x

Kylian Mbappe Siapkan Rencana Licik ke Real Madrid, PSG Auto Kebakaran Jenggot

Jumat, 16 Juni 2023 00:07 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Isman Fadil
Kylian Mbappe siapkan rencana licik ke klub Liga Spanyol (LaLiga), Real Madrid, Paris Saint-Germain bakal auto kebakaran jenggot.

FOOTBALL265.COM – Kylian Mbappe siapkan rencana licik ke klub Liga Spanyol (LaLiga), Real Madrid, Paris Saint-Germain bakal auto kebakaran jenggot.

Paris Saint-Germain baru-baru ini dibuat kebakaran jenggot dengan ulah pemain mereka Kylian Mbappe baru-baru ini.

Pria berusia 24 tahun itu memang masih terikat kontrak hingga Juni 2024 mendatang dengan opsi perpanjangan masa bakti selama setahun lagi.

Namun, eks penyerang AS Monaco ini sebelumnya memberitakan bahwa sang pemain ogah meneken opsi perpanjangan masa bakti tersebut.

Hal ini tentu saja membuat Paris Saint-Germain meradang karena Les Parisiens tak punya pilihan lain selain menjual Kylian Mbappe di bursa transfer musim panas ini agar tak kehilangannya secara gratis musim depan.

Baca Juga

"Saya tidak pernah mendiskusikan kontrak baru dengan PSG," beber Kylian Mbappe seperti yang dikutip dari AFP.

"Manajemen klub sudah saya beri tahu sejak 15 Juli 2022 jika saya tidak mau bertahan lebih dari 2024. Pemberitahuan yang saya berikan belum lama ini hanya untuk mengingatkan saja," imbuh mantan pemain AS Monaco tersebut.

Baca Juga

Meskipun demikian, bintang muda Timnas Prancis itu sempat mengisyaratkan adanya kemungkinan bahwa ia akan tetap meneken opsi perpanjangan kontrak itu.

“BOHONG. Saya sudah mengatakan bahwa saya akan melanjutkan musim berikutnya bersama PSG di mana saya bahagia (di sini),” kata Mbappe sebagaimana dilansir dari Twitter Fabrizio Romano.

Akan tetapi, Kylian Mbappe tampaknya sudah menyiapkan rencana licik ke Real Madrid walaupun sebelumnya menuturkan bahwa dirinya bahagia di Paris Saint-Germain yang membuat klub bisa naik pitam.

Baca Juga

1. Real Madrid Bisa Dapatkan Mbappe Gratis

Kylian Mbappe menunjukkan jersey PSG setelah menandatangani kontrak pada 2022 lalu yang membuatnya bisa tetap di Paris hingga 2025.

Dilansir dari Twitter Fabrizio Romano, Kylian Mbappe mengungkapkan masa depannya di mana ia secara tak langsung mengisyaratkan Real Madrid bisa merekrutnya secara gratis pada bursa transfer musim panas 2024 mendatang.

Hal ini tak lepas dari situasi Kylian Mbappe yang menekankan bahwa dirinya tetap ogah meneken opsi perpanjangan kontrak di Paris Saint-Germain, yang bisa membuatnya tetap di Prancis hingga 2025.

“Sejujurnya, saya merasa tak akan melukai (perasaan) orang lain. Saya hanya mengirimkan sepucuk surat,” kata Mbappe mengenai surat yang dikirimnya ke PSG bahwa ia tak ingin meneken perpanjangan kontrak hingga Juni 2025.

“Toh, surat juga gak bisa membunuh seseorang. Itu cuma sepucuk surat. Saya tak peduli dengan reaksi (orang lain),” imbuhnya.

“Kenapa saya ingin bertahan tanpa memperpanjang kontrak? Guys, gak ada yang perlu dijelasin,” sambung Kylian Mbappe.

Baca Juga

“Ya, tak perlu dijelaskan mengapa (saya tak meneken perpanjangan kontrak). Saya punya alasan sendiri. Satu-satunya opsi saat ini adalah bertahan di PSG, sudah saya katakan itu.”

Tentu saja Les Parisiens bisa dibuat kebakaran jenggot dengan pernyataan Kylian Mbappe sendiri yang mengisyaratkan dirinya ingin hengkang secara gratis pada bursa transfer musim panas 2024 setelah kontraknya habis.

Baca Juga

Paris Saint-Germain tentu sangat rugi apabila kehilangan sang pemain secara cuma-cuma, apalagi harga pasar Kylian Mbappe menyentuh 180 juta euro (hampir Rp3 triliun).

Mengingat Kylian Mbappe tampaknya masih memiliki ketertarikan tersembunyi dengan Real Madrid, bisa saja pria berusia 24 tahun itu akhirnya merapat ke Santiago Barnebeu.

Hal ini jelas sangat menguntungkan Real Madrid lantaran Los Blancos tak perlu menggelontorkan kocek 180 juta euro demi menebus Kylian Mbappe jika ia berstatus sebagai bebas transfer.

Baca Juga
Bursa TransferReal MadridKylian Mbappe

Berita Terkini