x

Jadi Rebutan Inter Milan dan Juventus, Davide Frattesi Beri Jawaban Mengejutkan

Senin, 19 Juni 2023 15:15 WIB
Penulis: Agustinus Rosario | Editor: Prio Hari Kristanto
Gelandang Sassuolo, Davide Frattesi, memberi jawaban mengejutkan soal kemungkinan bergabung ke Juventus atau Inter Milan pada bursa transfer musim panas ini.

FOOTBALL265.COM – Gelandang Sassuolo, Davide Frattesi, memberi jawaban mengejutkan soal kemungkinan bergabung ke Juventus atau Inter Milan pada bursa transfer musim panas ini.

Nama gelandang Sassuolo, Davide Frattesi, tengah menjadi perbincangan di Italia. Pemain berusia 23 tahun tersebut dikaitkan dengan dua klub raksasa sekaligus, Juventus dan Inter Milan, yang siap meminangnya pada bursa transfer musim panas ini.

Frattesi memang menunjukkan penampilan impresif pada dua musim terakhir membela Sassuolo. Pada Serie A 2021/2022, ia mencetak 4 gol dari 36 penampilan, sedangkan pada musim lalu, ia menyarangkan 7 gol dari 36 penampilan.

Namun, kualitas utama Frattesi adalah kemampuannya membaca permainan dengan sangat baik dan beradaptasi sesuai dengan situasi yang dihadapinya.

Ia juga dikenal mampu berlari dengan sangat cepat saat membawa bola. Sehingga, Inter bisa memanfaatkan kelebihannya ini untuk melakukan serangan balik atau counter attack.

Baca Juga

Kemudian, Frattesi juga memiliki keahlian yang sama baiknya antara kaki kanan dan kaki kiri, yang membuat dirinya menjadi sangat fleksibel di setiap zona lapangan.

Melihat dirinya diperebutkan dua klub raksasa Negeri Pizza, Frattesi memberi tanggapan nyeleneh kepada wartawan Sky Sport Italia.

Dengan bercanda, Frattesi memberi kode jika direktur klub akan sangat marah padanya kalau dia bicara sembarangan soal nasibnya ke depan.

Baca Juga

“Anda harus menanyakannya kepada direktur klub,” kata Frattesi. “Atau, saya akan mendapat banyak pesan berisi kemarahan darinya,” katanya menambahkan.

Dari pihak Inter Milan, kedatangan Frattesi dinilai menjadi pengganti sepadan jika Roberto Gagliardini dan Marcelo Brozovic meninggalkan Giuseppe Meazza.

Gagliardini diyakini tidak akan memperpanjang kontraknya bersama Nerazzurri yang akan berakhir pada 30 Juni 2023 lantaran sampai detik ini belum ada pembicaraan perpanjangan kontrak.

Sementara itu, Brozovic sendiri tampaknya juga bakal dilepas Inter Milan. Sebab, raksasa Liga Spanyol, Barcelona, dikabarkan berminat untuk merekrutnya pada bursa transfer.

Baca Juga

1. Super-Fleksibel, Kunci Frattesi Sebagai Monster Inter

Davide Frattesi saat laga Serie A Liga Italia antara Atalanta vs Sassuolo

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, bisa memberikan keleluasaan bagi Frattesi untuk berperan dalam posisi free role. Dalam posisi ini, ia bisa bebas berkreasi untuk mengacaukan pertahanan lawan.

Jika di Sassuolo saja ia mampu tampil bersinar sehingga bisa menarik minat Inter, Roma, dan Juventus, bisa dibayangkan bagaimana jadinya jika diolah bersama klub sebesar Nerazzurri.

Dengan kemampuannya berada di semua sisi lini tengah, Inzaghi pun bisa menempatkannya menggantikan gelandang-gelandang yang cedera tanpa harus pusing memikirkan apakah posisi tersebut tepat untuk Frattesi.

Semua ini bakal membuatnya menjadi monster di Inter Milan jika klub tersebut benar-benar bisa mendatangkannya pada bursa transfer 2023 mendatang.

Kemampuan Frattesi tak hanya menarik minat Inter dan Juventus. Sederet klub raksasa lainnya, seperti AS Roma dan Paris Saint-Germain juga menunjukkan minat untuk mempersuntingnya.

Baca Juga

Frattesi juga berpeluang tampil di Premier League bersama Brighton and Hove Albion atau Newcastle United yang turut memanaskan perburuan.

Raksasa Liga Italia (Serie A), Inter Milan, rela menumbalkan satu pemainnya demi mempermulus transfer Davide Frattesi dari Sassuolo.

Baca Juga

Siap Tumbalkan 1 Pemain

Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, Minggu (18/06/23), pemain yang akan ditumbalkan tim berjuluk Nerazzurri itu adalah Samuele Mulattieri.

Pemain muda berusia 22 tahun itu sejatinya baru kembali dari masa peminjamannya bersama Frosinone yang baru saja promosi ke kasta teratas Liga Italia.

Pada masa peminjamannya ini, Mulattieri mampu tampil apik dengan mencetak 12 gol dari 29 laga di kompetisi kasta kedua Liga Italia atau Serie B 2022/23 lalu.

Catatan itu membuat namanya melambung. Alih-alih akan dimainkan Inter Milan, ia justru bakal jadi alat pelicin transfer Frattesi dari Sassuolo.

Baca Juga
Bursa TransferInter MilanDavide Frattesi

Berita Terkini