x

Transfer Gianluca Scamacca Seret, AS Roma Siap Tikung Man United Gaet Mehdi Taremi

Jumat, 7 Juli 2023 11:34 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Indra Citra Sena
Mehdi Taremi jadi rebutan Manchester United dan AS Roma.

FOOTBALL265.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AS Roma, dikabarkan tengah menyaingi Manchester United dalam perebutan Mehdi Taremi lantaran mereka sulit mendekati Gianluca Scamacca di bursa transfer.

AS Roma selama ini memang ikut berburu striker West Ham United yang bernama Gianluca Scamacca bersama rival domestik mereka, AC Milan.

Scamacca sendiri pernah dikabarkan hampir resmi ke Roma lantaran klub tersebut pernah turut menjadi bagian dari sejarah karier sepak bolanya (2012-2015).

Namun, AC Milan atau Rossoneri juga sangat serius untuk memboyong striker berusia 24 tahun tersebut di bursa transfer musim panas 2023.

Mereka dikabarkan bakal menumbalkan Divock Origi ke West Ham United untuk ditukar dengan Scamacca. Namun, rencana tersebut juga belum dijalankan.

Baca Juga

Sekarang, melansir dari 90 Min, West Ham dikabarkan belum siap untuk melepas Scamacca ke klub manapun di musim panas 2023.

Hal ini dikarenakan The Hammers sampai sekarang belum mendapatkan pengganti yang cocok untuk Gianluca Scamacca.

Baca Juga

Artinya, mereka tidak akan mau memberikan sang pemain ke AC Milan atau AS Roma kalau belum mendapatkan penggantinya.

Sehingga, kesempatan AC Milan maupun AS Roma untuk memboyongnya ke Serie A Italia akan sangat tipis, kecuali kalau West Ham sudah membeli pemain baru yang cocok.

Hal ini pada akhirnya membuat pihak Giallorossi berpaling ke target mereka yang lain, yang ternyata adalah Mehdi Taremi dari Porto.

Baca Juga

1. AS Roma Saingi Manchester United untuk Mehdi Taremi

Pemain FC Porto, Mehdi Taremi. Foto: REUTERS/Pedro Nunes.

Melansir dari Persian Football, AS Roma saat ini membidik striker Iran berusia 30 tahun yang bernama Mehdi Taremi.

Target utama Roma masih Scamacca, tapi mereka akan langsung mengupayakan Taremi kalau Scamacca benar-benar mustahil dikejar.

Padahal, predator FC Porto itu sendiri sekarang tengah jadi incaran Manchester United. Taremi merupakan salah satu idola dari Erik ten Hag.

Porto dikabarkan siap melepas bomber berusia 30 tahun itu kalau ada tawaran minimal 17 juta poundsterling yang datang kepada mereka.

Masih dari Persian Football, Taremi sendiri kabarnya memang sudah ingin mencoba peruntungan bersama klub lain. Artinya, keinginannya dengan keinginan Porto sejalan.

Baca Juga

Sehingga, besar kemungkinan Manchester United dan AS Roma sama-sama bisa mendapatkan jasanya di bursa transfer musim panas 2023.

Mehdi Taremi sendiri sudah memperkuat Porto sejak 2020 yang lalu. Bersama raksasa Portugal tersebut, ia mencetak 80 gol dan 49 assist dari 147 laga yang ia jalani di semua kompetisi.

Baca Juga

Dirinya juga sukses memborong banyak penghargaan individu seperti Pemain Sepakbola Terbaik Iran 2016 dan 2017, Posisi 4 Top Skor UEFA 2022, dan masih banyak lagi.

Dari segi kemampuan, Taremi bisa ditempatkan di tiga posisi, yakni striker, winger kiri, dan second striker berdasarkan data Transfermarkt.

Dengan usia yang belum begitu tua dan harga yang hanya 17 juta pound, Mehdi Taremi tampaknya bakal menjadi pilihan tepat bagi Manchester United dan AS Roma.

Rekap Transfer Resmi AS Roma

Pemain Masuk:

Evan Ndicka (dari Eintracht Frankfurt)

Houssem Aouar (dari Lyon)

Justin Kluivert (dari Valencia)

Matias Vina (dari Bournemouth)

Eldor Shomurodov (dari Spezia)

Carles Perez (dari Celta Vigo)

Bryan Reynold (dari KVC Westerlo)

Gonzalo Villar (dari Getafe)

Ruben Providence (dari TSV Hartberg)

Davide Mastrantonio (dari Triestina)

Giulio Pandimiglio (dari Pianese)

Alenssandro Mirimich (dari Albalonga)

Tiziano Fulvi (dari Montespaccato)

Pemain Keluar

Justin Kluivert (ke Bournemouth)

Cristian Volpato (ke Sassuolo)

Benjami Tahirovic (ke Ajax)

Carles Perez (ke Celta Vigo)

Ruben Providence (ke TSV Hartberg)

Ante Coric (bebas transfer)

William Bianda (bebas transfer)

Diego Llorente (ke Leeds)

Mady Camara (ke Olympiacos)

Georginio Wijnaldum (ke PSG)

Baca Juga
Bursa TransferManchester UnitedAS RomaLiga ItaliaBerita Bursa TransferMehdi Taremi

Berita Terkini