x

Rumor Transfer Liga Italia: Juventus Barter Pemain Arsenal, Bek Inter Milan Diincar Real Madrid

Minggu, 1 Oktober 2023 17:27 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
Pemain Juventus Adrien Rabiot berebut bola dengan pemain Bologna pada laga Liga Italia di Stadion Allianz (Torino). (Foto: juventus)

FOOTBALL265.COM - Raksasa Liga Italia (Serie A), Juventus, dilaporkan sedang menjajaki kemungkinan barter pemain dengan klub Liga Inggris, Arsenal pada Januari 2024. Transaksi tersebut disebut akan saling menguntungkan bagi kedua klub. 

Laporan Calciomercatoweb, Arsenal menaruh minat terhadap gelandang Juve, Adrien Rabiot. Kontrak pemain Prancis itu akan berakhir Juli 2024, dan Arsenal berusaha mendatangkannya dengan status bebas transfer. 

Baca Juga

Namun, lantaran harus bersaing dengan klub peminat lainnya, Arsenal mengubah taktik dengan mempertimbangkan kesepakatan pertukaran pemain.

Tim Meriam London akan menawarkan gelandangnya, Jorginho. Pemain asal Italia itu dirumorkan ingin hengkang dari Emirates dalam beberapa bulan terakhir dan Juventus pun menaruh minat.

Di sisi lain, Juventus berpotensi kehilangan striker andalan, Dusan Vlahovic. Direktur olahraga klub Cristiano Giuntoli mengonfirmasi jika klub Liga Inggris, Chelsea berupaya mendatangkan pemain berusia 23 tahun itu.

Vlahovic belakangan dirumorkan akan pindah ke Stamford Bridge karena pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino sedang mencari striker baru seperti dikutip dari Football London.

Baca Juga

Sementara itu, Inter Milan dilaporkan gagal mendatangkan gelandang Lazar Samardzic dari Udinese. Padahal kedua belah pihak telah bersepakat dan pemain Serbia itu juga telah jalani tes medis.

Menurut Gazzetta dello Sport, kegagalan transfer itu terjadi karena pihak agen Samardzic mengajukan biaya tambahan ke Inter. Hal itu membuat Nerazzurri  dengan tegas menolak melakukan negosiasi ulang. 

Dilansir Defensa Central (via The Hard Tackle), bek kiri Inter Milan, Federico Dimarco sedang dipantau raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.

Juru taktik Real Madrid, Carlo Ancelotti tertarik pada bek kiri tersebut lantaran butuh pemain pelapis untuk Ferland Mendy yang rentan cedera.

Dimarco bergabung dengan Inter Milan pada 2018. Setelah sering dipinjamkan, belakangan dia mulai jadi andalan di lini belakang Nerazzurri.

Baca Juga

1. Striker Napoli Diincar Chelsea

Victor Osimhen (kiri) bertikai dengan pelatih Napoli, Rudi Garcia. (Foto: REUTERS/Ciro De Luca)

Napoli harus siap-siap kehilangan striker tajam, Victor Osimhen karena Chelsea secara terang-terangan ingin membajaknya pada bursa transfer Januari 2024. 

The Blues dilaporkan akan memanfaatkan hasil penjualan Romelu Lukaku yang kabarnya ingin dipermanenkan AS Roma. Uang tebusan tersebut akan digunakan untuk menawar Osimhen. 

Baca Juga

Osimhen sedang mencari jalan keluar dari Napoli, menyusul postingan ofensif yang dibagikan di TikTok klub. 

Meskipun Napoli telah mengeluarkan pernyataan permintaan maaf, hubungan antara klub dan pemain tampaknya rusak dan tidak dapat diperbaiki lagi.

Baca Juga
Bursa TransferReal MadridInter MilanJuventusNapoliAdrien RabiotDusan VlahovicLiga ItaliaBerita Bursa TransferTransfer Pemain

Berita Terkini