x

Prediksi Liga 1 Bali United vs PSS Sleman, Perkiraan Pemain, H2H, Jadwal, Live Streaming

Jumat, 30 Juni 2023 16:28 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Kompetisi kasta teratas Indonesia, Liga 1 2023-2024, akan dibuka dengan duel Bali United vs PSS Sleman, Sabtu (01/07/23) pukul 15.00 WIB, yang akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar.

FOOTBALL265.COM – Kompetisi kasta teratas Indonesia, Liga 1 2023-2024, akan dibuka dengan duel Bali United vs PSS Sleman, Sabtu (01/07/23) pukul 15.00 WIB, yang akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar.

Duel pembuka kompetisi tertinggi Indonesia ini akan diselenggarakan di markas Bali United, yakni Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Duel ini diyakini akan berlangsung menarik, mengingat kedua tim sama-sama akan mencari kemenangan untuk membuka kampanyenya di musim ini.

Khususnya bagi Bali United yang akan bermain di hadapan pendukungnya. Kemenangan akan jadi harga mati bagi pasukan Stefano Cugurra Teco tersebut.

Apalagi tim berjuluk Laskar Serdadu Tridatu itu banyak mendatangkan pemain baru, baik pemain asing maupun pemain lokal, untuk bisa berbicara banyak di musim ini.

Baca Juga

Namun tuntutan kemenangan ini akan diuji oleh PSS Sleman yang juga hadir dengan wajah baru untuk Liga 1 musim 2023-2024 ini.

PSS berambisi tak mengulangi catatan buruk di Liga 1 musim lalu dengan merekrut nama-nama beken seperti Marian Mihail di kursi kepelatihan.

Baca Juga

Selain itu ada pula beberapa pemain asing dengan nama beken seperti Thales Lira, Anthony Pintus, Kei Sano, dan juga mantan penggawa Borneo FC, Jonathan Bustos.

Meski mendapati banyak hasil buruk di pramusim, tim berjuluk Super Elang Jawa ini tetap akan mencari poin dalam laga perdananya di Liga 1 2023-2024.

Dengan keunggulan yang dimiliki masing-masing tim, siapakah yang bisa memenangkan laga pembuka Liga 1 2023-2024 ini? Akankah Bali United selaku tuan rumah atau PSS Sleman dengan wajah barunya?

Baca Juga

1. Catatan Laga Bali United vs PSS Sleman

Laga BRI Liga 1 antara Bali United vs PSS Sleman di Stadion Manahan Solo. (Foto: ligaindonesiabaru.com)

Perkiraan Pemain

Bali United (4-4-2)

Adilson Maringa; Ricky Fajrin, Elias Dolah, Kadek Arel, Ardi Idrus; Novri Setiawan, Brwa Nouri, Sidik Saimima, Eber Bessa; Privat Mbarga, Ilija Spasojevic

PSS Sleman (4-2-3-1)

Anthony Pintus; I Nyoman Ansanay, Nurdiansyah, Thales Lira, Abduh Lestaluhu; Wahyudi Hamisi, Kim Kurniawan; Todd Ferre, Esteban Vizcarra, Ricky Cawor; Bokhashvili

Baca Juga

Player to Watch

Ilija Spasojevic (Bali United)

Tak ada yang meragukan kapasitas Ilija Spasojevic dalam mencetak gol, terutama di ajang Liga 1 dalam beberapa musim terakhir.

Kualitasnya sebagai juru gedor pun akan kembali diuji saat menghadapi lini pertahanan PSS Sleman yang dijaga oleh Thales Lira.

Baca Juga

Yevhen Bokhashvili (PSS Sleman)

Demi meraih kemenangan, PSS pun harus bisa mencetak gol ke gawang Bali United yang menjadi tugas penyerang asingnya, Yevhen Bokhashvili.

Pemain berpaspor Ukraina ini akan diandalkan menjadi juru gedor dengan bantuan dari lini kedua yang diisi oleh Todd Ferre, Ricky Cawor, dan Esteban Vizcarra.

Baca Juga

2. Statistik dan Prediksi

Laga BRI Liga 1 antara Bali United vs PSS Sleman di Stadion Manahan Solo. (Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT)

Head to Head

(07/04/23) PSS 2-0 Bali United
(19/12/22) Bali United 1-2 PSS
(16/02/22) Bali United 1-0 PSS
(27/10/21) PSS 0-2 Bali United
(12/04/21) PSS 1-0 Bali United

5 Laga Terakhir Bali United

(10/06/23) PSM 1-1 Bali United
(06/06/23) Bali United 1-1 PSM
(12/04/23) Bali United 3-2 PSIS
(07/04/23) PSS 2-0 Bali United
(03/04/23) Borneo FC 5-1 Bali United

5 Laga Terakhir PSS Sleman

(25/06/23) PSS 1-1 Persib
(11/06/23) PSS 0-1 Borneo FC
(15/04/23) Persija 5-0 PSS
(07/04/23) PSS 2-0 Bali United
(02/04/23) PSIS 5-2 PSS

Prediksi INDOSPORT

Bali United: 45 persen
Imbang: 20 persen
PSS Sleman: 35 persen

PSS SlemanPrediksiIlija SpasojevicBali UnitedLiga 1Yevhen BokhashviliBerita Liga 1

Berita Terkini