Real Madrid Buat Langkah Kejutan Boyong Aymeric Laporte dari Manchester City
FOOTBALL265.COM - Klub Liga Spanyol, Real Madrid, membuat langkah kejutan dengan memboyong Aymeric Laporte dari Manchester City di bursa transfer kali ini.
Real Madrid fokus untuk memperkuat barisan pertahanan, khususnya memboyong Aymeric Laporte, pada jendela bursa transfer musim panas 2023.
Hal tersebut dikarenakan Real Madrid ingin meningkatkan performa dari musim sebelumnya, mengingat mereka gagal meraih gelar juara Liga Champions dan Liga Spanyol 2022-2023.
Los Blancos, julukan Real Madrid, hanya meraih trofi Copa del Rey. Serta, dua gelar juara Piala Dunia Antarklub dan Piala Super Eropa di awal musim 2022-2023.
Maka tak ayal jika Real Madrid memiliki keinginan untuk mendapatkan tanda tangan Aymeric Laporte di bursa transfer Agustus ini.
Selain itu, Laporte menjadi salah satu pemain yang mulai disingkirkan dari Manchester City, mengingat namanya tidak masuk dalam rencana Pep Guardiola.
Padahal, Aymeric Laporte menjadi salah satu sosok yang berhasil mempersembahkan 1 trofi Liga Champions, 5 gelar Liga Inggris, dan 2 Piala FA, untuk Manchester City.
Dilansir dari todofichajes, Real Madrid kini telah menjadikan bek berpaspor Spanyol tersebut sebagai pemain yang diprioritaskan kedatangannya.
Bahkan, Real Madrid dilaporkan sedang melangsungkan pembicaraan dengan Aymeric Laporte, agennya, maupun Manchester City sendiri.
Apa yang membuat Real Madrid berniat untuk mendatangkan Aymeric Laporte dari Manchester City pada bursa transfer musim panas ini?
1. Eder Militao Cedera
Alasan utama Real Madrid mendatangkan Aymeric Laporte karena Eder Militao kini tengah mengalami cedera yang cukup parah.
Saat ini, Eder Militao dilaporkan sedang mengalami cedera pada ligamen kakinya. Bahkan, terjadi robekan pada otot cruciate ligament.
Meskipun belum diketahui secara pasti kapan Eder Militao bisa kembali memperkuat Real Madrid, tetapi sang pemain diprediksi akan absen cukup lama.
Bahkan, tidak menutup kemungkinan bahwasannya Militao akan absen dari pertandingan yang dijalani Real Madrid hingga akhir musim nanti.
Dengan demikian, Real Madrid harus mencari sosok pengganti yang memiliki kualitas tidak beberda jauh dengan bek andalannya itu.
Oleh sebab itu, Real Madrid meletakkan nama Aymeric Laporte pada list teratas pemain yang akan didatangkan ke Santiago Bernabeu.
Terlebih lagi, Laporte memang sudah berniat hengkang dari Manchester City untuk mencari jam bermain reguler, mengingat dia lebih sering ditaruh Pep Guardiola di bangku cadangan.
Meskipun awalnya pemain berpaspor Spanyol tersebut berniat untuk kembali berlabuh di Real Betis pada bursa transfer kali ini.
Namun, Real Madrid bisa menjadi salah satu opsi yang paling menggoda bagi Aymeric Laporte untuk disinggahi.
Hal tersebut tidak terlepas dari predikat yang dipegang oleh Real Madrid sebagai tim yang paling banyak memenangkan gelar juara Liga Champions.