x

AC Milan Dapat 'Lampu Hijau' dari Predator Juventus Moise Kean

Jumat, 18 Agustus 2023 09:04 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Indra Citra Sena
Pemain Juventus, Moise Kean, dikabarkan berminat gabung klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, di bursa transfer musim panas 2023.

FOOTBALL265.COM - Pemain Juventus, Moise Kean, dikabarkan berminat gabung klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, di bursa transfer musim panas 2023.

AC Milan baru-baru ini dikaitkan dengan striker Juventus, Moise Kean, di tengah upaya mereka mencari penyerang baru untuk membenahi lini depan skuad Stefano Pioli.

Baca Juga

Melansir Pianeta Milan, Kean dipercaya bersedia merumput di San Siro dengan gabung Milan atau Rossoneri. Sebab, ia rumornya memang tertarik ketimbang jadi cadangan di Juventus.

Rossoneri sendiri hanya ingin mencoba performa Kean bersama mereka dengan cara meminjam dengan mahar 5 juta euro selama satu musim.

Kalau sang pemain dirasa mampu berkompetisi dengan para bintang AC Milan lain, mereka siap mempermanenkannya.

Masalahnya, Juventus atau Bianconeri dikabarkan hanya bersedia melepas Moise Kean secara permanen langsung, bukan dalam bentuk peminjaman dengan obligasi pembelian.

Baca Juga

Hal ini dikarenakan Bianconeri butuh uang untuk mencari bomber baru yang bisa jadi tambahan kekuatan untuk lini depan pasukan Massimiliano Allegri.

Hal inilah yang menjadi batu sandungan bagi Milan. Dengan dana yang mepet, mereka tidak berani bertaruh untuk langsung membeli Kean yang belum tentu bisa beradaptasi dengan taktik Pioli.

Namun, manajemen Rossoneri dikabarkan tidak akan menyerah. Mereka tetap akan membujuk Juventus untuk melepas Kean secara pinjaman.

Bahkan, bisa jadi AC Milan akan menawarkan salah satu pemain mereka ke Juventus kalau memang sangat serius dalam mendapatkan striker berumur 23 tahun tersebut.

Baca Juga

1. AC Milan Gagal Gaet Armando Broja

Armando Broja, pemain Chelsea yang jadi incaran AC Milan.

Belum lama ini, muncul rumor bahwa AC Milan mengincar striker muda Chelsea yang bernama Armando Broja.

Hanya saja, ternyata Chelsea atau The Blues menolak niatan raksasa Serie A Italia tersebut. Sebab, Broja masih akan dipakai di Stamford Bridge.

Baca Juga

Pelatih mereka, Mauricio Pochettino, kabarnya memasukkan Armando Broja ke dalam rencananya untuk musim 2023/24. Sehingga, Broja tidak akan dilepas.

Hal itulah yang membuat Milan langsung dikaitkan dengan Moise Kean dari Juventus. Namun, mereka pun juga punya incaran lain selain Kean.

Rossoneri pernah dikaitkan dengan Mehdi Taremi dari FC Porto, Benjamin Sesko dari RB Salzburg, dan Romelu Lukaku dari Chelsea.

Namun, ada kemungkinan bahwa niatan Juventus yang ingin menjual Kean disebabkan karena mereka ingin mengamankan Domenico Berardi.

Baca Juga

Massimiliano Allegri memang pernah dikabarkan ingin menjual Federico Chiesa atau Arkadiusz Milik untuk modal menggaet Berardi dari Sassuolo.

Akan tetapi, belum ada respons apapun dari Sassuolo. Sekarang, Juventus menyasar AC Milan untuk membeli Moise Kean.

Belum ada informasi lebih lanjut terkait hal ini. Sebab, AC Milan dan Juventus sama-sama santer dirumorkan ingin merombak lini serang mereka.

Rekap Transfer Resmi AC Milan Musim 2023/24

Pemain Masuk

Yunus Musah (Dibeli dari Valencia)

Samuel Chukwueze (Dibeli dari Villarreal)

Noah Okafor (Dibeli dari RB Salzburg)

Tijjani Reijnders (Dibeli dari AZ Alkmaar)

Christian Pulisic (Dibeli dari Chelsea)

Ruben Loftus-Cheek (Dibeli dari Chelsea)

Luka Romero (Free transfer dari Lazio)

Lorenzo Colombo (Kembali dari pinjaman Lecce)

Marco Sportiello (Free Transfer dari Atalanta)

Andreas Jungdal (Kembali dari pinjaman - Altach)

Mattia Caldara (Kembali dari pinjaman – Spezia)

Marco Brescianini (Kembali dari pinjaman – Cosenza)

Daniel Maldini (Kembali dari pinjaman – Spezia)

Antonio Mionic (Kembali dari pinjaman – Alessandria)

Marko Lazetic (Kembali dari pinjaman – Altach)

Marco Nasti (Kembali dari pinjaman – Cosenza)

Bob Murphy Omoregbe (Kembali dari pinjaman – Torres)

Pemain Keluar

Junior Messias (Dipinjamkan ke Genoa)

Matteo Gabia (Dipinjamkan ke Villarreal)

Daniel maldini (Dipinjamkan ke Empoli)

Marco Nasti (Dipinjamkan ke Bari)

Gabriele Bellodi (Bebas Transfer)

Andreas Jungdal (Bebas Transfer)

Antonio Mionic (Bebas Transfer)

Ante Rebic (Dijual ke Besiktas)

Sandro Tonali (Dijual - Newcastle United)

Marco Brescianini (Dijual ke Frosinone)

Ciprian Tatarusanu (Bebas Transfer)

Zlatan Ibrahimovic (Bebas Transfer)

Sergino Dest (Akhir Pinjaman – Barcelona)

Tiemoue Bakayoko (Akhir Pinjaman – Chelsea)

Brahim Diaz (Akhir Pinjaman - Real Madrid)

Aster Vranckx (Akhir Pinjaman - VfL Wolfsburg)

Baca Juga
Bursa TransferAC MilanJuventusLiga ItaliaMoise KeanBerita Bursa Transfer

Berita Terkini