AC Milan Ingin Borong 2 Pemain Juventus yang Harganya Bikin Kaget
FOOTBALL265.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, dikabarkan terkejut dengan harga dua pemain incarannya dari Juventus untuk bursa transfer musim panas 2023.
Melansir dari Juve FC, AC Milan rumornya ingin membajak Luca Pellegrini dan Andrea Cambiaso dari Juventus untuk membenahi skuad asuhan Stefano Pioli.
Pellegrini dan Cambiaso sendiri adalah dua bek sayap yang masih muda (di bawah 25 tahun). Hal ini tampaknya merupakan salah satu proyek Pioli yang ingin lebih fokus mengembangkan pemain muda.
Meski demikian, Juventus atau Bianconeri justru mematok harga yang membuat pihak Milan atau Rossoneri kaget. Meski tidak tinggi, tapi harga yang disematkan cukup merepotkan pihak peminat.
Bianconeri membanderol Luca Pellegrini dengan harga 15 juta euro sedangkan untuk Cambiaso, mereka meminta tebusan yang lebih mahal, yakni 25 juta euro.
AC Milan menilai mahar yang diminta kurang masuk akal kalau melihat dari performa kedua pemain yang kurang bersinar selama ini.
Akan tetapi, Juventus tidak bersedia untuk menurunkan harga keduanya. Kalau Milan memang keberatan, Juventus siap menawarkannya ke klub lain.
Desakan ini membuat Rossoneri panik. Sebab kalau mereka memenuhi tuntutan Si Nyonya Tua, maka Milan harus mempersiapkan dana total 40 juta euro di musim panas 2023.
Akhirnya, muncul rumor lanjutan bahwa Milan ingin lebih fokus ke Pellegrini terlebih dahulu. Mereka siap untuk melayangkan proposal pinjaman untuk sang pemain.
Belum ada informasi lebih lanjut terkait saga Milan dan Juventus ini. Namun, sangat menarik untuk mengikuti perkembangan dari dua rival di Serie A Italia itu dalam hal transfer pemain.
1. Luca Pellegrini Sudah Setuju Gabung AC Milan
Melansir dari Sempre Milan, bek sayap Juventus yang bernama Luca Pellegrini sudah membuka diri untuk merumput di San Siro bersama AC Milan.
AC Milan atau Rossoneri saat ini memang tengah mencari bek kiri baru untuk deputi Theo Hernandez. Hernandez memang sedang terancam ditinggal Fode Ballo-Toure.
Ballo-Toure sebenarnya tidak ingin hengkang dari Milan. Andaikan dirinya harus pergi, sang pemain ingin tetap di Serie A Italia saja.
Kebetulan, Bologna berminat. Sehingga, mereka punya peluang untuk mendapatkannya di bursa transfer musim panas 2023.
Kalau Ballo-Toure jadi merapat ke Bologna atau Rossoblu, maka AC Milan tentu membutuhkan bek baru sebagai pelapi dari Hernandez.
Luca Pellegrini dinilai merupakan sosok yang bisa menggantikan peran Fode Ballo-Toure. Ternyata, sang pemain pun setuju.
Akan tetapi, seperti yang sudah dibahas di awal adalah AC Milan hanya ingin mendatangkannya ke San Siro sebagai pinjaman terlebih dulu.
Hal ini dikarenakan mereka tidak setuju dengan banderol harga yang disematkan Juventus ke Pellegrini sebesar 15 juta euro.
Meskipun belum diketahui apakah pihak Bianconeri setuju atau tidak dengan rencana Milan tersebut, tapi Pellegrini tampaknya lebih diprioritaskan ketimbang Andrea Cambiaso.
Rekap Transfer Resmi AC Milan Musim 2023/24
Pemain Masuk
Samuel Chukwueze (Dibeli dari Villarreal)
Noah Okafor (Dibeli dari RB Salzburg)
Tijjani Reijnders (Dibeli dari AZ Alkmaar)
Christian Pulisic (Dibeli dari Chelsea)
Ruben Loftus-Cheek (Dibeli dari Chelsea)
Luka Romero (Free transfer dari Lazio)
Lorenzo Colombo (Kembali dari pinjaman Lecce)
Marco Sportiello (Free Transfer dari Atalanta)
Andreas Jungdal (Kembali dari pinjaman - Altach)
Mattia Caldara (Kembali dari pinjaman – Spezia)
Marco Brescianini (Kembali dari pinjaman – Cosenza)
Daniel Maldini (Kembali dari pinjaman – Spezia)
Antonio Mionic (Kembali dari pinjaman – Alessandria)
Marko Lazetic (Kembali dari pinjaman – Altach)
Marco Nasti (Kembali dari pinjaman – Cosenza)
Bob Murphy Omoregbe (Kembali dari pinjaman – Torres)
Pemain Keluar
Sandro Tonali (Dijual - Newcastle United)
Marco Brescianini (Dijual ke Frosinone)
Ciprian Tatarusanu (Bebas Transfer)
Zlatan Ibrahimovic (Bebas Transfer)
Sergino Dest (Akhir Pinjaman – Barcelona)
Tiemoue Bakayoko (Akhir Pinjaman – Chelsea)
Brahim Diaz (Akhir Pinjaman - Real Madrid)
Aster Vranckx (Akhir Pinjaman - VfL Wolfsburg)