x

Berstatus Legenda AC Milan, Ayah Timothy Weah Justru Girang Putranya Gabung Juventus

Minggu, 2 Juli 2023 14:25 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Legenda AC Milan, George Weah, tampaknya sangat senang putranya, Timothy Weah resmi direkrut Juventus pada bursa transfer musim panas ini. (Foto: REUTERS/John Sibley)

FOOTBALL265.COM - Legenda AC Milan, George Weah, tampaknya sangat senang putranya, Timothy Weah resmi direkrut Juventus pada bursa transfer musim panas ini.

Hal tersebut terungkap lewat pengakuan Timothy bahwa sebenarnya sang ayah adalah pendukung Juventus sejak lama meski pernah memperkuat raksasa Liga Italia (Serie A) lain yakni AC Milan.

Ayah dari Weah tidak lain adalah George Weah, presiden dan mantan striker internasiona Liberia. Dia membela sisi merah kota mode selama lima tahun dalam kariernya (1995-2000).

Namun, tanpa menghilangkan status legenda Rossoneri yang melekat dalam diri sang ayah, Timothy justru bangga bisa berseragam Bianconeri.

“Saya senang, terhormat, diberkati, ini adalah mimpi masa kecil. Itu salah satu klub terbesar di dunia, jadi saya sangat bangga menjadi Bianconeri,” kata Timothy Weah dilansir dari Football Italia.

Baca Juga

“Riwayat keluarga dan ayah saya bermain untuk AC Milan, itu sendiri sudah sangat hebat, dan sekarang putranya punya kesempatan bermain di Liga Italia untuk salah satu klub terhebat (Juventus), luar biasa rasanya,” ujar Timothy Weah

“(Juventus) salah satu klub favoritnya (George Weah), dia mendukung Juventus, dia tergila-gila pada klub itu, jadi ini membantu saya memilih (klub) dengan mudah,” tambah Timothy.

Baca Juga

Timothy Weah memang baru diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Juventus pada bursa transfer musim panas 2023 pada hari Sabtu (01/07/23) kemarin.

Weah menjadi rekrutan pertama Juventus di bursa transfer musim panas 2023, dengan 12 juta euro dari klub Liga Prancis, Lille.

Juventus sendiri cukup beruntung mampu mendatangkan Timothy Weah dengan harga cukup miring pada bursa transfer musim panas 2023 ini.

Baca Juga

1. Dicap Serba Bisa, Posisi Mana Timothy Weah Main di Juventus?

Timothy Weah (kanan). Foto: REUTERS/Pascal Rossignol

Menurut catatan transfermarkt, Weah seharusnya masih bermain di Lille hingga 2024 nanti, tetapi memilih hengkang dengan harga murah.

Menariknya, Timothy Weah justru memilih kewarganegaraan Amerika Serikat, berbeda dengan sang ayah, George Weah yang saat ini sudah menjabat sebagai Presiden Liberia sejak 2018.

Bukan hanya itu, Timothy Weah bakal menjadi bala bantuan sangat berarti bagi Juventus karena kemampuannya yang serba bisa di lapangan.

Maklum, tim besutan Max Allegeri tersebut memang tengah mencari pemain versatile untuk mengisi posisi sayap kanan yang kini kosong.

Sementara pemain 23 tahun tersebut punya pengalaman bermain di banyak posisi mulai dari bek kanan, bek kiri, dan penyerang sisi kanan dengan format tiga pemain depan.

Baca Juga

Untuk posisinya barunya di Juventus, Timothy Weah menyatakan keinginannya bermain sebagai bek sayap karena posisi inilah yang dia sukai.

Namun dirinya siap dimainkan di posisi manapun, bahkan di striker sayap, oleh Max Allegri saat membela Juventus musim depan.

Baca Juga

“Saya pasti memiliki posisi yang disukai, itu harus menjadi bek sayap, dan mungkin di situlah saya akan bermain di sini (Juventus). Saya sangat bersemangat,” tuturnya.

“Ini adalah posisi baru bagi saya, tetapi itu adalah sesuatu yang saya sukai. Punya pengalaman main di striker sayap, saya pikir itu sangat menguntungkan saya. Di mana pun pelatih membutuhkan saya dan tim butuh bantuan, saya senang,” pungkas Weah.

Di Lille, di bawah asuhan Paulo Fonseca, ia tampail dalam 32 pertandingan dan membuat 2 assist di semua kompetisi. Performa apiknya di Liga Prancis, membuat Weah dilirik oleh timnas Amerika Serikat dan kini berkesempatan memiliki karier di Liga Italia bersama Juventus.

Baca Juga
AC MilanJuventusGeorge WeahTimothy WeahLiga Italia

Berita Terkini