Michael Kayode, Pahlawan Italia saat Juara Euro U-19 yang Dicampakkan Juventus
FOOTBALL265.COM – Mengenal profil serta potensi Michael Kayode, wonderkid potensial pernah yang dicampakkan Juventus namun kini berhasil jadi pahlawan Timnas Italia saat menjuarai Euro U-19 2023.
Timnas Italia sendiri berhasil memastikan diri keluar sebagai juara Euro U-19 2023 usai mengalahkan Portugal dalam partai final, Senin (17/07/2023).
Dalam laga yang berlangsung di Ta' Qali National Stadium tersebut, Timnas Italia U-19 berhasil menang tipis 0-1 atas skuat muda A Selecao.
Michael Kayode jadi pahlawan kemenangan Italia di pertandingan ini, gol tunggalnya pada menit ke-19 berhasil membawa Gli Azzurrini juara.
Bagi Italia, ini merupakan kali keempat mereka mampu menjuarai Euro U-19 setelah sebelumnya terjadi pada 1958, 1966, dan 2003 silam.
Pada saat terakhir kali juara, Italia U-19 yang berisikan sejumlah pemain muda potensial seperti Giorgio Chiellini, Alberto Aquilani hingga Giampaolo Pazzini berhasil mengalahkan Portugal di partai final.
Di gelaran Euro U-19 kali ini, Michael Kayode terpilih sebagai pemain terbaik melalui gol semata wayangnya.
Pemain 19 tahun tersebut sukses memaksimalkan umpan silang Luis Hasa di menit ke-19 dan menyundul bola ke gawang Portugal yang dikawal Goncalo Ribeiro.
Sepanjang gelaran Euro U-19, penampilan Michael Kayode terbilang apik lantaran ia alami perubahan posisi bermain.
Michael Kayode sejatinya merupakan bek sayap saat tampil di level klub, akan tetapi pelatih Alberto Bollini mengubahnya menjadi winger dan langsung berikan kontribusi maksimal buat Italia.
Lebih lengkapnya, berikut INDOSPORT merangkum profil serta potensi Michael Kayode yang jadi pahlawan kemenangan Italia di Euro U-19:
1. Profil Michael Kayode
Michael Olabode Kayode merupakan pesepakbola kelahiran Borgomanero, Italia pada tanggal 10 Juli tahun 2004 silam.
Meski lahir di Italia, namun Michael Kayode mempunyai garis keturunan Nigeria dari kedua orang tuanya.
Dalam kariernya, Michael Kayode tampil di level junior dengan memperkuat tim akademi AC Gozzano, sebuah klub lokal dari kawasan Piedmont.
Pada tahun 2018, Michael Kayode berhasil menarik perhatian Juventus dan membuat Si Nyonya Tua meminjamnya selama semusim.
Akan tetapi, performanya bersama skuat muda Juventus gagal menarik perhatian hingga akhirnya dipulangkan ke AC Gozzano tahun 2020.
Di musim 20/21, jadi momen yang paling berharga buat Michael Kayode lantaran ia sukses menembus skuat utama AC Gozzano.
Meski hanya tampil di Serie D, namun bagi Michael Kayode yang masih berusia 17 tahun saat itu merupakan pengalaman yang berharga.
Tercatat, Michael Kayode langsung sukses mengambil tempat utama AC Gozzano dan menorehkan 34 pertandingan di semua.
Bermain sebagai winger kiri, Michael Kayode berhasil mencetak dua gol serta dua assist buat AC Gozzano di semua kompetisi.
Penampilan apiknya bersama AC Gozzano di Serie D, membuat nama Michael Kayode dilirik Fiorentina dan langsung memboyongnya ke tim U-19 mereka tahun 2021 lalu.
2. Disulap Sebagai Bek Sayap
Selama dua musim memperkuat Fiorentina Primavera, Michael Kayode disulap menjadi bek sayap kiri dan mampu mengoleksi 71 penampilan serta torehan 6 gol dan 4 assist di semua ajang.
Puncaknya pada musim 22/23 kemarin, Michael Kayode sempat dipanggil ke skuat utama Fiorentina meski tak satupun pertandingan yang berhasil ia jalani.
Berbekal kecepatan serta akurasi tembakan miliknya, Michael Kayode diprediksi bisa menjelma sebagai salah satu wingback atau winger terbaik Italia.
Hal tersebut bahkan sudah ia buktikan saat membawa Italia menjuarai Euro U-19 dini hari tadi.
Lantas dengan kesuksesan tersebut, akankah Michael Kayode bakal dilirik tim-tim papan atas Eropa musim depan? Menarik dinantikan.