x

AC Milan Butuh Gelandang Baru, Pemain Tim Papan Tengah Liga Italia Sudi Merapat

Senin, 13 Maret 2023 19:08 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Prio Hari Kristanto
Solusi atas kebutuhan gelandang klub raksasa Liga Italia, AC Milan, akhirnya muncul, yaitu pemain tengah Udinese, Lazar Samardzic.

FOOTBALL265.COM – Solusi atas kebutuhan gelandang klub raksasa Liga Italia, AC Milan, akhirnya muncul, yaitu pemain tengah Udinese, Lazar Samardzic.

Belakangan, AC Milan sedang memperbaiki skuadnya jelang bursa transfer musim panas 2023 yang tinggal tiga bulan lagi dimulai.

Salah satu keberhasilan Rossoneri sebelum bursa transfer musim panas 2023 adalah mempertahankan Rafael Leao.

Kabarnya, pembicaraan soal perpanjangan kontrak bintang asal Portugal ini hampir rampung dengan gaji yang sudah disepakati.

Rafael Leao sendiri kabarnya meminta gaji senilai 7,5 juta euro dengan sejumlah tambahan lain, seperti bonus yang harus diberikan AC Milan.

Baca Juga

Permintaan Leao kabarnya disetujui oleh AC Milan, sehingga sang pemain dipastikan akan membela tim merah-hitam untuk lima tahun menatang.

Hanya saja, masalah masih mendera AC Milan dengan posisi gelandang yang harus pula dicari tambahannya.

Baca Juga

Pasalnya, lini tengah Milan sungguh kekurangan pemain dengan hanya mengandalkan duet Ismael Bennacer dan Sandro Tonali.

Untuk pilihan kedua, tim asuhan Stefano Pioli akan menurunkan Rade Krunic dan Tommaso Pobega yang meski kerap tampil kurang stabil, tetapi mampu memberikan rotasi yang cukup.

Tentu saja, apa yang dimiliki AC Milan sangat kurang dibandingkan ketika meraih juara Liga Italia pada musim 2021-2022 bersama dengan Franck Kessie.

Baca Juga

1. Lini Tengah Kurang Menawan, Milan Butuh Gelandang Baru

Lazar Samardzic, gelandang muda Hertha Berlin yang kini membela Udinese

Kondisi ini kabarnya membuat AC Milan memburu gelandang baru demi memperkuat lini tengahnya pada musim 2023-2024 nanti.

Bukan gelandang senior, mengingat Milan akan melepas Tiemoue Bakayoko pada bursa transfer musim panas 2023.

Ada satu gelandang muda yang belakangan akan masuk ke daftar belanja AC Milan pada bursa transfer musim panas 2023 nanti.

Gelandang muda tersebut adalah pemain muda asal Serbia, Lazar Samardzic, yang bisa turun di dua posisi.

Pemain Udinese ini mampu memainkan peran sebagai gelandang tengah dan gelandang serang yang tentu dibutuhkan pelatih Milan, Stefano Pioli, dalam formasi 3-4-2-1 besutannya.

Baca Juga

Bahkan, secara lebih detail, Samardzic mampu mengkreasi serangan dari lini tengah, selain juga bermain sebagai gelandang box to box.

Tentu saja, dengan hadirnya Samardzic, AC Milan kemudian menemukan pelapis dari gelandang asal Italia, Sandro Tonali.

Baca Juga

Kabarnya, AC Milan bisa mendatangkan Lazar Samardzic dengan harga miring, tepatnya 20 juta euro saja dari Udinese.

Tentu saja, harga miring ini akan menggembirakan untuk Milan, mengingat mereka tengah mencari pemain tengah muda tanpa menggelontorkan dana besar.

Catatan Lazar Samardzic pun cukup gemilang bersama Udinese di Liga Italia musim 2022-2023 ini dengan 4 gol dari 25 pertandingan yang akan memberikan tambahan menarik untuk AC Milan.

Baca Juga
Bursa TransferAC MilanUdineseLiga ItaliaBerita Liga ItaliaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini