x

Klopp Rela Mengemis, Kounde Tegas Pilih Barcelona dan Tolak Tawaran Liverpool

Selasa, 30 Mei 2023 05:45 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Pemain Barcelona, Jules Kounde, dengan tegas menyatakan bertahan di Barcelona pada bursa transfer selanjutnya. Padahal sebelumnya Jurgen Klopp rela mengemis. Foto: REUTERS/Pablo Morano

FOOTBALL265.COM - Pemain Barcelona, Jules Kounde, dengan tegas menyatakan bertahan di Barcelona pada bursa transfer selanjutnya. Padahal sebelumnya Jurgen Klopp rela mengemis.

Sebelumnya, Jurgen Klopp secara tersirat rela meminta Jules Kounde untuk hengkang dari Barcelona ke Liverpool pada bursa transfer musim panas.

Hal tersebut dilakukan oleh Jurgen Klopp, karena dia sadar jika pertahanan Liverpool masih harus diperbaiki lagi.

Meskipun sejatinya Liverpool telah memiliki beberapa pemain bertahan mumpuni, seperti Virgil Van Dijk, Ibrahima Konate, dan Joel Matip.

Namun, Klopp masih belum puas terhadap kedalaman skuat yang dimiliki oleh Liverpool di kompetisi musim ini.

Baca Juga

Terbukti, Liverpool terpontang panting di awal musim. Sehingga, mereka gagal finis di 4 besar Liga Inggris, dan tersingkir lebih cepat di Liga Champions 2022-2023.

Keadaan itu tidak terlepas dari cedera yang dialami Ibrahima Konate di awal musim. Serta, penurunan performa Virgil Van Dijk dan Joel Matip karena termakan usia.

Baca Juga

"Kami membutuhkan pemain baru di musim depan, termasuk jika ada bek yang memiliki kualitas bagus di luar sana," ungkap Jurgen Klopp dikutip dari Liverpool Echo.

Sosok pemain yang dimaksud oleh pelatih berpaspor Jerman tersebut diyakini adalah Jules Kounde, mengingat sang pemain sempat dikabarkan ingin dijual Barcelona.

Kendati demikian, Jurgen Klopp harus memupus harapannya karena Jules Kounde ingin bertahan bersama Barcelona di bursa transfer musim panas.

Baca Juga

1. Jules Kounde Bertahan di Barcelona

Jules Kounde, pemain Barcelona. Foto: REUTERS/Albert Gea

Keinginan Jurgen Klopp untuk mendapatkan tanda tangan Jules Kounde di bursa transfer yang akan dibuka Juli mendatang bukannya tanpa alasan.

Hal tersebut dikarenakan Jules Kounde tampil cukup menawan ketika melakoni musim pertamanya bersama dengan Barcelona.

Tercatat, Jules Kounde mampu membukukan torehan 1 gol dan 6 assist dari 39 pertandingan yang dilakoni Barcelona di semua ajang.

Selain itu, Kounde mampu mempersembahkan 1 trofi Liga Spanyol dan satu trofi Piala Super Spanyol 2022-2023.

Melansir dari Liverpool Echo, catatan itu juga yang membuat Jurgen Klopp tertarik untuk menggunakan jasa Jules Kounde di musim depan.

Baca Juga

Kendati demikian, pemain berusia 24 tahun tersebut justru secara tegas menyatakan ingin bertahan di Barcelona.

Meskipun sejatinya Jules Kounde sempat dikabarkan akan menjadi salah satu pemain yang dijual Barcelona untuk memperbaiki situasi ekonomi.

Baca Juga

"Untuk memperjelas situasi yang membingungkan dalam beberapa hari belakangan ini, saya ingin menegaskan suatu hal," buka Kounde.

"Saya tidak pernah meminta untuk pergi dari Barcelona, saya ingin bertahan di sini. Jadi, saya tidak akan kemana-mana," tutup Jules Kounde.

Pernyataan itu diyakini akan membuat Jurgen Klopp merasa kecewa, mengingat sang pelatih telah terbuka untuk mendatangkan bek baru di bursa transfer selanjutnya.

Baca Juga

Sumber: Liverpool Echo

Bursa TransferLiverpoolBarcelonaJurgen KloppLiga InggrisBerita Bursa TransferJules Kounde

Berita Terkini