x

The Next Paul Pogba! Profil Assan Ouedraogo, Wonderkid Kasta 2 Jerman Incaran Terbaru Chelsea

Selasa, 10 Oktober 2023 19:00 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Kebijakan transfer Chelsea yang mengincar banyak pemain muda potensial membawa mereka pada Assan Ouedraogo. (Foto: schalke04.de)

FOOTBALL265.COM - Kebijakan transfer Chelsea yang mengincar banyak pemain muda potensial membawa mereka pada Assan Ouedraogo.

Wonderkid milik Schalke 04 itu memang hanya berlaga di kasta kedua Jerman namun sang raksasa Liga Inggris (Premier League) tetap menaruh hati padanya.

Baca Juga

Dilansir dari BILD, Ouedraogo berada dalam radar puluhan klub di Eropa yang mana menunjukkan potensi besar yang ia punya.

Selain minat dari Chelsea, Manchester City, Brighton & Hove Albion, Brentford, Newcastle United, dan West Ham United yang menginginkannya dari Liga Inggris, para tim top Jerman juga ikut mengantre.

RB Leipzig, Bayer Leverkusen, dan tentu saja Bayern Munchen ikut perburuan mewakili para rival domestik Schalke.

Namun siapa sebenarnya sosok Ouedraogo ini? Berikut profil singkatnya dari INDOSPORT.

Baca Juga

Forzan Assan Ouedraogo lahir di Mulheim an der Ruhr, Jerman, pada 9 Mei 2006 silam dari keluarga asal Burkina Faso.

Ayahnya adalah mantan pemain timnas Burkina Faso yakni Alassande Ouedraogo yang kariernya banyak dihabiskan di Jerman bersama FC Koln, Fortuna Koln, TuS Koblenz, dan Rot-Weiss Essen sebelum gantung sepatu pada 2012.

Kota tempat Ouedraogo junior dilahirkan tidak jauh dari distrik Scahlke di Gelsenkirchen dengan hanya dipisahkan sekitar 25 menit perjalanan darat menggunakan mobil.

Tidak heran jika kemudian Ouedraogo kemudian bakatnya terjaring oleh Schalke yang sudah membina sang pemain sejak 2014 usai sebelumnya sempat menimba ilmu di klub lokal Union Mulheim dan sudah satu dekade terakhir ia dibina di Veltins Arena.

Baca Juga

1. Obrak-abrik Rekor Schalke

Julian Draxler, salah satu alumnus terbaik Schalke 04.

Perkembangan Ouedgraogo di akademi Die Knappen sangatlah pesat. Baru di 2021 lalu ia dipromosikan ke tim U-17 namun kini per musim 2023/2024 namanya terdaftar sebagai anggota skuad senior di bawah asuhan Karel Geraerts.

Turun kastanya Schalke 04 ke kasta kedua Liga Jerman pada musim ini menyusul performa buruk di musim pertama kembali ke asta teratas bisa dibilang mempercepat promosi Assan Ouedraogo ke tim senior.

Baca Juga

Kini di usianya yang baru menginjak 17 tahun, ia sudah menjadi starter reguler dengan enam dari sembilan penampilannya di Bundesliga 2 bermula di menit pertama.

Ouedraogo jadi satu-satunya pemain U-23 dengan jumlah menit bermain di Schalke dengan koleksi lebih dari 450 menit.

Ia dipasang dalam skema 4-3-3 sebagai gelandang sentral menemani dua pemain yang lebih senior, Lino Tempelmann dan Ron Schallenberg.

Tinggi badan yang menjulang di angka 191 cm membuatnya menjadi powerhouse di lini tengah namun Ouedraogo bukan unggul hanya dalam fisik saka. Penggawa timnas Jerman U-18 tersebut juga diberkahi dengan tekhnik tinggi yang mana membuatnya dianggap mirip dengan Paul Pogba.

Baca Juga

Namanya mulai banyak dikenal setelah mencetak satu gol dalam kekalahan Schalke dari Hamburger SV dengan skor 5-3. Lesakan tersebut membuat Ouedraogo sebagai pencetak gol termuda sepanjang sejarah The Royal Blues.

17 tahun 80 hari adalah usianya saat itu. Lebih muda ketimbang Julian Draxler yang berusia 17 tahun 193 hari saat mencetak gol perdananya untuk Schalke.

Hebatnya lagi Assan Ouedraogo di laga tersebut juga baru melakukan debut seniornya dan tercatat sebagai penampil termuda juga bagi kesebelasannya. Mulai dari sana perhatian dari Chelsea dan juga dunia semakin intens tertuju padanya.

Jika terus menjaga performa, bukan tidak mungkin ia akan menyusul nama-nama seperti Benedikt Howedes, Leroy Sane, Max Meyer, Manuel Neuer, Amine Harit, atau Ivan Rakitic yang juga dibesarkan Schalke sebelum kemudian mendunia.

Baca Juga
ChelseaSchalke 04Liga JermanIndepth

Berita Terkini