x

Jelang FIFA Match Day Lawan Palestina, Shin Tae-yong Masih Buta Pemain Debutan Timnas Indonesia

Sabtu, 10 Juni 2023 14:47 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

FOOTBALL265.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku belum mengetahui detail kemampuan beberapa pemain baru yang dipanggil ke pemusatan latihan di Surabaya, Jawa Timur untuk FIFA match day bulan ini. Dia baru sekali menangani tim.

Dari 26 pemain yang dipanggil ke TC Timnas, ada lima nama yang pertama kali diberi kepercayaan. Mereka adalah 
Reza Arya Pratama, Ivar Jenner, Rafael Struick, Shayne Pattynama dan Sandy Walsh.

Namun, dari lima nama tersebut baru Ivar, Rafael dan Sandy yang bergabung dan ikut latihan di Surabaya. Reza dan Shayne masih membela klubnya masing-masing di play off Liga Champions Asia dan Piala Norwegia.

Karena baru melihat langsung aksi para pemain debutan, Shin Tae-yong belum bisa menyimpulkan situasi mereka. Tapi, juru taktik 52 tahun itu percaya, anak asuhnya punya kualitas mumpuni karena merupakan andalan di klub.

"Saya belum bisa menilai mereka (pemain yang akan debut) seperti apa,  tapi saya menilai pemain tersebut bisa masuk ke tim senior karena kemampuan mereka," katanya.

Baca Juga

"Jadi melalui FIFA match day kali ini, saya berharap para pemain ini dapat berkembang," imbuh Shin Tae-yong.

Pada FIFA match day periode ini, Timnas Indonesia akan melawan Palestina pada 14 Juni di Stadion Gelora Bung Tomo. Selanjutnya, skuad Garuda menjamu Argentina pada 19 Juni nanti di Stadion Gelora Bung Karno.

Baca Juga

Dua lawan tersebut dinilai akan menyulitkan Indonesia. Palestina berada di 98 ranking FIFA, sedangkan Argentina adalah juara Piala Dunia 2022 dan tempati ranking 1 FIFA.

"Seperti yang dilihat, Palestina berada di peringat ke 90-an dan Argentina baru saja memenangkan Piala Dunia," tutur Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong mulai turun langsung memimpin pemusatan latihan sejak Kamis (08/06/23) di Lapangan Thor, Surabaya, Jawa Timur. Tiga hari sebelumnya, latihan ditangani asisten pelatih.

Baca Juga

1. Fisik Pemain Timnas Indonesia Digenjot

Suasana latihan Timnas Indonesia jelang FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo. (Foto: PSSI)

Juru taktik asal Korea Selatan itu mengatakan fisik pemain tidak dalam kondisi terbaik. Karena itu, materi latihan fisik diberikan untuk penguatan otot pemain. 

Shin Tae-yong menggenjot fisik pemain dengan tujuan agar tampil prima saat jumpa Argentina. Lawan adalah juara dunia.

Baca Juga

Menghadapi dua pertandingan nanti, Shin Tae-yong berharap pemain menunjukkan permainan terbaik dan tampil tanpa beban, terutama ketika hadapi Argentina. Dia meminta pemain fokus terhadap permainan dan mengikuti instruksinya.

Adapun 17 pemain yang sudah ikut latihan adalah Sandy Walsh, Andy Setyo, Rafael Struick, Ivar Jenner, Syahrul Trisna, Dendy Sulistyawan, Fachruddin Aryanto, Dimas Drajad, Stefano Lilipaly, Ernando Ari, Marselino Ferdinan, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Marc Klok, Elkan Baggott, Saddil Ramdani dan Edo Febriansyah.

Baca Juga

Sedangkan yang belum datang adalah Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, Shayne Pattynama, Witan Sulaeman, Rizky Ridho, Reza Arya Pratama, Yacob Sayuri, Yance Sayuri dan Jordi Amat.

Semua pemain ditargetkan berkumpul atau full skuad pada 12 Juni. Pasalnya tim pelatih harus menentukan line up untuk lawan Palestina.

Baca Juga
PalestinaTimnas IndonesiaBola InternasionalSandy WalshIvar JennerShin Tae-yongRafael William Struick

Berita Terkini