Inter Milan Malah Jackpot usai Shakhtar Donetsk Tolak Jual Anatoliy Trubin
FOOTBALL265.COM - Klub Liga Italia, Inter Milan, malah mendapatkan jackpot, meskipun Shakhtar Donetsk menolak jual Anatoliy Trubin di bursa transfer kali ini.
Hingga saat ini, Inter Milan belum mencapai kata sepakat dengan Shakhtar Donetsk terkait kontrak Anatoliy Trubin pada bursa transfer musim panas 2023.
Hal tersebut dikarenakan Inter Milan hanya berniat mengeluarkan biaya sebesar 12 juta euro, atau setara dengan Rp200,8 miliar, untuk menebus Anatoliy Trubin.
Sementara itu, Inter Milan diminta untuk menuruti mahar yang dipatok Shakhtar Donetsk dengan nilai 30 juta euro (setara Rp496,8 miliar).
Oleh sebab itu, Inter Milan seperti menemui jalan buntu untuk mendatangkan Trubin dari Shakhtar Donetsk di bursa transfer Juli ini.
Kendati demikian, Inter Milan justru dilaporkan bakal mendapat jackpot dari penolakan yang diberikan Shakhtar Donetsk.
Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, Inter Milan sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan Anatoliy Trubin.
Kesepakatan pribadi yang dimaksudkan adalah penjaga gawang berpaspor Ukraina tersebut setuju gabung Inter Milan secara gratis.
Namun, Anatoliy Trubin baru akan bergabung dengan Inter Milan pada bursa transfer musim panas selanjutnya, mengingat kontraknya akan habis pada 30 Juni 2024.
Di sisi lain, Inter Milan justru mengincar Emil Audero sebagai alternatif kegagalan mendapat Anatoliy Trubin di bursa transfer Juli ini.
1. Inter Milan Incar Emil Audero
Inter Milan memasukan nama kiper Sampdoria, Emil Audero, sebagai opsi usai negosiasi untuk mendatangkan Anatoliy Trubin dari Shakhtar Donetsk berjalan alot.
Selain itu, peluang Inter Milan untuk mendapatkan tanda tangan Emil Audero lebih besar daripada Anatoliy Trubin.
Hal tersebut dikarenakan Emil Audero berniat untuk hengkang dari Sampdoria, usai timnya terdegradasi ke divisi 2.
Selain itu, Sampdoria disebut tengah berada dalam masalah keuangan. Sehingga, mereka harus menjual beberapa pemain di bursa transfer kali ini, termasuk Audero.
Keadaan itu membuat Inter Milan lebih mudah untuk mendapatkan kiper kelahiran Mataram pada 18 Januari 1997 tersebut.
Selain itu, Inter Milan kabarnya hanya dituntut untuk mengeluarkan mahar senilai 6 juta euro, atau setara dengan Rp99,3 miliar.
Terlebih lagi, Andrea Pirlo selaku pelatih Inter Milan telah merestui Emil Audero untuk bergabung dengan klub divisi satu Liga Italia, salah satunya Inter Milan.
Pasalnya, Andrea Pirlo sangat memahami soal kondisi keuangan yang sedang dialami oleh Sampdoria.
Oleh sebab itu, Andrea Pirlo lebih memilih untuk merestui kepergian Emil Audero dari Sampdoria pada bursa transfer Juli ini.
Kendati demikian, Inter Milan belum menunjukkan langkah nyata untuk memboyong Emil Audero dari Sampdoria.