x

AC Milan Siap Tampung Pemain Buangan AS Roma Riccardo Calafiori untuk Deputi Theo

Jumat, 21 Juli 2023 11:21 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Prio Hari Kristanto
Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, dikabarkan tengah membidik eks pemain AS Roma, Riccardo Calafiori, untuk menggantikan Fode Ballo-Toure di bursa transfer.

FOOTBALL265.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, dikabarkan tengah membidik eks pemain AS Roma, Riccardo Calafiori, untuk menggantikan Fode Ballo-Toure pada bursa transfer.

Melansir dari Sempre Milan, AC Milan saat ini tengah menjajaki opsi untuk merekrut bek kiri Basel yang bernama Riccardo Calafiori.

Hal ini dikarenakan Ballo-Toure yang semestinya jadi deputi Theo Hernandez kabarnya ingin hengkang dari San Siro lantaran kurangnya jam main bersama Rossoneri musim lalu.

AC Milan siap untuk mendepak Ballo-Toure dengan mahar 4 juta euro. Sang pemain sendiri saat ini sedang menjadi incaran Bologna dan Nice.

Berdasarkan data dari Transfermarkt, Calafiori memiliki nilai jual sebesar 4,5 juta euro. Dengan penjualan Ballo-Toure, Milan tinggal menyiapkan setengah juta euro untuk bisa menggaet Calafiori.

Baca Juga

Artinya, jelas bahwa Milan harus menjual Fode Ballo-Toure terlebih dahulu pada bursa transfer musim panas 2023 sebelum mulai mengambil langkah untuk Calafiori.

Saat ini pun mereka juga belum menjalin diskusi apapun dengan pihak Basel untuk transfer sang pemain. Sehingga, belum ada informasi lebih lanjut terkait hal ini.

Baca Juga

Riccardo Calafiori sendiri pernah merumput bersama AS Roma pada 2020-2022 yang lalu dan Genoa sebagai pinjaman pada 2022. Sehingga, ia punya pengalaman di Liga Italia.

Hal ini tentu akan memudahkan Stefano Pioli, pelatih AC Milan, untuk bisa mengembangkan bakat bek kiri berusia 21 tahun itu dengan cepat.

Namun, karena masih dalam tahap awal pengincaran, belum diketahui juga apakah Calafiori akan bersedia untuk membela AC Milan mulai musim depan.

Baca Juga

1. AS Roma Bakal Ketiban Untung Kalau AC Milan Gaet Calafiori

Riccardo Calafiori bisa menjadi deputi unggul Theo Hernandez.

Melansir dari Roma Press, AS Roma akan mendapat keuntungan kalau AC Milan benar-benar sudah resmi memboyong Riccardo Calafiori dari Basel.

Hal ini disebabkan Roma atau Giallorossi masih menyimpan kesepakatan dengan pihak Basel, bahwa mereka akan mendapat dana 40 persen dari penjualan sang pemain.

Artinya, kalau Basel menjual Calafiori ke Milan dengan harga 4,5 juta euro, maka AS Roma akan mendapatkan sekitar 1,8 juta euro dari kesepakatan tersebut.

Dana segar cuma-cuma ini tentu akan sangat menguntungkan AS Roma yang dikabarkan sedang membangun 'super tim' bersama Jose Mourinho.

Kembali ke AC Milan, pilihan mereka untuk menggaet Calafiori sudah sangat tepat. Sebab, Calafiori memiliki kapasitas sebagai deputi Theo Hernandez.

Baca Juga

Selama karier sepak bolanya, Calafiori sudah dimainkan sebanyak 92 kali. Dari jumlah tersebut, ia sukses mencetak 7 gol dan 8 assist. Padahal, ia berperan sebagai bek kiri.

Dengan umur masih 21 tahun, sepertinya Calafiori punya potensi besar untuk menjadi bek tajam yang ke depannya bisa menggantikan peran Theo Hernandez.

Baca Juga

Apalagi, ia memiliki tinggi badan 1,9 meter yang membuatnya kuat dalam duel-duel udara, dibanding Theo Hernandez yang hanya 1,84 meter.

Selain sebagai bek kiri, Riccardo Calafiori juga bisa dipasang sebagai bek tengah dan gelandang kiri. Hal ini juga membuat namanya sangat menarik di mata AC Milan.

Rekap Transfer Resmi AC Milan Musim 2023/24

Pemain Masuk

Tijjani Reijnders (Dibeli dari AZ Alkmaar)

Christian Pulisic (Dibeli dari Chelsea)

Ruben Loftus-Cheek (Dibeli dari Chelsea)

Luka Romero (Free transfer dari Lazio)

Lorenzo Colombo (Kembali dari pinjaman Lecce)

Marco Sportiello (Free Transfer dari Atalanta)

Andreas Jungdal (Kembali dari pinjaman - Altach)

Mattia Caldara (Kembali dari pinjaman – Spezia)

Marco Brescianini (Kembali dari pinjaman – Cosenza)

Daniel Maldini (Kembali dari pinjaman – Spezia)

Antonio Mionic (Kembali dari pinjaman – Alessandria)

Marko Lazetic (Kembali dari pinjaman – Altach)

Marco Nasti (Kembali dari pinjaman – Cosenza)

Bob Murphy Omoregbe (Kembali dari pinjaman – Torres)

Pemain Keluar

Sandro Tonali (Dijual - Newcastle United)

Marco Brescianini (Dijual ke Frosinone)

Ciprian Tatarusanu (Bebas Transfer)

Zlatan Ibrahimovic (Bebas Transfer)

Sergino Dest (Akhir Pinjaman – Barcelona)

Tiemoue Bakayoko (Akhir Pinjaman – Chelsea)

Brahim Diaz (Akhir Pinjaman - Real Madrid)

Aster Vranckx (Akhir Pinjaman - VfL Wolfsburg)

Baca Juga
Bursa TransferAC MilanAS RomaLiga ItaliaBerita Bursa TransferFode Ballo-Toure

Berita Terkini