x

Sudah Kalah 5 dari 5, Chelsea Bisa Degradasi Jika Tak Hentikan Lampard!

Kamis, 27 April 2023 11:36 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Prio Hari Kristanto
Frank Lampard harus segera dihentikan sebagai pelatih Chelsea setelah kalah dalam lima pertandingan pertamanya di Liga Inggris (Premier League) 2022-2023.

FOOTBALL265.COM – Frank Lampard harus segera dihentikan sebagai pelatih Chelsea setelah kalah dalam empat pertandingan pertamanya di Liga Inggris (Premier League) 2022-2023 atau yang kelima sejak ditunjuk.

Penunjukkan Frank Lampard sebagai pelatih intern justru menjadi bumerang karena telah membuat Chelsea berpotensi turun kasta.

Kekalahan 0-2 dari Brentford di Stamford Bridge, Kamis (27/04/23) menjadi kekalahan keempat beruntun Frank Lampard sebagai pelatih intern Chelsea di Liga Inggris.

Akibatnya, Frank Lampard kini membuat Chelsea hanya berjarak 10 poin dari Leicester City yang berada di zona degradasi.

Untuk itu, terdapat keyakinan jika pekerjaan Frank Lampard harus segera dihentikan jika tidak ingin Chelsea terdegradasi dari Liga Inggris.

Baca Juga

Keputusan Chelsea memulangkan Lampard telah menjadi salah satu kesalahan terbesar, karena mereka mendatangkan pelatih yang sudah terbukti gagal memberikan dampak positif bagi tim.

Sebelumnya, Lampard telah dipecat oleh Everton karena membuat mereka kini jatuh tersungkur di posisi 19 klasemen Liga Inggris. Sebagai catatan, Lampard mengantongi rekor 14 laga tanpa menang sebelum balik ke Stamford Bridge.

Baca Juga

Jika, pada akhirnya Chelsea harus terdegradasi maka, Lampard berpotensi bakal menjadi pelatih pertama yang membuat dua tim turun kasta.

Hal ini tentu bukanlah sesuatu yang mustahil, mengingat Chelsea masih harus menghadapi tim tangguh seperti Arsenal, Manchester City, Manchester United dan Newcastle United.

Jika kalah dari empat laga itu, zona merah Liga Inggris telah menanti. Untuk itu, Chelsea harus segera menghentikan aksi Frank Lampard dan lekas menunjuk Mauricio Pochettino.

Baca Juga

1. Berkaca pada Tottenham

Mauricio Pochettino resmi cipecat Tottenham

Sementara itu, Tottenham Hotspur telah menunjukkan cara bahwa klub masih mungkin untuk memecat pelatih intern.

Tottenham langsung memecat pelatih intern mereka, Cristian Stellini, usai dibantai Newcastle United dengan skor memalukan 6-1, Minggu (23/04/23).

Hanya saja, menurut Fabrizio Romano, Chelsea masih terus melakukan negosiasi dengan Mauricio Pochettino sebagai calon pelatih baru permanen mereka.

Menurut kabar tersebut, kesepakatan penuh antara Pochettino dengan Chelsea dilaporkan akan segera tercapai.

Baca Juga

Telegraph juga mengklaim bahwa Pochettino akan menyelesaikan kesepakatan pada akhir minggu atau awal minggu depan.

Bahkan, Pochettino sudah siap untuk melakukan negosiasi hanya ditemani oleh asistennya, Jesus Perez, tanpa perantara agen.

Baca Juga

Maka, hal ini bisa mempermudah Pochettino untuk segera menyelesaikan kesepakatan meski tidak ada tenggat waktu yang diberikan.

Akan tetapi, situasi yang sedang dialami Chelsea seakan menunjukkan bahwa kehadiran Mauricio Pochettino benar-benar dibutuhkan.

Harapannya, Mauricio Pochettino bisa segera menggantikan Frank Lampard agar Chelsea bisa memperbaiki performa dan tak tenggelam di papan bawah Liga Inggris.

Baca Juga

Sumber: Telegraph, Fabrizio Romano

ChelseaFrank LampardMauricio PochettinoLiga Inggris

Berita Terkini