x

Juventus Berpeluang Buang Paul Pogba ke Arab Saudi

Minggu, 3 September 2023 05:35 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Juni Adi
Pemain Juventus Paul Pogba berusaha menjauh dari kejaran pemain Bologna pada laga Liga Italia di Stadion Allianz (Torino). (Foto: juventus)

FOOTBALL265.COM – Raksasa Liga Italia, Juventus masih punya peluang untuk melepas Paul Pogba usai adanya tawaran dari klub Arab Saudi.

Juventus dikabarkan akan berusaha melepas salah satu pemain bintangnya, Paul Pogba di sisa waktu transfer Liga Arab Saudi.

Baca Juga

Meskipun tim-tim Eropa sudah menutup buku soal transfer pemain, tim Arab Saudi masih berpeluang mendatangkan pemain baru.

Pogba dikabarkan berpeluang pindah dari Juventus usai menghadapi serangkaian cedera yang kemudian membuat penampilannya tak maksimal.

Selain itu, sejak hengkang dari Manchester United beberapa waktu lalu, Pogba seolah-olah gagal menunjukkan performa terbaik di Juventus.

Kondisi ini membuat Pogba dikabarkan akan dibuang Man United, mengingat penampilannya yang buruk dan bahkan jarang bermain.

Baca Juga

Dilansir dari Football Italia, ada dua klub yang berminat untuk mendatangkan Paul Pogba di sisa bursa transfer Liga Arab Saudi.

Dua klub tersebut adalah Al Ahli dan Al Ittihad yang belakangan memang mengumpulkan pemain bintang dunia.

Al Ahli memiliki beberapa pemain hebat, seperti Roberto Firmino, Edouard Mendy, Franck Kessie, Riyad Mahrez, hingga Allan Saint-Maximin.

Selain itu, Al Ahli juga memiliki duet bek super kuat, yaitu Merih Demiral dan Roger Ibanez yang jadi andalan.

Baca Juga

1. Al Ittihad dan Al Ahli Berpeluang Boyong Pogba

Pemain Juventus Paul Pogba berusaha menjauh dari kejaran pemain Bologna pada laga Liga Italia di Stadion Allianz (Torino). (Foto: juventus)

Sementara itu, Al Ittihad memiliki beberapa pemain hebat yang mengisi skuat garapan Nuno Espirito Santo. N’golo Kante hingga Karim Benzema jadi andalan di lini tengah dan depan, selain juga masih ada pemain lain, seperti Fabinho.

Tentu saja, Al Ittihad masih membutuhkan tambahan pemain bintang, mengingat mereka baru saja kalah dari Al Hilal di Liga Arab Saudi.

Baca Juga

Dalam beberapa waktu belakangan, seperti dilansir dari La Gazetta dello Sport, tim-tim Liga Arab Saudi akan mencoba meyakinkan Juventus.

Selain itu, negosiasi personal dengan Pogba juga akan menentukan keberhasilan Al Hilal dan Al Ittihad merekrut sang pemain di bursa transfer kali ini.

Pogba sendiri juga kehilangan tempat dari timnas Prancis usaib kemudian tak bermain untuk Juventus di usia yang baru mencapai 30 tahun.

Kondisi ini membuat Pogba harus berbenah jika ingin mendapatkan kesempatan bermain di timnas Prancis di Euro 2024 nanti.

Baca Juga

Liga Arab Saudi sendiri kini menjadi tempat untuk para pemain bintang yang ingin mendapatkan kesempatan bermain lebih besar.

Al Ittihad memberikan kesempatan pada pemain seperti Ngolo Kante hingga Karim Benzema yang terhitung sudah uzur di Eropa.

Gelombang masuknya pemain bintang sendiri diawali oleh Cristiano Ronaldo yang bergabung ke Al Nassr di bursa transfer Januari 2023 lalu.

Tentu saja, Pogba bisa mengikuti jejak Ronaldo dengan hengkang dari Juventus dan memilih antara Al Hilal dan Al Ittihad di sisa waktu bursa transfer musim panas 2023 ini.

Baca Juga
Bursa TransferJuventusPaul PogbaLiga ItaliaBerita TransferTransfer Pemain

Berita Terkini