Tugas Rampung, Striker Legendaris Arema Malang Segera Mengawal Deltras FC
FOOTBALL265.COM - Teka-teki perihal siapa sosok pelatih yang bakal mengawal Deltras FC untuk mewujudkan target promosi ke Liga 1 segera menemui kejelasan dalam waktu dekat.
Sebagaimana diketahui, tim kontestan Liga 2 itu sebelumnya mengindikasikan akan dibesut oleh pelatih berkelas Asia. Informasinya, dia berlisensi AFC Pro.
Visi dan misi klub berjulukan The Lobster itu memang sudah jelas menatap kompetisi Liga 2 musim 2023/2024 mendatang. Promosi ke Liga 1 menjadi target.
"Kita sudah mengantongi tiga nama pelatih berlisensi (AFC) A Pro," Chief Operating Officer (COO) Deltras FC, Ronny Suhatril menyebutkan.
"Manajemen ingin mengubah permainan hingga memenuhi target yang diberikan, bisa menjajaki (promosi ke) Liga 1," imbuh dia.
Sumber INDOSPORT.com menyebutkan, bahwa calon pelatih baru bagi Deltras FC itu ternyata masih merupakan pelatih lokal. Arahnya menuju sosok Joko Susilo.
Namun, pelatih yang sebelumnya menangani Arema FC dalam 8 laga sisa Liga 1 itu bukan kandidat tunggal. Dia menjadi satu dari 3 calon pelatih baru Deltras.
Sementara salah satu nama lain yang muncul kemudian adalah Nil Maizar. Bersama Joko Susilo, eks Pelatih Dewa United itu memang mengantongi lisensi AFC Pro.
Dalam melakukan seleksi pelatih ini, Deltras FC turut dibantu oleh Fakhri Husaini. Eks Pelatih Persela Lamongan itu didapuk sebagai direktur teknik akademi klub.
"Manajemen sudah berkomunikasi dengan mereka dan mudah-mudahan bisa segera diumumkan siapa sosok pelatih yang kami bidik," tandas Ronny Suhatril.
1. Tugas Rampung
Di sisi lain, menguatnya isu yang menyebut Joko Susilo sebagai calon pelatih baru Deltras FC juga tak lepas tugasnya yang telah rampung di Arema FC.
Situasi itu seiring dengan selesainya kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 lalu. Ketika itu, Joko Susilo berkolaborasi dengan I Putu Gede sebagai pengganti Javier Roca.
"Iya tugas saya sudah selesai saat tim di Liga 1 dan menyusun rapor," ucap Coach Gethuk, sapaan karib striker legendaris Arema Malang di masa Galatama tersebut.
Kendati demikian, dia masih terlihat bersama beberapa pelatih saat tim berjulukan Singo Edan itu menggelar seleksi terbuka selama 3 hari di Stadion Gajayana Malang.
"Saya hanya diminta membantu saja. Karena ini program dari Arema FC, maka saya wajib melaksanakannya," ungkap Coach Gethuk.
Kewajiban yang dimaksud adalah karena dia masih tercatat sebagai bagian dari klub berlogo kepala singa itu. Kendati posisinya sebagai pelatih tim sudah rampung.
"Saya kan masih tercatat sebagai direktur teknik di akademi klub. Jadi saya memang masih terlibat didalam youth development," tambah dia.
Sementara disinggung perihal isu yang menyebutnya menuju Deltras FC, Joko Susilo hanya melemparkan senyuman kecil.
Indikasi ini semakin menguatkan bahwa Joko Susilo semakin dekat menjadi pelatih baru Deltras. Bahkan, bisa jadi dia sudah deal dan tinggal perkenalan ke media.
"Saya punya rencana bagaimana (karier melatih) ke depan. Ya dilihat saja nanti," pungkas eks Pelatih Persik Kediri tersebut.