x

Modal Pede, Barcelona Sukes Bikin Inter Milan Keder dengan Tawaran Marcelo Brozovic

Rabu, 28 Juni 2023 15:10 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Prio Hari Kristanto
Klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, dibuat tak habis pikir dengan tawaran Barcelona untuk Marcelo Brozovic pada bursa transfer musim panas 2023 ini.

FOOTBALL265.COM – Klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, dibuat tak habis pikir dengan tawaran Barcelona untuk Marcelo Brozovic pada bursa transfer musim panas 2023 ini.

Sebagaimana diketahui, gelandang Inter Milan, Marcelo Brozovic, saat ini tengah diperebutkan oleh Barcelona dan Al Nassr pada bursa transfer musim panas 2023 ini.

Sebenarnya isu Brozovic bakal keluar dari Giuseppe Meazza sudah mencuat sejak beberapa waktu lalu yang mana La Blaugrana dirumorkan mengincarnya.

Hanya saja, Los Cules saat itu ingin menawarkan opsi tukar guling antara Marcelo Brozovic dan Franck Kessie, tetapi hal itu tak kunjung terjadi.

Masa depan Marcelo Brozovic yang masih terombang-ambing tak jelas ini sempat membuat Barcelona panik setelah Al Nassr, yang lebih berduit, bergabung dalam persaingan.

Baca Juga

Sempat beredar kabar bahwa Al Nassr bersedia menebus pria berusia 30 tahun itu senilai 25 juta euro atau sekitar 410 miliar rupiah.

Selain itu, klub yang dibela Cristiano Ronaldo itu juga menawari gelandang asal Kroasia ini gaji sebesar 20 juta euro atau Rp327 miliar per tahun.

Baca Juga

Untuk saat ini, Al Nassr tentu saja lebih difavoritkan bisa memenangi perang harga untuk mendapatkan tanda tangan Brozovic.

Faktor punya finansial yang jauh lebih stabil tentu sangat mendukung Al Nassr bisa mengalahkan Barcelona dalam persaingan mendapatkan Marcelo Brozovic.

Hanya saja, Barcelona masih nekat untuk menawar Marcelo Brozovic dengan harga lebih rendah yang tentu saja membuat Inter Milan kebingungan.

Baca Juga

1. Tawaran Baru Barcelona Lebih Rendah dari Al Nassr

Marcelo Brozovic, pemain Inter Milan

Barcelona bisa dibilang tak begitu niat dalam penawaran yang diajukannya untuk memboyong gelandang Inter Milan, Marcelo Brozovic, pada bursa transfer musim panas 2023 ini.

Pasalnya, Barcelona siap menawarkan 18 juta euro saja atau sekitar 295,6 miliar rupiah untuk mengangkut gelandang Inter Milan, Marcelo Brozovic, ke Giuseppe Meazza.

Tawaran tersebut tentu dinilai aneh sebab belum mampu menyaingi dari yang ditawarkan Al Nassr di sekitar angka 20-an juta euro.

Tentu saja, dari pihak Inter Milan, klub akan menerima tawaran dari Al Nassr yang jumlahnya lebih tinggi.

Namun, Inter Milan sendiri juga belum mengantongi lampu hijau dari Marcelo Brozovic bahwa dirinya ingin dijual ke Barcelona atau Al Nassr.

Baca Juga

Gelandang berusia 30 tahun itu kabarnya meminta kontrak berdurasi dua tahun dengan gaji bersih 30 juta euro per musim pada Al Nassr alih-alih yang ditawarkan semula dengan durasi tiga tahun dengan bayaran 20 juta euro.

Sementara itu, tawaran La Blaugrana dalam segi finansial tentu terbilang kalah fantastis jika diukur dari biaya transfer dan besaran gaji.

Baca Juga

Los Cules kabarnya cuma berani menawar gelandang berusia 30 tahun itu gaji bersih di angka kisaran 7 sampai 9 juta euro per musim.

Satu hal yang bisa ditawarkan Barcelona adalah kekompetitifan mereka di mana La Blaugrana bakal bermain di Liga Champions musim 2023/2024 mendatang.

Kiranya Marcelo Brozovic sendiri nanti yang memutuskan apakah ia akan lebih mengejar uang dengan bermain bagi Al Nassr atau tetap mengincar rasa kompetitif tetap bermain di Liga Champions dengan berlabuh ke Barcelona.

Baca Juga
Bursa TransferInter MilanMarcelo BrozovicLiga Italia

Berita Terkini