x

Top 5 News: Manchester United Diam-diam Dapat 'Pemain Baru', Sheikh Jassim Nombok Rp38 Triliun

Sabtu, 14 Oktober 2023 05:47 WIB
Editor: Juni Adi
Pemain Manchester United Scott McTominay merayakan bersama Harry Maguire Reuters/Jason Cairnduff

FOOTBALL265.COM - Rangkuman lima berita terpopuler di beranda FOOTBALL265.COM yang paling banyak dibaca publik sepanjang Jumat (13/10/23) kemarin.

Man United Ada Pemain Baru

Manchester United memanfaatkan jeda internasional dengan mencoba skuad dan bertanding melawan klub kasta bawah Inggris,Barnsley.

Baca Juga

Dalam laga tersebut, Manchester United mencetak 3 gol yang tak mampu dibalas oleh lawannya tersebut.

Dalam pertandingan melawan Barnsley, Manchester United menurunkan beberapa pemain yang sempat dicadangkan.

Dilansir dari Manchester Evening News, Man United menurunkan dua pemain lama yang baru terlihat kembali, yaitu Donny van de Beek dan Antony.

Baca selangkapnya: Manchester United Diam-diam Mainkan 'Pemain Baru' dalam Uji Coba Tertutup

Baca Juga

3 Juara Dunia Hancur Lebur di Arctic Open

Turnamen bulutangkis level super 500 yakni Arctic Open 2023 terdapat beberapa kejutan seperti banyak unggulan yang gugur di babak-babak awal.

Sebagai contoh ada Chou Tien Chen yang berstatus sebagai unggulan kelima harus gagal melaju ke perempat final usai takluk dari Ng Tze Yong.

Selain itu, di nomor ganda putra ada Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang berstatus sebagai unggulan keenam harus takluk dari rekan senegara, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan.

Baca selengkapnya: 3 Juara Dunia Hancur Lebur bak Korban Keangkeran Arctic Open 2023

Baca Juga

1. Sheikh Jassim Dipaksa Nombok

Sheikh Jassim bin Hamad Al Thani, Bankir asal Qatar calon pemilik Manchester United. (Foto: Instagram@ammadutd)

Demi memuluskan hasrat mengakuisisi klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, konglomerat asal Qatar, Sheikh Jassim, kabarnya dipaksa nombok sampai Rp38,3 triliun.

Media Express menulis,” Akuisisi Manchester United akan terjadi karena Sheikh Jassim bersedia membayar 2 miliar pound lagi untuk menutup penjualan.”

Bersaing ketat dengan Sir Jim Ratcliffe untuk mengakuisisi Manchester United dari keluarga Glazer, agaknya Sheikh Jassim tahu apa yang perlu dilakukan untuk memenanginya.

Menurut tokoh penting Liga Inggris, Jon Smith, Sheikh Jassim mendapatkan dukungan untuk akhirnya menerima tuntutan Glazer karena adanya dukungan finansial.

Baca selengkapnya: Sheikh Jassim Dipaksa Nombok Rp38,3 Triliun untuk Muluskan Akuisisi Man United

Redupkan Sinar Jagoan China di Arctic Open

Sebagaimana diketahui, Chen Boyang/Liu Yi adalah salah satu permata ganda putra bulutangkis China yang meroket sepanjang musim 2023.

Meski namanya belum familiar dan rankingnya masih berada di top 35, namun Chen Boyang/Liu Yi musim ini memang sedang mengganas dengan menyegel dua gelar juara.

Gelar juara Chen Boyang/Liu Yi didapat di Orleans Orleans Masters (Super 300) dan Ruichang China Masters (Super 100).

Sejak saat itu, Chen Boyang/Liu Yi menjadi dipuja-puji public China dan digadang-gadang jadi penerus kejayaan ganda putra negeri Tirai Bambu.

Baca selengkapnya: Redupkan Sinar Jagoan China di Arctic Open 2023, Media Asing Sinisi Kehebatan Pram/Yere

Alwi Farhan Langsung Gaspol di IIC 2023

Peraih medali emas Kejuaraan Dunia Junior 2023, Alwi Farhan akan kembali beraksi di turnamen Indonesia International Challenge 2023 di Surabaya.

PBSI kembali menggelar turnamen bulutangkis Indonesia International Challenge 2023 di Jatim International Expo (JIE) Convention Exhibition pada tanggal 17-23 Oktober 2023.

Salah satu peserta yang akan mencuri perhatian adalah Alwi Farhan. Dengan gelar baru sebagai juara dunia junior, apakah ia bisa konsisten dan naik podium lagi?

Sebelumnya, Alwi Farhan menjadi runner up Osaka International Challenge 2023, lalu Alwi meraih medali perunggu di Badminton Asia Junior Championship 2023 di Yogyakarta.

Baca selengkapnya: Alwi Farhan Langsung Gaspol di IIC 2023, Badminton Lovers Ngeluh Tiket Kemahalan

Manchester United#Top5NewsSheikh JassimAlwi FarhanArctic Open

Berita Terkini