x

Harry Kane Nyaris Mustahil, Manchester United Langsung Kontak Bomber Maut Liga Jerman Kolo Muani

Selasa, 27 Juni 2023 21:07 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Isman Fadil
Harry Kane nyaris mustahil, klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, langsung kontak bomber maut Eintracht Frankfurt, Randal Kolo Muani.

FOOTBALL265.COM – Harry Kane nyaris mustahil, klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, langsung kontak bomber maut Eintracht Frankfurt, Randal Kolo Muani.

Seperti yang diketahui, Manchester United tengah berupaya untuk bisa memperkuat skuadnya di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Akan tetapi, niat tersebut terhalang karena situasi penjualan klub yang tak kunjung selesai sehingga Erik ten Hag tak mendapatkan kuncuran dana.

Hal ini membuat incaran Setan Merah di bursa transfer musim panas 2023 ini keburu kabur di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Salah satu contohnya adalah bek Napoli, Kim Min-jae, yang sudah sepakat secara verbal bakal bergabung ke Bayern Munchen karena tak adanya tindakan dari Manchester United yang kurang uang.

Baca Juga

Salah satu target utama Erik ten Hag di bursa transfer musim panas 2023 ini adalah mendatangkan striker tajam baru sebagai pengganti Anthony Martial dan Wout Weghorst.

Manchester United dihadapkan dengan dua pilihan striker top, yaitu Harry Kane (Tottenham Hotspur) dan Victor Osimhen (Napoli).

Baca Juga

Hanya saja, Spurs mematok harga sang kapten Timnas Inggris itu di angka 100 juga poundsterling yang memberatkan Setan Merah untuk menebusnya.

Selain itu, Manchester United kian enggan mengejar Harry Kane setelah Tottenham Hotspur menunjukkan gelagat tak berminat menjual stiker berusia 29 tahun itu ke Setan Merah.

Setelah Harry Kane terbilang nyaris mustahil digapai, Manchester United langsung mengontak bomber maut Eintracht Frankfurt, Randal Kolo Muani.

Baca Juga

1. Harga Kolo Muani Tetap Mahal

Selebrasi pemain Eintracht Frankfurt, Randal Kolo Muani usai mencetak gol. (Foto: REUTERS/Kai Pfaffenbach)

Setelah Harry Kane nyaris mustahil digaet, Football Insider mengabarkan Manchester United langsung mengontak Eintracht Frankfurt mengenai striker mereka Randal Kolo Muani.

Randal Kolo Muani sendiri memang masuk dalam daftar incaran striker Manchester United di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Setelah saga transfer Kane bisa dibilang hampir dipastikan gagal, kepala Erik ten Hag dibuat cekat-cekot ketika mendengar harga striker berusia 24 tahun itu.

Ya, Eintracht Frankfurt mematok harga bomber berpaspor Prancis itu di kisaran angka 85 juta poundsterling atau sekitar 1,62 triliun rupiah.

Dengan minimnya anggaran dana Manchester United karena situasi penjualan klub yang belum kelar, tentu tak heran apabila Erik ten Hag dibuat pusing tujuh keliling sebab para striker incarannya bernilai mahal.

Baca Juga

Selain itu, Setan Merah sendiri juga masih harus menghadapi persaingan sengit dari Bayern Munchen dan Real Madrid yang tengah mencari suksesor Robert Lewandowski dan Karim Benzema.

Meskipun demikian, Kolo Muani merupakan salah satu striker muda berbakat di Liga Jerman setelah mengawali musim debut yang luar biasa bersama Frankfurt.

Baca Juga

Pria asal Prancis itu sukses menyumbangkan 23 gol dan 17 assists dalam 46 penampilan di semua kompetisi bagi Frankfurt.

Permasalahan bagi Manchester United untuk mendatangkan sang striker adalah Randal Kolo Muani belum terbukti bisa langsung nyetel di Liga Inggris.

Seandainya Randal Kolo Muani bisa dengan cepat beradaptasi, menggelontorkan 85 juta poundsterling untuk merekrutnya tentu merupakan investasi yang brilian.

Baca Juga
Bursa TransferManchester UnitedRandal Kolo Muani

Berita Terkini