x

Tekad Marko Simic, Antara Kejar Rekor 100 Gol dan Penebusan Dosa di Persija

Sabtu, 1 Juli 2023 08:23 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
Marko Simic kembali jadi cadangan di Persija Jakarta. Foto : Nofik Lukman Hakim/Football265.com

FOOTBALL265.COM - Petualangan baru bomber Persija Jakarta, Marko Simic, segera dimulai. Pemain berpaspor Kroasia ini tengah berusaha merajut kembali kisah kasih bersama Macan Kemayoran di Liga 1 Indonesia 2023-2024.

Diketahui, Marko Simic kembali bergabung bersama Persija. Dia akan bahu-membahu bersama rekan setim mengarungi kancah Liga 1 2023-2024.

Simic memang bukan sosok asing bagi Persija. Dia sempat memiliki kisah manis selama beberapa tahun, tepatnya mulai awal 2018 hingga memutuskan hengkang pada 2022.

Marko Simic berhasil menorehkan sejarah bersama Persija Jakarta di 2018 berkat raihan gelar demi gelar bergengsi, terutama juara Piala Presiden 2018 dan kampiun Liga 1 2018.

Tak hanya itu, Simic pun membuktikan dirinya adalah sosok striker yang tajam dan haus gol. Terbukti di tahun 2019, meski gagal mempertahankan gelar juara, dia mampu menyabet gelar top skor Liga 1.

Baca Juga

Sayang, kisah kasih Marko Simic bersama Persija Jakarta sempat ternoda. Yakni saat Simic meninggalkan Persija Jakarta pada 14 April tahun 2022.

Tak hanya itu, perpisahan Marko Simic dengan Persija Jakarta pun menyisakan sedikit problematika. Dia melakukan tuntutan terhadap Persija perihal sengketa gaji.

Baca Juga

Simic pun memenangi gugatan di FIFA perihal sengketa gaji tersebut. Tak pelak dengan adanya polemik ini, hubungan baik kedua pihak sempat merenggang. Bahkan The Jakmania suporter Persija sempat menaruh kecewa akan Simic.

Namun kini, di Liga musim 2023-2024 secara mengejutkan Simic kembali bergabung bersama Persija Jakarta. Tentu bergabungnya Marko Simic bersama Persija Jakarta sempat menimbulkan tanda tanya besar. 

Bagaimana kasus Persija Jakarta dengan Simic di masa lampau?

Baca Juga

1. Simic Minta Dukungan

Selebrasi pemain Persija Marko Simic usai mencetak gol ke gawang Persebaya di BRI Liga 1. Foto: Khairul Imam/Persija

Meski dalam misi perburuan rekor fantastis bersama Persija Jakarta, Simic berharap mendapat dukungan dari rekan satu tim lainnya. 

Tak hanya itu dirinya akan berlatih secara maksimal dan berdoa kepada Tuhan agar misi dia bersama Persija Jakarta bisa tercapai.

“Semoga saya bisa meraih 100 gol dalam waktu dekat, tentunya dengan batuan semua orang orang yang ada di tim ini.”

“Saya hanya akan terus berdoa kepada Tuhan agar selalu terhindar dari cedera. Saya yakin dengan berusaha penuh dan fokus hanya pada sepak bola saja akan bisa mencetak lebih banyak gol,” tukas Simic.


2. 100 Gol Bersama Persija

Selebrasi pemain Persija Marko Simic usai mencetak gol ke gawang Persebaya di BRI Liga 1. Foto: Khairul Imam/Persija

Namun sepertinya antara Marko Simic dan Persija Jakarta sudah melupakan hal tersebut. Keduanya kini mengatakan akan saling bahu membahu membawa Persija Jakarta kembali meraih kejayaan.

Bahkan kini jelang Liga 1 2023-2024, SImic pun sudah menaruh misi fantastis bersama Persija Jakarta. Yaitu Simic memburu gol ke 100 bersama Persija Jakarta.

Saat ini, Simic telah mencetak 98 gol bagi Persija di berbagai ajang. Sebanyak 61 gol hadir di ajang Liga 1. Di musim 2018 Simic mengoleksi 18 gol.

Pada 2019 di mana ia menjadi top skor membukukan 28 gol, di 2020/2021 hanya satu gol karena liga terhenti, dan pada 2021/2022 mencetak 14 gol. 

Baca Juga

Sisanya hadir saat Persija menjalani ajang AFC, di Piala AFC 2018 sembilan gol dan Kualifikasi Liga Champions Asia 2019 (1) serta rangkaian turnamen.

Antara lain Piala Presiden 2018 (11), Boost Sportsfix Super 2018 (1), Suramadu Cup 2018 (2), Piala Indonesia 2019 (5), Piala Gubernur Jatim 2019 (6), dan Piala Menpora 2021 (2).

“Target saya sebagai striker tentu mencetak gol sebanyak mungkin Hal itu jadi terget pribadi saya meskipun yang terpenting membantu adalah membantu tim raih kemenangan,” ucap Simic.

Baca Juga

“Saya hanya butuh dua gol lagi untuk meraih 100 gol bersama Persija Jakarta di seluruh kompetisi yang saya jalani, termasuk liga dan turnamen lainnya,” jelas Simic.

Namun meski begitu bagi Simic ada ha yang lebih penting saat ini sebelum dia mengejar rekor pribadinya tersebut. Di mana dirinya sadar masih membutuhkan waktu beradapatasi dengan elemen klub Persija Jakarta saat ini.

“Saya lakukan adalah beradaptasi dan membantu tim dengan usaha maksimal. Tentunya dengan membuat gol dan assist serta membantu Persija meraih kemenangan,” tutur Simic.

Persija JakartaLiga 1Marko SimicBola IndonesiaBerita Liga 1One FootballJadwal Persija Jakarta

Berita Terkini