Lini Serang Diobral, 3 Mesin Gol Eropa Ini Bakal Jadi Rekrutan Anyar Inter Milan
FOOTBALL265.COM – Klub Liga Italia, Inter Milan berpotensi menggaet penyerang baru musim depan setelah manajemen La Beneamata berencana melepas sejumlah striker mereka bulan Juni nanti.
Jelang berakhirnya musim kompetisi Liga Italia 22/23, Inter Milan yang gagal bersaing di tangga juara berencana menambah amunisi mereka di lini serang.
Pasalnya, Inter Milan kerap kali kehilangan poin lantaran para striker mereka gagal memaksimalkan peluang yang ada.
Melansir dari laman Fichajes, disebutkan bahwa Inter Milan akan melepas para pemain depan mereka dan hanya menyisakan Lautaro Martinez.
Sebagai informasi, Inter Milan musim ini memiliki empat penyerang yakni Lautaro Martinez, Romelu Lukaku, Joaquin Correa, dan Edin Dzeko.
Awalnya, Lautaro Martinez sempat dikabarkan bakal dijual untuk menyeimbangkan neraca keuangan Inter Milan.
Akan tetapi, rencana tersebut kemungkinan besar batal lantaran sang pemain adalah pilar penting Nerazzurri dalam mencetak gol sepanjang musim ini.
Sebagai gantinya, Inter Milan bakal melepas Correa yang memang kurang berikan kontribusi maksimal sejak kedatangannya musim lalu.
Sedangkan Lukaku akan dikembalikan ke Chelsea dari masa peminjaman, dan Dzeko akan dilepas secara gratis usai kontraknya habis pada Juni 2023 nanti.
Dengan hanya menyisakan satu striker, Inter Milan pun disebut bakal merekrut penyerang baru di musim panas nanti sebagai tandem Lautaro Martinez.
Sejauh ini, ada tiga nama yang terus dikaitkan dengan Inter Milan dan mungkin bisa resmi jadi rekrutan anyar La Beneamata. Siapa sajakah mereka? Berikut INDOSPORT merangkum:
1. Richarlison
Nama pertama adalah Richarlison. Pemain asal Brasil ini tengah santer dirumorkan bakal merapat ke Inter Milan usai musim yang buruk bersama Tottenham.
Sepanjang musim ini, pemain yang didatangkan dengan mahar 58 juta euro tersebut baru bisa torehkan tiga gol dari 32 pertandingan buat Tottenham.
Buruknya statistik tersebut, membuat The Lilywhites tak keberatan jika melepas Richarlison, apalagi mereka masih memiliki Song Heung-min dan Harry Kane yang sangat diandalkan di lini depan.
Richarlison sendiri dianggap sebagai salah satu pemain yang tepat untuk memimpin lini serang Inter, lantaran eks pemain Everton itu memiliki ketajaman serta gaya bermain yang tak pasif.
Gaya bermain tersebut dianggap cocok untuk diterapkan dalam skema Simone Inzaghi, andai sang pelatih tetap menukangi Inter Milan musim depan.
Roberto Firmino
Melansir dari laman Gazzetta disebutkan, bahwa Roberto Firmino adalah target utama Inter Milan untuk mengisis pos lini serang usai buruknya penampilan Romelu Lukaku.
Inter Milan coba mendatangkan Roberto Firmino yang kebetulan kontraknya akan segera habis pada Juni mendatang.
Dari kondisi tersebut, Inter Milan berharap bisa memboyong striker 31 tahun tersebut secara bebas transfer musim panas ini.
Berpotensi meninggalkan Liverpool pada Juni mendatang, sejatinya penampilan Roberto Firmino selama berseragam The Reds terbilang impresif.
Di musim ini saja, Roberto Firmino yang jarang mendapat menit bermain masih bisa mencetak 11 gol dan memberikan 5 assists dari 33 laga semua kompetisi.
2. Boulaye Dia
Terakhir adalah Boulaye Dia. Pemain yang dipinjam Salernitana dari klub Liga Spanyol, Villareal ini berhasil tampil apik sepanjang musim 22/23.
Walau hanya memperkuat tim papan bawah sekelas Salernitana, namun Boulaye Dia kerap kali menyulitkan pertahanan tim-tim papan atas Liga Italia.
Gawang tim-tim besar Serie A seperti Atalanta, Lazio, AC Milan hingga sang juara musim ini, Napoli pernah jadi korban keganasan Boulaye Dia.
Total sepanjang musim ini, Boulaye Dia berhasil mencetak 15 gol dan memberikan 6 assists dari 30 pertandingan di semua kompetisi buat Salernitana.
Berbekal statistik tersebut ditambah gaya main yang sangat mirip dengan Lukaku saat kondisi prima, kehadiran Boulaye Dia tampaknya bisa membuat lini depan Inter Milan memiliki duet berbahaya yang baru.