Waduh! Liga Spanyol Resmi Hapus Gavi dari Skuad Utama Barcelona
FOOTBALL265.COM – LaLiga, kompetisi teratas di Liga Spanyol, resmi menghapus nama dan foto Pablo Gavi dalam daftar skuad utama Barcelona untuk sisa musim 2022-2023.
Per Jumat (24/03/34) waktu setempat, di situs resmi LaLiga, tidak ditemukan Gavi dalam jajaran pemain Barcelona yang didaftarkan untuk kompetisi Liga Spanyol musim ini.
Pada deretan pemain gelandang, Barcelona kini hanya memiliki Sergio Busquets, Pedri, Ferran Torres, Franck Kessie, Frenkie de Jong, Pablo Torre, dan Marc Casado.
Dihapusnya Gavi dari skuad utama Barcelona ini merupakan drama lanjutan perselisihan antara Barcelona dengan LaLiga terkait kontrak sak pemain.
Sebagaimana diketahui, Barcelona telah menawarkan kontrak baru pada pemain 18 tahun sampai 2026 pada September tahun lalu.
Dalam kontrak tersebut, Barca menyertakan klausul pembelian sebesar 1 miliar euro dan sang gelandang akan diberikan nomor punggung 6, warisan Xavi Hernandez.
Saat kontrak itu ditawarkan, Gavi sedang terikat kontrak dengan tim junior Barcelona, yang mana akan berakhir pada musim panas Juni mendatang.
Dipahami. Klausul lainnya dalam penawaran kontrak baru menyatakan pemain international Spanyol tersebut bisa meninggalkan Camp Nou jika dirinya tidak terdaftar sebagai pemain tim utama Barca.
Namun kemudian, pihak LaLiga mengajukan banding dengan alasan Barcelona telah melewati batas waktu pengajuan dokumen untuk mendaftarkan Gavi ke skuad utama.
Barcelona sempat mengajukan banding pada Januari 2023 lalu, namun ditolak pengadilan. Keputusan ini sekaligus membuat Gavi batal jadi pemain utama Barcelona.
1. Selanjutnya, Apa yang Akan Terjadi pada Gavi?
Dihapusnya Gavi dari skuad Blaugrana berarti pemain 18 tahun tersebut akan kembali ke tim akademi Barcelona dan diperbolehkan pergi secara gratis pada musim panas mendatang.
Gavi nantinya akan kembali mengenakan nomor punggung 30 yang sebelumnya dia kenakan saat pertama kali promosi ke tim utama Barcelona pada 2020-2021.
Bukan hanya itu saja, akhir dari pertikaian antara Barcelona dengan LaLiga juga telah membuat masa depan Gavi semakin tidak pasti bersama akademi Catalan.
Gavi bisa saja memutuskan meninggalkan klub pada musim panas nanti. Namun Barcelona juga masih memiliki waktu 20 hari untuk mengajukan banding kedua atas keputusan wasit.
Jika Gavi meninggalkan Camp Nou, dia pasti akan menjadi incaran utama sejumlah klub raksasa di Eropa.
Liverpool, Manchester City dan Manchester United sebelumnya telah dikaitkan dengan transfer pemain yang memenangkan trofi Kopa Trophy 2022 di Ballon d’Or 2022.
Statusnya sebagai pemain bebas transfer di musim panas nanti jelas akan membuat tim-tim berebut untuk mengamankan jasanya.
Gavi sendiri telah menjadi salah pilar utama Barcelona besutan Xavi Hernandez. Bahkan, dia termasuk daftar 10 talenta muda terbaik tahun ini bersama Jude Bellingham, Pedri, dan lainnya.
Skill olah bola yang dimiliki Gavi membuat lini tengah Blaugrana menjadi lebih solid. Dia bahkan membantu tim asal Catalan tersebut bertengger di puncak klasemen sementara Liga Spanyol.
Pada musim ini, Gavi membuat 37 penampilan dengan mencetak dua gol dan lima assist. Kemampuannya di atas rata-rata membuat nilai pasarnya melejit jadi 90 juta euro.
Sumber: SPORTbible