x

Timnya Masih Tampil Bapuk, 4 Pemain Mungkin Menyesal Gabung Chelsea

Sabtu, 16 September 2023 18:25 WIB
Editor: Juni Adi
Mykhaylo Mudryk, Mauricio Pochettino, Moises Caicedo, dan Enzo Fernandez usai laga West Ham vs Chelsea (20/08/23). (Foto: Reuters/Matthew Childs)

FOOTBALL265.COM - Klub Liga Inggris (Premier League) Chelsea masih belum mampu menunjukan performa terbaiknya meski mereka telah berinvestasi sangat besar dengan mendatangkan banyak pemain mahal. Sayangnya mungkin tidak semua bahagia, kenapa?

Sejak kepemilikan diambil alih oleh Todd Boehly, Chelsea rupanya masih belum bisa keluar dari tabiat buruk yaitu boros di setiap jendela bursa transfer dibuka.

Baca Juga

Termasuk pada musim panas 2023 kemarin. The Blues total telah mengeluarkan dana sebesar 462 juta euro untuk membeli lebih dari lima pemain baru.

Moises Caicedo menjadi pemain termahal yang dibeli oleh Chelsea dengan harga 116 juta euro dari Brighton & Hove Albion. 

Belanja jor-joran yang dilakukan Chelsea itu tidak lepas dari ambisi klub dan juga pelatih baru Mauricio Pochettino untuk membangun ulang skuad mereka, karena tampil buruk musim lalu.

Pemain-pemain baru yang didatangkan ke Stamford Bridge itu mayoritas atas permintaan Pochettino. Namun sayangnya harapan masih belum terwujud.

Baca Juga

Pasalnya Chelsea masih mengalami performa buruk. Buktinya, The Blues baru meraih satu kemenangan dari empat pertandingan awal Liga Inggris.

Sisanya berakhir dengan sekali imbang dan dua kali menelan kekalahan. Alhasil Chelsea saat ini terdampar di papan tengah menempati peringkat ke-12 dengan 4 poin.

Performa yang tak kunjung membaik ternyata bisa mempengaruhi mental para pemainnya yang mungkin di antara mereka menyesal bergabung. 

Bukan hanya faktor performa tim yang masih jeblok, tapi juga karena menit bermain yang diberikan sedikit sehingga bisa membuat pemain ini menyesal berujung penurunan performa. Siapa saja mereka?

Baca Juga

1. Mykhaylo Mudryk

Mykhaylo Mudryk diperkenalkan sebagai pemain baru Chelsea (15/01/23). (Foto: REUTERS/Peter Cziborra)

Dilansir The Sun, Mykhaylo Mudryk sudah bermain dengan total 722 menit untuk Chelsea di seluruh kompetisi sejak bergabung pada musim dingin 2023, dari Shakhtar Donetsk dengan harga 70 juta euro atau sekitar Rp1,1 triliun.

Ia didatangkan Chelsea menyusul performa apiknya bersama Donetsk. Sayangnya, Mudryk gagal melanjutkan penampilan positifnya itu di Inggris. Ia baru sekali bermain penuh 90 menit.

Baca Juga

Mudryk total bermain 18 kali degan tujuh kali jadi starter. Belum ada gol dicetaknya, namun sudah dua assist dibukukannya.

Selain itu, pemain asal Ukraina ini juga sudah melepas 16 tembakan dengan lima mengarah ke gawang lawan. Tapi belum juga menjadi gol.

Penyesalan tidak hanya ada di Chelsea tetapi juga mungkin hadir dalam benak Mudryk. Sebab ekspektasi tinggi publik telah membuat performanya menurun, serta menjadi perundungan para warganet.

Christopher Nkunku

Selanjutnya ada Christopher Nkunku. Pemain berpaspor Prancis ini bergabung dengan Chelsea dari RB Leipzig pada musim panas 2023 kemarin, dengan mahar mencapai 80 juta euro.

Baca Juga

Chelsea kepincut dengan Nkunku karena sang pemain menunjukan performa impresif di Bundesliga Jerman. Musim lalu, ia membuat 23 gol dari 36 pertandingan untuk RB Leipzig.

Tak heran Chelsea serius memburunya karena mereka juga punya masalah di lini depan. Sayang harapan tidak sesuai kenyataan, karena ketika kompetisi berjalan bomber berusia 25 tahun itu malah diterpa cedera.

Sehingga Nkunku belum melakoni debutnya di ajang resmi untuk Chelsea. Di sisi lain, Nkunku juga bisa menyesal mendarat di Stamford Bridge, karena ia bisa jadi bahan bully jika performanya tidak sesuai harganya nanti.

Enzo Fernandez

Berkat sokongan dana besar membuat Chelsea berhasil memenangkan perburuan mendapatkan Enzo Fernandez dari Benfica dengan harga 80 juta euro. 

Chelsea semakin yakin membeli Enzo Fernandez bakal meningkatkan performa tim menyusul penampilan apiknya di Piala Dunia 2022 bersama timnas Argentina.

Sang gelandang dibutuhkan untuk menambah kreativitas The Blues di lini tengah. Di Chelsea, Enzo Fernandez tampil jadi pemain reguler.

Di setiap pertandingan Enzo Fernandez bermain sangat baik, sayangnya performa rekan-rekannya tidak cukup memuaskan sehingga Chelsea kerap kalah.

Enzo Fernandez pun mungkin menyesal bergabung Chelsea karena hingga saat ini timnya belum bisa menembus zona Eropa, sehingga ia berpotensi absen di Liga Champions nanti.

Marc Cucurella 

Terakhir ada Marc Cucurella. Kali ini bukan karena faktor performa tim melainkan menit bermain yang bikin ia mungkin menyesal gabung Chelsea.

Marc Cucurella didatangkan oleh Chelsea saat masih dilatih Graham Potter dari Brighton. Sayangnya ketika Potter dipecat, Cucurella kehilangan kepercayaan pelatih baru yang membuat menit bermainnya berkurang.

Musim ini saja ia baru tampil dalam 1 pertandingan itu juga di ajang Piala Liga Inggris. Cucurella kalah bersaing dengan Ben Chilwell.

Puncaknya musim panas kemarin, Marc Cucurella nyaris dibuang ke Manchester United dengan status pinjaman karena Setan Merah butuh bek kiri baru menyusul cederanya Luke Shaw dan Tyrell Malacia.

Sayang transfer itu batal terjadi, sehingga Marc Cucurella masih harus sabar jadi cadangan di Chelsea.

Padahal sebelum bergabung dengan Chelsea, Enzo Fernandez diminati banyak klub top Eropa lain dengan DNA juara, seperti Juventus, Liverpool, Real Madrid, Manchester City hingga Barcelona.

ChelseaLiga Inggris

Berita Terkini