x

Jadwal Kualifikasi Liga Champions 2023/24: Pemain yang Dilirik PSSI Siap Tampil

Senin, 24 Juli 2023 06:16 WIB
Editor: Subhan Wirawan
Kevin Diks Bakarbessy, pemain keturunan Indonesia yang tampil di Liga Champions

FOOTBALL265.COM – Jadwal kualifikasi Liga Champions 2023/24 yang mulai bergulir Selasa (25/07/2023) besok. Sejumlah partai sengit serta klub yang diperkuat bintang keturunan Indonesia siap tampil.

Dalam leg pertama babak kualifikasi putaran kedua Liga Champions 23/24 nanti, terdapat 12 pertandingan yang bakal berlangsung.

Dimulai dari Selasa esok, terdapat partai seru yang mempertemukan HJK vs Molde serta Zalgiris vs Galatasaray.

Sang wakil Liga Turki, Galatasaray akan memulai perjuangan mereka di babak kualifikasi Liga Champions dengan menghadapi Zalgiris asal Lithuania.

Secara kekuatan skuat, jelas Galatasaray bakal jauh lebih diunggulkan. Bahkan, kekuatan Galatasaray diprediksi makin berbahaya musim ini usai mendatangkan beberapa pemain baru di bursa transfer.

Baca Juga

Tercatat, Galatasaray sudah mendatangkan tujuh pemain baru selama musim panas ini dengan pembelian termahal adalah bek tengah, Kaan Ayhan.

Pemain berusia 28 tahun tersebut didatangkan Galatasaray dengan mahar 2,8 juta euro dari klub Sassuolo di Liga Italia.

Baca Juga

Selain itu, Galatasaray juga menambah kekuatan di lini serang mereka dengan memboyong Cédric Bakambu serta Wilfried Zaha.

Di pertandingan lain, ada juga duel panas yang mempertemukan Breidablik vs FC Copenhagen. Laga ini menarik disimak lantaran ada salah satu penggawa berdarah Indonesia yang bakal tampil.

Adalah Kevin Diks, bek keturunan Ambon tersebut pernah dilirik PSSI untuk memperkuat Timnas Indonesia dan kini sedang jadi bintang andalan buat FC Copenhagen.

Pertandingan antara Breidablik vs FC Copenhagen di kualifikasi Liga Champions nanti bakal berlangsung pada Rabu (26/07/2023) dini hari mulai pukul 02.15 WIB.

Untuk lebih lengkapnya, berikut INDOSPORT rangkum jadwal Liga Champions 2023/24 babak kualifikasi putaran kedua:

Baca Juga

1. Jadwal Liga Champions

Logo Liga Champions.

Selasa (25/07/2023)

Rabu (26/07/2023)

Kamis (27/07/2023)

Liga ChampionsKualifikasi Liga ChampionsJadwal Liga Champions

Berita Terkini