukup memberikan kontribusi positif untuk Bajul Ijo.
Pemain asal Brasil itu sukses mencetak dua gol untuk Persebaya Surabaya.
Siapkan Striker Pengganti
Kemungkinan absennya Paulo Victor pada laga Persebaya selanjutnya terbuka lebar.
Hal ini dikarenakan pemain tersebut mengalami cedera hamstring usai laga melawan Borneo FC. Pelatih Aji Santoso pun sudah menyiapkan penggantinya, salah satunya Michael Rumere.
"Memang dia bukan striker murni, tetapi saya melihat anak ini memiliki satu daya juang yang cukup kuat," jelas Aji Santoso.
"Dia selalu menekan lawan, itu yang membikin lawan kesulitan," lanjutnya.
Melihat potensi besar Rumere, Aji Santoso kemungkinan akan menurunkannya sebagai pilihan striker lain di laga Liga 1 Persebaya Su
rabaya berikutnya.