x

Rekap Rumor Bursa Transfer: Inter Milan Gaet Emil Audero, Liverpool Boyong Manu Kone

Selasa, 4 Juli 2023 06:02 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Emil Audero berduel dengan Khvicha Kvaratskhelia di laga Liga Italia 2022/23 Sampdoria vs Napoli (09/01/23). (Foto: REUTERS/Jennifer Lorenzini)

FOOTBALL265.COM - Rumor bursa transfer musim panas 2023 untuk klub besar Eropa semakin memanas, termasuk Inter Milan yang siap memboyong Emil Audero Mulyadi.

Inter Milan disebut serius berusaha mendatangkan kiper Sampdoria, Emil Audero Mulyadi di bursa transfer sebagai calon penjaga gawang pelapis untuk musim 2023-2024.

Belakangan, Inter Milan memang tengah berkutat dengan rumor penjualan kiper asal Kamerun, Andre Onana di bursa transfer musim panas 2023.

Inter Milan sendiri mengincar beberapa pemain untuk menjadi kiper baru di bursa transfer musim panas 2023, dengan kandidat yang tersedia.

Giorgi Mamardashvili dari Valencia dan Anatoly Trubin dari Shakhtar Donetsk menjadi kandidat kiper inti Inter Milan di musim depan.

Baca Juga

Kemudian ada sosok kiper berdarah Indonesia yaitu Emil Audero Mulyadi yang siap untuk direkrut sebagai calon kiper kedua.

Liverpool

Sementara itu, Liverpool, siap memberikan tawaran gila-gilaan untuk menggaet pemain Borussia Monchengladbach, Manu Kone, pada bursa transfer.

Gelandang tengah berusia 22 tahun tersebut memang tampil, mengesankan bersama M'Gladbach, sehingga menarik minat klub-klub di penjuru Eropa, termasuk Liverpool.

Permainan Manu Kone, yang sering disebut mirip dengan Fabinho, membuatnya terasa cocok bermain dengan skema Jurgen Klopp.

Baca Juga

Namun, upaya Liverpool menggaet Manu Kone tidak akan mudah. Mereka harus bersaing dengan tim Liga Inggris lainnya, seperti Chelsea, Aston Villa, dan Wolves, yang juga meminati jasa sang pemain.

Melansir dari Wales Online, Liverpool menyiapkan dana sebesar 26 juta poundsterling untuk memboyong Manu Kone dari Borussia Monchengladbach.

Baca Juga

1. Peluang Real Madrid Gaet Mbappe

Kylian Mbappe melepaskan tembakan di laga PSG vs Rennes (19/03/23). (Foto: REUTERS/Gonzalo Fuentes)

PSG dikabarkan mulai memasang harga di angka 240 juta pounds yang tentu saja sangat mahal untuk seorang Kylian Mbappe di bursa transfer musim panas 2023.

Dana tersebut juga tak akan mampu dipenuhi oleh klub peminat yang sudah sangat lama mengincar Kylian Mbappe, termasuk Real Madrid.

Mbappe sendiri memang ingin hengkang dari PSG, mengingat kontraknya akan habis di musim panas 2024 nanti. Sisa setahun itulah yang membuat PSG memanfaatkan untuk menjual dengan harga yang mahal.

AS Roma

Niatan Inter Milan merekrut gelandang Sassuolo, Davide Frattesi di bursa transfer musim panas 2023 bakal coba digagalkan AS Roma.

AS Roma punya peluang untuk mendatangkan Davide Frattesi dengan harga lebih murah dengan diskon pembelian kembali goni senilai 10 euro.

Baca Juga

Kondisi ini membuat AS Roma memiliki peluang lebih besar dari Inter Milan untuk mendatangkan Davide Frattesi di bursa transfer musim panas 2023.

AC Milan

AC Milan tampaknya begitu tergila-gila dengan ‘pasar’ Chelsea yang mana mereka kerap kali membeli pemain buangan The Blues.

Sebut saja mulai dari Fikayo Tomori, terbaru ada transfer Ruben Loftus-Cheek, dan ada juga Christian Pulisic yang siap berlabuh ke San Siro.

Baca Juga

Rossoneri sendiri meminati pria asal Amerika Serikat itu, bahkan sampai mengajukan tawaran sebesar 14 juta euro untuk merekrut sang pemain.

Akan tetapi, AC Milan dibuat ketar-ketir karena Lyon disebut telah menyiapkan penawaran yang lebih gila dari Tim Merah Hitam dalam perburuan Christian Pulisic.

Baca Juga
Bursa TransferReal MadridLiverpoolAC MilanInter MilanAS RomaBerita Bursa TransferManu Kone

Berita Terkini