x

Persebaya Tutup Rapat-rapat Informasi Pelatih Baru Pengganti Aji Santoso

Jumat, 11 Agustus 2023 08:55 WIB
Kontributor: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Indra Citra Sena
Manajer Persebaya Surabaya, Yahya Alkatiri. (Foto: Fitra Herdian/INDOSPORT)

FOOTBALL265.COM - Manajemen Persebaya Surabaya masih menutup rapat-rapat informasi soal kandidat pelatih baru pengganti Aji Santoso di sisa Liga 1 Indonesia 2023/24.

Hal ini diketahui dari jawaban manajer Yahya Alkatiri saat mendampingi latihan rutin di Lapangan Thor, Surabaya. Dia hanya memastikan bahwa pengganti Aji Santoso segera dirilis dalam waktu dekat.

Baca Juga

"Pelatih baru yang jelas sudah ada pilihan dan mengerucut di beberapa nama Kita menunggu pengumuman dari official saja untuk lebih pastinya. Akan kami perkenalkan sesegera mungkin," jelas Yahya.

Diketahui, sejumlah kandidat pengganti mulai bermunculan setelah Aji Santoso tidak lagi menjadi pelatih Persebaya, namun belum ada sinyal apakah menggunakan jasa juru taktik asing atau lokal.

"Sekali lagi sudah mengerucut beberapa nama, jadi ada yang pernah (melatih di Indonesia) dan ada yang tidak," pungkas Yahya Alkatiri.

Di sisi lain, manajemen Persebaya telah menunjuk Uston Nawawi sebagai caretaker selama tiga pertandingan, mulai dari melawan Bhayangkara FC, Persita Tangerang (12 Agustus), dan terakhir PSM Makassar (18 Agustus).

Baca Juga

Debut Uston Nawawi sebagai pelatih interim cukup baik. Persebaya sukses memetik poin penuh saat bertandang ke Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga pada Selasa (8/8/23).

Hasil tiga poin yang diperoleh Persebaya disambut rasa syukur Uston Nawawi usai laga kemarin. Ia tinggal mengalihkan fokus ke dua pertandingan Liga 1 terdekat sesuai instruksi manajemen.

Sehingga, Uston Nawawi tak ingin merombak terlalu jauh ketika ditanya mengenai komposisi pemain secara besar-besaran dalam waktu dekat.

"Saya kira tugas saya cuman dua pertandingan. Saya tidak bisa ngomong terlalu jauh lagi. Jadi kita fokus saja pada dua pertandingan tersisa," lanjut legenda Persebaya Surabaya tersebut.

Baca Juga
Persebaya SurabayaAji SantosoLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1

Berita Terkini