Rumor Transfer Chelsea: Lukaku Dipermanenkan Inter, Totalitas Mauricio Pochettino
FOOTBALL265.COM – Saat Romelu Lukaku dirumorkan ke Inter Milan pada bursa transfer musim depan, Mauricio Pochettino totalitas tolak delapan tawaran klub demi gabung klub Liga Inggris, Chelsea.
Pelatih asal Argentina, Mauricio Pochettino, tinggal selangkah lagi menjadi manajer baru klub raksasa Liga Inggris (Premier League) Chelsea.
Menurut Fabrizio Romano, Mauricio Pochettino akan melakukan penandatanganan kontrak bersama The Blues, julukan Chelsea, dalam beberapa hari ke depan.
Kendati begitu, Pochettino baru akan bekerja sama sebagai pelatih baru Chelsea pada Juni mendatang. Hal itu menyusul Frank Lampard yang tetap menjadi pelatih sementara sampai musim ini berakhir.
Sungguh menarik dinantikan strategi-strategi seperti apa yang akan dilakukan Mauricio Pochettino bersama Chelsea nantinya.
Karena demi bergabung dengan klub Liga Inggris Chelsea, eks juru taktik Espanyol, Southampthon, Tottenham Hotspur, dan Paris Saint-Germain (PSG) itu rela menolak tawaran delapan klub yang ingin meminangnya.
Menurut jurnalis asal Inggris, Guillen Balague, yang dilansir dari Metro, delapan tim yang berminat meminang Mauricio Pochettino adalah Benfica, Athletic Bilbao, Aston Villa, Nottingham Forest, Sevilla, Villareal, Nice, dan Leeds United.
”Guillen Balague melaporkan bahwa Benfica, Athletic Bilbao, Aston Villa, Nottingham Forest, Sevilla, Villareal, Nice, dan Leeds United, menawarkan kontrak untuk Pochettino.”
“Hanya saja Mauricio Pochettino menolak delapan tim tersebut karena keinginannya untuk bergabung dengan klub yang memiliki potensi juara.”
“Tottenham juga disebut-sebut ingin memulangkan Pochettino, namun akhirnya kontrak itu tidak pernah terjalin," pungkas laporan itu.
1. Ditinggal Romelu Lukaku?
Dengan bergabungnya Mauricio Pochettino ke Chelsea, pelatih berkebangsaan Argentina itu tentunya memiliki tugas berat.
Dia harus menaikkan mental pemain The Blues yang anjlok pada musim ini. Sebab, meski diperkuat sejumlah bintang, Chelsea hanya bsia bersaing di papan tengah Liga Inggris (Premier League).
Sejumlah pemain pun disebut-sebut jadi idaman Mauricio Pochettino untuk Chelsea menyambut bursa transfer musim panas.
Salah satu yang jadi sorotan adalah Romelu Lukaku, pemain yang dijadwalkan pulang ke Chelsea musim depan usai dipinjamkan ke Inter Milan dari Chelsea pada awal musim panas kemarin.
Status Romelo Lukaku sendiri sebenarnya belum pasti, karena meski dia balik ke Chelsea, ada rumor yang menyebut jika pemain asal Belgia itu akan dikukuhkan Inter Milan.
Rumor Romelo Lukaku bisa saja dikukuhkan Inter Milan seiring dengan performa apiknya di 12 laga Liga Italia dan Liga Champions.
Sementara itu, Mauricio Pochettino disebut tetap akan mencari striker baru untuk Chelsea musim depan meski Romelu Lukaku kembali. Artinya, kans Lukaku ke Inter Milan kian terbuka.
“Chelsea berencana merekrut striker baru pada musim panas dengan mengesampingkan apapun yang akan terjadi dengan Lukaku,” tulis laporan Fabrizio Romano.
“Keputusan telah didiskusikan dengan Pochettino mengenai pembicaraan merekrut opsi nomor 9 terbaik,” sambung Fabrizio Romano
“Renca untuk Lukaku akan dilakukan pada bulan Juni. Belum ada pembicaraan dengan pihak Lukaku atau Inter,” pungkasnya.
Sumber: Metro, Guillen Balague, Fabrizio Romano