x

Bursa Transfer: Bangun Masa Depan, Arsenal Incar ‘The Next Michael Laudrup’

Kamis, 30 Maret 2023 03:05 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Juni Adi
Klub Liga Inggris (Premier League), Arsenal, berniat untuk membangun masa depan yang cerah di lini tengah dengan merekrut ‘The Next Michael Laudrup’. (Foto: REUTERS/Hannah Mckay)

FOOTBALL265.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Arsenal, berniat untuk membangun masa depan yang cerah di lini tengah dengan merekrut ‘The Next Michael Laudrup’.

Arsenal diyakini bakal menjadi salah satu tim yang bergerak aktif di jendela bursa transfer musim panas yang akan dibuka Juli mendatang.

Hal tersebut dilakukan Arsenal sebagai bentuk persiapan untuk menatap Liga Champions musim depan, mengingat mereka berada di puncak klasemen Liga Inggris 2022-2023.

The Gunners, julukan Arsenal, kini menduduki peringkat 1 papan klasemen dengan mengumpulkan torehan 69 poin.

Tim besutan Mikel Arteta tersebut dipastikan bakal kembali merasakan ketatnya persaingan dalam Liga Champions musim selanjutnya.

Baca Juga

Hal itu dapat diwujudkan apabila Arsenal mampu mempertahankan takhta puncak klasemen, atau pahit-pahitnya tetap berada di 4 besar Liga Inggris musim ini.

Catatan itu merupakan hal yang sangat positif karena The Gunners telah melewatkan 6 edisi sebelumnya, mengingat terakhir kali mereka pentas di Liga Champions pada 2015-2016.

Baca Juga

Bahkan, hal tersebut dapat dimanfaatkan sebagai kesempatan untuk menebus kesalahan yang dibuat pada tahun 2006 silam, ketika Arsenal kalah di partai final melawan Barcelona, 1-2.

Kendati demikian, persiapan yang dilakukan Arsenal untuk bisa meraih gelar juara Liga Champions musim depan tidak mudah.

Oleh sebab itu, Arsenal baru-baru ini dilaporkan berniat membangun masa depan yang cerah dengan cara merekrut ‘The Next Michael Laudrup’ di bursa transfer musim panas.

Baca Juga

1. Arsenal Incar Jesper Lindstrom

Jesper Lindstrom, pemain Eintracht Frankfurt's. Foto: REUTERS/Christian Hartmann

Jesper Lindstrom merupakan pemain yang saat ini memperkuat Eintracht Frankfurt sejak hengkang dari Brondby IF pada 11 Juli 2021.

Pemain yang memiliki nama lengkap Jesper Graenge Lindstrom tersebut memiliki paspor yang sama dengan Michael Laudrup, yakni Denmark.

Lindstrom digadang-gadang akan menjadi ‘The Next Michael Laudrup’, mengingat posisinya sama dengan legenda sepak bola Denmark itu..

Melansir dari The Hard Tackle, nama Jesper Lindstrom masuk ke dalam radar pemain yang harus didatangkan ke Emirates Stadium oleh Arsenal.

Hal tersebut tidak terlepas dari keberhasilan Lindstrom dalam mengantarkan Eintracht Frankfurt meraih gelar juara Liga Europa 2021-2022.

Baca Juga

Penampilan Jesper Lindstrom bisa dibilang impresif, mengingat dia mampu mengoleksi 9 gol dan 4 assist untuk Eintracht Frankfurt di musim ini.

Selain itu, Arsenal terlalu mengandalkan dan mengeksploitasi Martin Odegaard di lini tengah. Sehingga, sang pemain rentan terkena cedera.

Baca Juga

Oleh sebab itu, Arsenal wajib mewujudkan kedatangan Jesper Lindstrom ke Emirtaes Stadium di bursa transfer selanjutnya, untuk menambah daya gedor di lini tengah.

Arsenal harus menyiapkan mahar setidaknya 30 juta euro, atau senilai Rp488 miliar, untuk memboyong Jesper Lindstrom.

Bukan tidak mungkin apabila penampilan pemain berpaspor Denmark tersebut masih bisa berkembang, mengingat usianya yang masih muda.

Baca Juga

Sumber: The Hard Tackle 

Bursa TransferArsenalDenmarkEintracht FrankfurtMichael LaudrupBerita Bursa Transfer

Berita Terkini