Liga Champions: Jelang PSG vs Bayern, Neymar Buka Suara soal Keributan di Ruang Ganti Les Parisiens
FOOTBALL265.COM — Neymar akhirnya membuka suara dengan apa yang terjadi di ruang ganti tim Paris Saint-Germain (PSG) pasca kalah dengan AS Monaco dalam lanjutan Liga Prancis.
Sebelum Liga Champions, diketahui bahwa sang raksasa Liga Prancis kalah memalukan dari Monaco dengan skor 3 – 1 yang membuat mereka tak punya muka.
Laga baru berselang empat menit, PSG langsung kecolongan gol dari Aleksandr Golovin yang membuka keunggulan Monaco.
Wissam Ben Yedder kemudian berhasil menggandakan keunggulan pada menit 18 yang membuat Paris Saint-Germain kian terpuruk.
Tak ingin kalah, Les Parisiens yang jor-joran pun berhasil dapatkan satu gol lewat Warren Zaire Emery pada menit 39.
Sayangnya, gol tersebut menjadi gol tunggal dari PSG yang membuat mereka harus kalah setelah Wissam Ben Yedder lagi-lagi membobol gawang mereka untuk pastikan kemenangan.
Tantrum, Neymar pun dikabarkan bikin onar di ruang ganti PSG setelah kekalahan memalukan mereka dalam laga kali ini.
Tidak tanggung-tanggung, Neymar pun langsung dikabarkan akan dikeluarkan dari PSG setelah keonaran yang ia mulai tersebut.
Hal tersebut pun membuat publik berspekulasi terhadap kekompakan tim sehubungan dengan laga mereka melawan Bayern Munchen dalam Liga Champions mendatang.
Meski begitu pemain berpaspor Brazil tersebut membela diri dengan mengatakan bahwa hal tersebut biasa dalam permainan sepak bola.
1. Nasib Neymar di Paris Saint-Germain
Menurut penuturan dari Neymar, apa yang diberitakan oleh media kebanyakan tidak benar termasuk bahwa dirinya akan dikeluarkan.
Dia juga menambahkan bahwa yang terjadi hanyalah diskusi kecil yang menjadi buntut dari permasalahan lain yang ada dalam ruang ganti mereka.
Hal tersebut pun ia bilang wajar dalam sepak bola dan hanya dibesar-besarkan oleh media apalagi hingga dirinya akan dikeluarkan.
Meski begitu, ia tidak menampik adanya tensi tinggi dalam ruang ganti mereka, tetapi ia bisa menjamin bahwa berita yang ada kebanyakan salah meski ada yang benar.
“Hanya diskusi kecil yang membuat kami tidak sepakat, Saya bisa jamin bahwa banyak berita salah di luar sana dan hanya sedikit saja yang benar,” tambahnya.
Sehubungan dengan hal tersebut, Christophe Galtier, selaku pelatih PSG juga mengatakan bahwa hal tersebut hanyalah bagian dari permainan saja.
Tak ayal bahwa kekalahan tentu akan membuat para pemain frustrasi yang membuat mereka pun kadang meluapkan emosi sesaatnya tersebut.
Dengan begitu, maka permasalahan yang menyeret nama Neymar kali ini pun nampaknya tidak akan menjadi besar dan hanya masalah yang biasa terjadi.
Maka bisa diasumsikan bahwa Paris Saint-Germain akan tetap bersatu dalam laga melawan raksasa Jerman, Bayern Munchen, di Liga Champions nantinya.
Diketahui bahwa banyak publik yang berspekulasi PSG akan tampil buruk setelah ribut-ribut yang terjadi dan membuat kekompakan tim berkurang.
Namun kini mereka sepertinya malah diuntungkan sehubungan dengan kabar bahwa Kylian Mbappe akan ikut bermain dalam laga kendang PSG vs Bayern di Liga Champions.
Sumber: GOAL