x

Bicara Talenta Muda Sulawesi di Bali United, Irfan Jaya Punya Feeling Kuat

Rabu, 22 Maret 2023 19:55 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Herry Ibrahim
Winger Bali United U-20, Rahmat Arjuna Rezki. Foto: Bali United

FOOTBALL265.COM - Winger Bali United, Irfan Jaya, ikut gembira dengan perkembangan Rahmat Arjuna di Bali United. Irfan Jaya sudah punya feeling kuat soal talenta yang dimiliki pemuda asal Sulawesi Selatan ini.

Irfan Jaya dan Rahmat Arjuna sama-sama berasal dari Sulawesi Selatan. Irfan Jaya lahir di kabupaten Bantaeng dan Rahmat Arjuna di kabupaten Bulukumba.

Dua kabupaten ini memang bersebelahan. Makanya, Irfan Jaya sudah mengenal Rahmat Arjuna sebelum dia merantau ke Pulau Dewata untuk bergabung dengan Bali United.

"Saya satu daerah sama dia. Saat saya pulang kampung, saya melihat dia memang sudah bermain bagus," kata Irfan Jaya.

Irja, sapaan akrabnya, kemudian memberi saran kepada Rahmat Arjuna agar merantau ke luar daerah di usia muda. Hal ini pernah Irja lakukan ketika merantau ke Surabaya pada usia belasan tahun.

Baca Juga

Ternyata, saran itu diikuti Rahmat Arjuna. Dua nama ini malah berada satu tim di Bali United. Namun, Rahmat Arjuna lebih dahulu gabung tim Bali United U-18 yang menjadi juara Elite Pro Academy (EPA) U-18 2021.

"Saya sudah bilang, 'kalau kamu bisa merantau keluar, kamu pasti bisa jadi pemain bagus'. Ya dia kemudian keluar gabung Bali United dan akhirnya masuk tim senior," tutur Irja.

Baca Juga

Namun, Irja membantah bahwa dialah yang merekomendasikan Bali United untuk merekrut Rahmat Arjuna. Dalam perjalanan karir gabung Bali United pada 2021 lalu, Rahmat Arjuna direkomendasikan pelatihnya di Bulukumba.

"Bukan saya yang merekomendasi ke Bali United," ungkap Irja.

Baca Juga

1. Harapan Besar

Winger Bali United U-20, Rahmat Arjuna Rezki. Foto: Bali United

Rahmat Arjuna sudah memiliki lima caps di Liga 1 bersama Bali United. Pemain berusia 18 tahun ini punya kans besar untuk dipertahankan tim senior Bali United pada kompetisi musim depan.

Apalagi pada pekan ke-29 Liga 1 2022/2023, Rahmat Arjuna masuk dalam Best XI dan menjadi pemain muda terbaik.

Irja yang pernah merasakan sorotan pada usia belasan tahun memiliki harapan besar pada Rahmat Arjuna. Ia meminta pencapaian saat ini tak membuatnya berhenti berkembang lagi.

Baca Juga

"Saya percaya dia bisa lebih baik lagi, tapi harus latihan lebih keras lagi," tegas Irja.

Sayangnya, meski bermain reguler pada akhir-akhir ini, Rahmat Arjuna tak dipanggil Shin Tae-yong untuk gabung Timnas Indonesia proyeksi Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga

Shin Tae-yong hanya memanggil dua rekannya dari Bali United, I Made Tito Wiratama dan I Kadek Arel Priyatna. Dua nama ini sudah mengikuti pemusatan latihan di Jakarta mulai Senin (20/3/23).

Situasi itu membuat Rahmat Arjuna berpotensi diturunkan Bali United pada empat partai tersisa di Liga 1 2022/2023. Terdekat, Bali United akan melakoni laga tunda melawan Arema FC pada 27 Maret 2023.

Baca Juga
Bali UnitedLiga IndonesiaStefano Cugurra TecoLiga 1Irfan Jaya

Berita Terkini