Prediksi Ranking FIFA Jika Timnas Indonesia Menang, Imbang atau Kalah Lawan Palestina dan Argentina
FOOTBALL265.COM - Berikut ranking FIFA yang didapat timnas Indonesia jika bisa menang, imbang atau kalah dari melawan Palestina dan Argentina.
Pertandingan internasional pada bulan Juni tampaknya akan menjadi yang cukup spesial bagi timnas Indonesia. Pasalnya Skuad Garuda bakal menjalani dua pertandingan uji coba melawan negara 100 besar dunia.
Pertama timnas Indonesia akan menghadapi Palestina berposisi 93 dunia, kemudian dilanjutkan melawan jawara dunia, Argentina, sang pemuncak alias nomor 1 di ranking FIFA.
Melawan Palestina akan digelar pada Rabu (14/06/23) mendatang di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) pukul 19:00 WIB. Sedangkan melawan Argentina terjadi di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Senin (19/06/23) malam WIB.
Tentunya pertandingan ini menjadi kesempatan emas bagi timnas Indonesia mendulang poin ranking FIFA. Kans Timnas Indonesia memperbaiki ranking FIFA dengan menumbangkan Singa Kan'an -julukan Timnas Palestina- terbuka lebar.
Pasalnya, Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong akan diperkuat pemain-pemain andalannya termasuk 9 pemain abroad, dari total 26 nama yang dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong.
Di antaranya para pemain naturalisasi, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Ivar Jenner, Rafael Struick, Jordi Amat, Saddil Ramdani, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, dan Elkan Baggott.
Beberapa nama bahkan sudah berkumpul untuk menjalani pemusatan latihan atau TC di Surabaya. Di kubu Palestina, tim tamu justru dalam kondisi yang pincang.
Menurut laporan Football Palestine, pelatih Timnas Palestina, Makram Dabboub, telah mengumumkan 23 pemain yang akan dibawa ke Tanah Air.
Tetapi banyak pemain bintang andalan yang harus absen. Di antaranya, ada kapten Musab Al-Battat, Amr Kaddoura dari Landskrona BoIS, hingga Oday Dabbagh dari RSC Charleroi.
Federasi Sepakbola Palestina (PFA) juga menyebutkan Sajed Alghoul, kiper Naim Abu Aker, dan Jonathan Cantillana juga cedera sehingga absen di skuad bulan ini.
1. Prediksi Ranking FIFA
Kondisi Palestina yang mendapat kendala jelang menghadapi timnas Indonesia, bisa dimanfaatkan oleh tuan rumah untuk meraih kemenangan.
Melansir dari Football Ranking, jika tim Merah Putih mampu mendulang kemenangan atas Palestina, maka mereka akan memperoleh poin dengan tambahan 6,77. Cukup besar karena Palestina berada di ranking 100 besar.
Tetapi jika hanya bisa imbang, timnas Indonesia juga tidak dirugikan. Karena mereka masih tetap bisa memperoleh poin sebesar 1,77 poin andai pertandingan berakhir imbang.
Sementara bila kalah, poin Skuad Garuda akan dikurangi 3,23. Sedangkan untuk menghadapi Argentina, timnas Indonesia bisa dibuat ketar-ketir.
Pasalnya Tim Tango akan datang dengan kekuatan terbaiknya, termasuk membawa banyak pemain bintang utama, seperti Lionel Messi, Alexis Mac Allister, Enzo Fernandes, Angel Di Maria, hingga Emiliano Martinez.
Menghadapi pemain-pemain top dunia, akan menjadi pengalaman berharga bagi penggawa timnas Indonesia. Lalu bagaimana dengan perolehan poin yang didapat timnas Indonesia melawan juara dunia?
Mengingat Argentina adalah lawan yang tangguh dan nomor 1 dunia, timnas Indonesia berpotensi kebanjiran poin seandainya mereka bisa menang yakni bisa mengantongi 9,66 poin.
Kemudian tambahan 4,55 bermain imbang, dan hanya dikurangi 0,45 poin jika kalah.
Itu baru aturan perolehan poin untuk dikumpulkan agar bisa mendongkrak posisi timnas Indonesia. Nah secara matematis, ranking timnas Indonesia bisa melejit tinggi jika bisa menang sempurna dalam dua laga melawan Palestina dan Argentina.
Ranking FIFA Timnas Indonesia diprediksi bisa naik ke-147 dengan total 1.062,57 poin. Namun jika bermain imbang dengan dua tim tersebut, Skuad Garuda diprediksi naik ke ranking 148 dengan total poin 1.052,46.
Namun jika kalah dari kedua tim tersebut, Tim Merah Putih bisa turun tingkat ke urutan 150 dengan sisa poin 1.043,92.
Harapan publik adalah timnas Indonesia bisa meraih kemenangan atas Palestina, dan bermain imbang melawan Argentina. Jika itu terjadi, maka sudah cukup untuk timnas Indonesia naik ke peringkat ke-148 dunia di rangking FIFA.